Menuju konten utama

Idul Fitri Militer Suriah Genjatan Senjata Selama 72 Jam

Tentara Suriah memberlakukan gencatan senjata selama 72 jam di seluruh negara, menurut pengumuman yang disampaikan bertepatan dengan hari raya Idul Fitri.

Idul Fitri Militer Suriah Genjatan Senjata Selama 72 Jam
Presiden Suriah Bashar Al-assad (tengah) bergabung dengan tentara suriah untuk berbuka puasa bersama di sebuah pertanian desa Marj al-sultan, wilayah timur Ghouta, Damaskus, Suriah. Antara Foto/Sana/Handout via Reuters.

tirto.id - Tentara Suriah memberlakukan gencatan senjata selama 72 jam di seluruh negara, menurut pengumuman yang disampaikan bertepatan dengan hari raya Idul Fitri.

“Gencatan senjata diberlakukan di seluruh wilayah Republik Arab Suriah selama 72 jam mulai pukul 1.00 pada 6 Juli hingga tengah malam pada 8 Juli,” kata militer dalam sebuah pernyataan yang dipublikasikan media pemerintah dilansir AFP, Kamis.

Pernyataan tersebut tidak menjelaskan lebih lanjut apakah gencatan senjata diperpanjang untuk menumpas jihadis seperti kelompok Islamic State (ISIS) atau afiliasi Al Qaeda, Front Al Nusra.

Gencatan senjata antara pasukan rezim dan kelompok pemberontak non­jihad diumumkan oleh Rusia dan Amerika Serikat pada akhir Februari, namun sebagian besar upaya itu gagal menyusul pelanggaran yang dilakukan berkali­-kali.

Baca juga artikel terkait POLITIK

tirto.id - Politik
Sumber: Antara
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yandri Daniel Damaledo