tirto.id - Info vaksinasi COVID-19 di Surabaya yang digelar hari ini Selasa, 5 April 2022 di sejumlah titik lokasi.
Vaksinasi COVID-19 di Surabaya kembali digelar secara rutin hari ini di sejumlah titik lokasi.
Vaksinasi ini melayani untuk dosis 1, 2, dan booster untuk masyarakat umum dan prioritas.
Bagi penerima dosis 2 dan 3, diharapkan untuk memeriksa jenis vaksin yang digunakan, dengan interval waktu minimal 28 hari sejak dosis sebelumnya.
Lokasi Vaksinasi COVID-19 Surabaya Hari Ini 5 April 2022
Vaksin Polrestabes Surabaya
Polrestabes Surabaya menggelar vaksinasi booster COVID-19 untuk masyarakat umum, mulai 4 April hingga 2 Mei 2022.
Pelayanan vaksinasi akan digelar di Masjid Al-Akbar Surabaya, Senin-Sabtu, mulai jam 10.00 WIB hingga selesai.
Syarat Vaksin
1. Melayani vaksinasi booster
2. Jarak interval dengan vaksin dosis 2 minimal 3 bulan
3. Pendaftaran dilakukan on the spot
4. Membawa fotokopi KTP
Vaksinasi Puskesmas Medokan Ayu
Vaksinasi COVID-19 digelar hari ini di Puskesmas Medokan Ayu, Medokan Asri Utara IV/31.
Pelayanan vaksin akan dilakukan mulai pukul 09.00 WIB-11.30 WIB, dengan kuota sebanyak 100 dosis.
Syarat Vaksin
1. Membawa fotokopi KTP
2. Dosis 3 untuk usia 18 tahun ke atas
3. Membawa kartu vaksin dosis sebelumnya
4. Membawa surat keterangan domisili bagi pemegang KTP luar Surabaya.
Puskesmas Peneleh
Vaksinasi COVID-19 akan digelar di Puskesmas Peneleh Surabaya hari ini mulai pukul 08.30-11.00 WIB.
Pelayanan vaksinasi akan dilaksanakan di Parkiran Puskesmas Peneleh dan Balai RT 1 RW 9 Kapsari.
Vaksin yang digunakan adalah jenis Sinovac untuk dosis 1 dan 2, dan AstraZeneca dosis 1, 2, dan 3.
Syarat Vaksin
1. Membawa fotokopi KTP/KK
2. Membawa bukti vaksin dosis sebelumya
3. Vaksin Sinovac dosis 1 untuk usia 6-11 tahun
4. Vaksin Sinovac dosis 2 untuk masyarakat umum
5. Vaksin AstraZeneca untuk usia 18 tahun ke atas.
Selain di lokasi-lokasi di atas, ada juga vaksinasi COVID-19 yang digelar di sejumlah faskes-faskes Kota Surabaya yang bisa dicek melalui laman resmi Instagram dinkes @sehatsurabayaku.
Editor: Addi M Idhom