Menuju konten utama

Hasil Roma vs Liverpool Agregat 6-7, The Reds Lolos Final Champions

Liverpool memastikan maju ke babak final Liga Champions 2017/2018.

Hasil Roma vs Liverpool Agregat 6-7, The Reds Lolos Final Champions
Pertandingan semi-final Liga Champions antara AS Roma vs Liverpool. twitter/@OfficialASRoma.

tirto.id - Laga AS Roma vs Liverpool dalam leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Olympico, Roma, Italia, pada Kamis dini hari (3/5/2018) tidak membawa keberuntungan bagi tuan rumah. The Reds tetap unggul secara agregat 7-6 atas AS Roma.

Pertandingan penentuan ini berkesudahan dengan skor 4-2. Dua gol Liverpool dicetak Sadio Mane dan Georginio Wijnaldum. Balasan AS Roma tercipta melalui bunuh diri James Milner, Edin Dzeko dan 2 gol Radja Nainggolan.

Liverpool unggul terlebih dulu di babak pertama. Berawal dari blunder umpan kurang sempurna Radja Nainggolan, Roberto Firmino yang mendapatkan bola lantas mengirimkan umpan terobosan kepada Sadio Mane. Dari dalam kotak penalti, Mane mengecoh Alisson Becker dan dengan tenang membobol gawang Roma. Gol ini yang kesembilan bagi Mane di liga Champions musim ini.

AS Roma membalas di menit ke-15. Gol untuk tuan rumah tercipta oleh bunuh diri pemain Liverpool, James Milner. Hasil tendangan Dejan Lovren yang berniat menyapu bola dari kotak penalti Liverpool justru mengenai kepala Milner. Bola lantas berbalik memantul ke sudut kiri gawang dan menjadikan skor 1-1.

Liverpool nyaris unggul lagi di menit 25. Aksi menusuk Jordan Henderson di sayap kiri dituntaskan dengan umpan cutback ke kotak penalti. Sadio Mane menyambar bola, namun hasilnya dapat ditepis oleh Alisson.

Tapi, The Reds mampu menambah keunggulan beberapa detik kemudian. Georginio Wijnaldum mencetak gol di menit 25. Memanfaatkan kemelut hasil sepak pojok, pemain asal Belanda itu menanduk bola ke gawang.

Skor 1-2 untuk keunggulan Liverpool bertahan sampai peluit panjang tanda babak pertama berakhir ditiup wasit.

Beberapa menit usai babak kedua berjalan, AS Roma langsung tancap gas. Hasilnya, aksi Edin Dzeko menyamakan kedudukan di menit 52. Semula Stephan El Shaarawy menyerang dari sayap kiri, dan dengan ruang tembak sempit di kotak penalti, tendangan kaki kanannya mengarah ke gawang. Tapi, Loris Karius meninju bola yang justru kemudian jatuh ke kaki Edin. Dengan sigap, Edin pun menceploskan bola ke sudut kanan atas gawang.

Selama hampir separuh babak kedua, permainan kedua tim tidak membuahkan gol. Baru pada menit 86, Radja Nainggolan membuat AS Roma unggul 3-2.

Memanfaatkan umpan dari Kolarov, Nainggolan melepas tendangan keras dari jarak 20-an meter yang melesat ke sudut kanan gawang Liverpool.

Jelang laga tutup, AS Roma mendapatkan penalti usai Ragnar Klavan melakukan Hands Ball. Radja Nainggolan sukses mengeksekusi penalti dan mengubah skor menjadi 4-2.

Akan tetapi, hasil ini tidak mengubah keadaan. Liverpool yang menang 5-2 di semifinal liga champions leg pertama tetap unggul secara agregat gol. The Reds melaju ke final Liga Champion dengan keunggulan agregat 7-6 atas AS Roma.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Olahraga
Reporter: Addi M Idhom
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Addi M Idhom