Menuju konten utama

Hasil Trofeo Santiago Bernabeu 2018 Madrid vs AC Milan Skor 3-1

Gol Karim Benzema, Gareth Bale, dan Borja Mayoral menjadi penentu hasil Trofeo Santiago Bernabeu 2018 antara Real Madrid vs AC Milan yang berakhir dengan skor 3-1

Hasil Trofeo Santiago Bernabeu 2018 Madrid vs AC Milan Skor 3-1
Gareth Bale selebrasi setelah mencetak gol kedua timnya saat pertandingan sepakbola Final Liga Champions antara Real Madrid dan Liverpool di Stadion Olimpiyskiy di Kiev, Ukraina, Sabtu, 26 Mei 2018. (Foto AP / Sergei Grits)

tirto.id - Hasil Trofeo Santiago Bernabeu 2018 antara Real Madrid vs AC Milan berakhir dengan skor 3-1. Gol Karim Benzema, Gareth Bale dan Borja Mayoral memastikan tuan rumah juara trofi pramusim yang digelar di Santiago Bernabeu pada Minggu (12/8/2018), meski sempat ada balasan dari Gonzalo Higuain.

Dalam Trofeo Santiago Bernabeu edisi XXXIX (ke-39), Real Madrid turun dengan formasi 4-3-3. Keylor Navas dipilih sebagai penjaga gawang utama. Sementara itu di lini depan, pelatih Julen Lopetegui memilih trio BBA, Gareth Bale, Karim Benzema, dan Marco Asensio dalam starting XI.

Belum juga dua menit laga berjalan, Real Madrid sudah berhasil membobol gawang AC Milan yang menurunkan formasi serupa. Ketika itu kerjasama umpan satu-dua Bale dan Dani Carvajal, berakhir dengan umpan pemain yang disebut terakhir ke tengah kotak penalti. Ada Karim Benzema yang menyambutnya dengan tandukan telak, dan masuk.

Akan tetapi, hanya berselang dua menit, AC Milan menyamakan kedudukan melalui mantan pemain Madrid, Gonzalo Higuain. Menerima bola tipis di luar kotak penalti, El Pipita membidik sudut jauh gawang Madrid dengan tembakan terukur. Navas tidak mampu menahannya untuk skor 1-1.

Real Madrid kemudian mendominasi jalannya babak pertama hingga penguasaan bola mencapai 63 persen. Permainan mereka juga lebih hidup dari laga-laga sebelumnya. Namun, gol ke gawang Gianluigi Donnarumma harus menunggu ujung paruh pertama.

Pada ujung babak pertama, Real Madrid akhirnya kembali memimpin. Bermula dari tendangan sudut Marco Asensio, bola mengenai tubuh Raphael Varane di tengah keriuhan bek AC Milan. Hal ini dimanfaatkan oleh Gareth Bale yang paling dekat dengan Varane sekaligus tidak terkawal, untuk menembak bola masuk gawang AC Milan. Tuan rumah unggul 2-1.

Babak kedua diwarnai banyaknya pergantian pemain di kedua belah pihak. Real Madrid memasukkan Reguilon, Dani Ceballos, dan Vinicius Jr. yang sepanjang pramusim tampil bagus untuk tim. Sementara itu, AC Milan menghadirkan Hakan Calhanoglu, Patrick Cutrone, hingga Carlos Bacca ke lapangan.

AC Milan memiliki momentum ketika Bacca dua kali memperoleh peluang emas. Namun Navas membuktikan ketangguhannya dengan melakukan dua penyelamatan penting. Dia seperti menjawab tantangan atas kehadiran Thibaut Courtois sebagai saingan utamanya di Real Madrid.

Menjelang laga berakhir, skor semakin lebar. Borja Mayoral yang masuk menggantikan Benzema, sukses memanfaatkan bola muntah hasil tembakan Luka Modric. Skor akhir 3-1, Real Madrid juara Trofeo Santiago Bernabeu 2018.

Pencetak Gol: Karim Benzema 2, Gareth Bale 45+1, Borja Mayoral 90 (Real Madrid) | Gonzalo Higuain 4 (AC Milan)

Susunan Pemain

Real Madrid (4-3-3): Keylor Navas (Andriy Lunin 78); Dani Carvajal (Lopez 77), Sergio Ramos (Federico Valverde 77), Raphael Varane, Marcelo (Nacho 46); Casemiro (Dani Ceballos 46), Toni Kroos (Marcos Llorente 60), Isco (Luka Modric 76); Marco Asensio (Vinicius Jr. 77), Gareth Bale, Karim Benzema (Borja Mayoral 77)

AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria (Stefan Simic 82), Mateo Mussachio (Raoul Bellanova 83), Alessio Romagnoli, Ricardo Rodríguez (Mattia Caldara 56); Franck Kessie, Lucas Biglia (Jose Mauri 65), Giacomo Bonaventura (Hakan Calhanoglu 56); Suso, Fabio Borini (Patrick Cutrone 46), Gonzalo Higuaín (Carlos Bacca 65)

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus