Menuju konten utama

Hasil Voli AVC U20 2024 Indonesia vs Iran Skor 0-3, Gagal Final!

Hasil semifinal voli AVC U20 2024 Indonesia vs Iran skor 0-3. Garuda Jaya gagal lolos final, jumpa Jepang di perebutan juara 3 AVC U20.

Hasil Voli AVC U20 2024 Indonesia vs Iran Skor 0-3, Gagal Final!
Sejumlah pevoli Timnas Indonesia berselebrasi usai meraih poin saat melawan Timnas Voli India pada pertandingan babak delapan besar Grup E Kejuaraan Bola Voli Asia Putra U-20 (AVC U-20) di Jawa Pos Arena, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (27/7/2024). Indonesia mengalahkan India dengan skor 3-1 (25-20, 25-23, 16-25, 25-18). ANTARA FOTO/Moch Asim/tom.

tirto.id - Hasil semifinal AVC U20 2024 Indonesia vs Iran ditutup dengan skor 0-3 (21-25, 14-25, dan 16-25) di DBL Arena, Surabaya, Jawa Timur pada Senin (29/7). Kekalahan Garuda Jaya di laga ini membuat Indonesia gagal lolos ke final, sekaligus bakal bertarung di perebutan juara 3 AVC U20.

Hasil Timnas Voli U20 Indonesia vs Iran memang dapat diprediksi sejak awal. Pasalnya, Iran yang merupakan wakil Asia Barat, adalah juara AVC U20 sebanyak 7 kali. Selain itu, Iran selalu lolos final AVC U20 dalam 4 edisi termutakhir.

Di sisi lain, penampilan Timnas Voli U20 Indonesia di AVC U20 2024 tergolong luar biasa. Pasalnya, sang tuan rumah mampu lolos semifinal sebagai runner-up Pool E. Garuda Jaya meraih 4 kemenangan beruntun sebelum dihentikan oleh Jepang 3-0 pada Minggu (28/7).

Kekalahan di semifinal AVC U20 2024 tidak mengubah status Indonesia yang sudah pasti lolos Piala Dunia FIVB U21 2025. Garuda Jaya kini menyisakan duel perebutan juara 3 kontra Jepang. Laga akan dimainkan pada Selasa (30/7) pukul 16.30 WIB live Moji TV.

Hasil Voli Indonesia vs Iran AVC U20 2024 Skor Akhir Berapa?

Dalam laga Timnas Voli U20 Indonesia vs Iran, Garuda Jaya memulai set pertama dengan apik. Melawan sang juara Pool F, tim asuhan Li Qiujiang yang sempat tertinggal 2-0, mencetak 3 angka beruntun untuk berbalik memimpin 2-3.

Namun, Iran yang selalu menang dalam 5 pertandingan awal AVC U20 2024 juga membuktikan kapasitas mereka. Sang wakil Asia Barat bisa unggul tipis 1 angka hingga kemudian mencetak 3 poin beruntun untuk skor 10-7.

Jarak sempat melebar 4 poin di titik 13-9. Namun, Dawuda Alaihissalam dan kawan-kawan gigih dengan merebut 3 poin tanpa putus. Otomatis, perbedaan kembali sempit. Bahkan, Indonesia sempat membuat jarak 1 poin di titik 22-21.

Hanya saja, Iran tidak bisa dihentikan di sisa set. Mereka mencetak 3 angka beruntun untuk skor 25-21. Ini jadi pemicu semangat tersendiri bagi Iran, yang lantas membuat selisih yang lebih mencolok pada set berikutnya.

Dimotori Seyed Matin Hosseini Tolouti (outside hitter) dan Taha Behboudnia (middle blocker), Iran tidak memberikan kesempatan bagi Indonesia untuk berkembang. Belum apa-apa, wakil Asia Barat sudah unggul 4-1, 5-2, lantas melebar lagi jadi 8-4.

Garuda Jaya berusaha membuntuti Iran. Namun, perbedaan level, seperti yang tampak dalam laga kontra Jepang, terlihat di pertandingan ini.

Upaya tim asuhan Li Quijiang hanya mentok di titik 14-8. Setelahnya, Indonesia tidak bisa menahan laju Iran yang mencetak 7 poin beruntun untuk 21-9.

Perbedaan poin yang sudah 12 angka memang tidak bisa diredakan lagi. Yang bisa dilakukan oleh Indonesia hanyalah menahan agar jarak tidak semakin lebar. Set kedua ditutup dengan selisih 13 angka di titik 25-14.

Setelah dibantai pada set kedua, Indonesia terlihat membuka set ketiga dengan positif. Dua kali mereka unggul 0-1 dan 1-2. Namun, Iran langsung memberondong 5 poin tanpa henti untuk skor 6-2.

Dari titik tersebut, Iran tidak bisa dikejar lagi oleh pasukan Li Quijiang.

Indonesia bisa mencetak 2 angka beruntun untuk skor 9-7, tetapi Iran juga langsung membalas dengan cara yang sama. Wakil Asia Barat melakukan 2 kesalahan beruntun yang semuanya dilakukan oleh Pouya Ariakhah, dari serve dan attack yang melebar. Namun, lagi-lagi ini 'dibalas' dengan eror pula dari Garuda Jaya.

Quick Armin Ghelichniazi menghasilkan poin ke-21 bagi Iran. Tim asuhan Gholamreza Momeni memang di atas Indonesia dalam semua aspek. Puncaknya adalah adalah ketika serve Krisna keluar dari sasaran untuk angka ke-25 Iran. Skor akhir 25-16 untuk kemenangan mulus Iran. Mereka berhak menantang Korea Selatan di final AVC U20 2024, sedangkan Indonesia menyisakan laga perebutan juara 3 kontra Jepang.

Hasil Lengkap Semifinal Voli AVC U20 2024 Hari Ini

Berikut hasil lengkap pertandingan voli AVC U20 2024 hari ini Senin, 29 Juli.

Semifinal Klasifikasi 13-16

Bangladesh vs Qatar 3-0 (25–13, 25–18, dan 25–23)

Vietnam vs Kuwait 3-0 (25–14, 25–16, dan 27–25)

Semifinal Klasifikasi 9-12

Australia vs Thailand Skor 0-3 (14-25, 15-25, 23-25)

China Taipei vs Hong Kong 3-0 (25-22, 25-19, dan 25-20)

Semifinal Klasifikasi 5-8

India vs China 3-1 (25-22, 19-25, 25-20, dan 25-22)

Kazakhstan vs Arab Saudi 3-0 (25-15, 25-17, 25-18)

Semifinal Klasifikasi 1-4

Jepang vs Korea Selatan 2-3 (20-25, 19-25, 25-21, 25-21, dan 11-15)

Indonesia vs Iran 0-3 (21-25, 14-25, dan 16-25)

Baca juga artikel terkait AVC U20 2024 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya