Menuju konten utama
Timnas Putri Indonesia

Head to Head Ranking FIFA Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong

Head to head ranking FIFA Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong, jelang friendly match 11 & 14 Juli. Hong Kong lebih tinggi, tapi Indonesia dalam tren bagus.

Head to Head Ranking FIFA Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong
Pemain Timnas Putri Indonesia, Claudia Alexandra, di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (28/5/2024). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/Spt.

tirto.id - Head to head (H2H) ranking FIFA Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong, memperlihatkan bahwa Garuda Pertiwi tak lebih baik dari sang lawan. Kedua tim akan segera bertemu dalam laga uji coba, yang berlangsung pada Kamis (11/7/2024) dan Minggu (14/7/2024) di Hong Kong.

Mengacu update ranking FIFA hingga Juni 2024 lalu, Timnas Indonesia Putri menempati peringkat 107 dunia. Sebaliknya, Hong Kong Putri ada di urutan 79. Timnas Putri Indonesia dan Hong Kong sama-sama memiliki tren penurunan peringkat dalam setahun terakhir.

Head to Head Ranking FIFA: Hong Kong Stagnan, Indonesia Naik

Timnas Putri Hong Kong secara keseluruhan menunjukkan posisi lebih baik ketimbang Indonesia. Namun demikian, Timnas Putri Indonesia saat ini dalam tren relatif positif.

Mengacu update ranking Maret-Juni 2024, Garuda Pertiwi naik 2 peringkat ke posisi 107 dunia, dari sebelumnya ranking 109. Indonesia Putri membukukan 1191 poin, naik 11 angka.

Periode Maret-Juni 2024 memang diwarnai hasil apik bagi Timnas Indonesia Putri. Memulai debut bersama pelatih baru, Satoru Mochizuki, Garuda Pertiwi menyapu bersih kemenangan dari 3 laga uji coba.

Timnas Indonesia menundukkan Singapura 5-1, lalu menang 2 kali di markas Bahrain dengan skor 2-3 dan 0-3. Kemenangan itu sekaligus mengakhiri tren negatif Merah Putih.

Indonesia sempat menelan hasil negatif tahun lalu. Terutama ketika melakoni laga ronde 1 Kualifikasi Olimpiade 2024 zona Asia, pada April 2023. Indonesia yang bergabung di Grup F, menelan kekalahan 0-5 dari Lebanon, lalu takluk 0-4 dari China Taipei.

Dua kekalahan tersebut membuat peringkat Garuda Pertiwi turun tajam. Maret 2023, Indonesia sempat ada di urutan 99 dunia. Posisi Indonesia kemudian selalu mengalami penurunan, setidaknya hingga Maret 2024.

Sementara peringkat Hong Kong relatif stagnan dalam periode Maret-Juni 2024, dengan duduk di tangga 79. Penurunan sempat dirasakan Hong Kong sepanjang Agustus-Desember 2023, mereka turun dari posisi 77 ke urutan 99. Periode itu Hong Kong mengalami sejumlah kekalahan.

Hong Kong takluk 0-5 dari Thailand pada uji coba bulan Agustus 2023. Berikutnya, 3 kekalahan beruntun diterima Hong Hong sepanjang gelaran Asian Games 2022, bulan September 2023. Hong Kong takluk 1-3 dari Filipina, kalah 0-1 dari Myanmar, dan tumbang 0-5 dari Korea Selatan (Korsel).

Hasil lebih baik diperoleh Hong Kong ketika kualifikasi Piala Asia Timur (EAFF E-1), yang bergulir November-Desember 2023. Hong Kong finis tempat ke-3, dengan membukukan 2 menang, 1 imbang, dan 1 kalah. Hanya saja, hasil itu tak meloloskan Hong Kong ke putaran final, lantaran hanya ada 1 slot lolos.

Hasil negatif dipetik Hong Kong pada periode awal 2024, tepatnya bulan Februari. Hong Kong menelan 3 kekalahan beruntun dalam uji coba melawan Kosovo (0-1), India (2-0), dan Estonia (1-0).

Sejarah Ranking FIFA Timnas Indonesia Putri vs Hong Kong

Timnas Putri Hong Kong secara keseluruhan memang masih lebih baik ketimbang Indonesia. Hong Kong pernah menduduki peringkat tertinggi ranking 58 dunia, tepatnya pada Juni-September 2009. Sedangkan posisi terendah Hong Kong adalah 79, yang merupakan posisi mereka saat ini. Rata-rata ranking Hong Kong adalah 69.

Sementara itu, posisi tertinggi Indonesia di ranking FIFA adalah ranking 58. Peringkat tersebut ditempati Merah Putih ketika periode awal pemeringkatan sepak bola putri dunia. Setelahnya, Indonesia menghuni peringkat 60 hingga Juni 2004.

Ranking terendah Indonesia adalah menempati posisi 109 dunia, atau ranking sebelum Juni 2024. Jika dinilai dari rata-rata sepanjang sejarahnya, Timnas Putri Indonesia ada di peringkat 77 dunia.

Berikut ini perbandingan ranking FIFA Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong:

Indonesia (kiri) vs Hong Kong (kanan)

  • Ranking saat ini: 109 vs 79
  • Rata-rata ranking: 77 VS 69
  • Ranking tertinggi: 58 vs 58
  • Ranking terendah: 109 vs 79
  • Kenaikan tertinggi: +7 vs +5
  • Penurunan tertinggi: -79 vs -8

Baca juga artikel terkait TIMNAS PUTRI INDONESIA atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama