Menuju konten utama
Liga Spanyol

Hasil Real Sociedad vs Real Madrid Skor 3-1, Kekalahan ke-11

Skor 3-1 yang menjadi hasil Real Sociedad vs Real Madrid pada Senin (13/5/2019) dini hari membuat Los Blancos kalah 11 kali musim ini di Liga Spanyol.

Hasil Real Sociedad vs Real Madrid Skor 3-1, Kekalahan ke-11
Pemain Real Madrid bereaksi saat Dusan Tadic Ajax merayakan mencetak gol ke-3 timnya, selama pertandingan sepak bola Liga Champions antara Real Madrid dan Ajax di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Spanyol, Selasa, 5 Maret 2019. (AP Photo / Manu Fernandez)

tirto.id - Hasil Real Sociedad vs Real Madrid pada jornada 37 La Liga Spanyol yang digelar Minggu (12/5/2019) di Stadion Anoeta berakhir dengan skor 3-1. Los Blancos kembali tumbang melalui gol Mikel Merino ('26), Joseba Zaldúa ('59), dan Ander Barrenetxea ('67) meskipun sempat mencetak gol cepat lewat Brahim Diaz ('6).

Pada paruh pertama, kedua tim bermain imbang 1-1. Real Madrid sempat unggul cepat pada menit keenam lewat lesakan Brahim Díaz. Namun Mikel Merino berhasil menyamakan kedudukan setelah mencetak gol pada menit ke-26.

Memasuki babak kedua, jual beli serangan langsung mewarnai awal laga. Beberapa kali para pemain Sociedad berhasil masuk ke pertahanan Madrid. Diantaranya tembakan Igor Zubeldia pada menit ke-51 yang bisa ditepis oleh Courtois.

Tiga menit kemudian skuat asuhan Imanol Alguacil kembali mengancam. Tendangan Aihen Munoz masih melayang tipis diatas mistar gawang Madrid. Tampak tuan rumah justru lebih mendominasi jalannya laga atas Los Blancos.

Usaha para pemain Sociedad tidak sia-sia. Menerima umpan panjang yang diberikan oleh Rubén Pardo Gutiérrez pada menit ke-59, bola dapat disundul oleh Joseba Zaldúa hingga membobol gawang Madrid. Skor menjadi 2-1.

Belum mampu menipiskan skor, gawang Los Blancos kembali terkoyak pada menit ke-67. Memanfaatkan bola muntah hasil tepisan Courtois, lesakan Ander Barrenetxea dari kanan gawang Madrid kembali menjebol gawang skuat asuhan Zinedine Zidane. Keadaan melebar menjadi 3-1.

Tim tamu sempat melakukan percobaan lewat tendangan dari jarak cukup jauh oleh Vinicius Junior, tapi masih bisa ditangkap kiper Geronimo Rulli.

Pada menit-menit akhir, para pemain Madrid juga berkali-kali melakukan tendangan dari dalam kotak penalti, namun tetap saja dapat dimentahkan oleh barisan pertahanan tuan rumah.

Hingga babak kedua berakhir, tidak tercipta gol tambahan lagi. Wasit pun menutup laga dengan kedudukan akhir 3-1 untuk kemenangan Real Sociedad atas Real Madrid. Bagi Los Blancos ini adalah kekalahan ke-11 di LaLiga musim ini.

Pencetak gol:Brahim Díaz '6 (Real Madrid), Mikel Merino '26, Joseba Zaldúa '59, Ander Barrenetxea '67 (Real Sociedad)

Daftar Susunan Pemain

Real Sociedad (4-3-3): Geronimo Rulli; Joseba Zaldua, Hector Moreno, Diego Llorente, Aihen Munoz; Ruben Pardo, Igor Zubeldia, Mikel Merino; Ander Barrenetxea, Willian Jose, Mikel Oyarzabal.

Cadangan: Jon Bautista, Kevin Rodrigues, Asier Illarramendi, Miguel Angel Moya, Adnan Januzaj, Juanmi, Raul Navas.

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Nacho, Jesus Vallejo, Marcelo; Isco, Casemiro, Toni Kroos; Marco Asensio, Karim Benzema, Brahim Diaz.

Cadangan: Luca Zidane, Luka Modric, Federico Valverde, Mariano, Lucas Vazquez, Vinicius Junior, Marcos Llorente.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus