Menuju konten utama
La Liga Spanyol 2019/2020

Hasil Real Madrid vs Eibar Tadi Malam Laliga: Eden Hazard Cedera?

Hasil pertandingan La Liga 2019/2020 antara Real Madrid vs Eibar berakhir dengan skor 3-1. Namun, Eden Hazard tidak dapat main penuh, apakah cedera lagi?

Hasil Real Madrid vs Eibar Tadi Malam Laliga: Eden Hazard Cedera?
Eden Hazard dalam pertandingan La Liga Spanyol antara Real Madrid vs Real Sociedad di Stadion Bernabeu di Madrid, Spanyol, Sabtu, 23 November 2019. (AP Photo / Manu Fernandez)

tirto.id - Hasil pertandingan La Liga Spanyol 2019/2020 pekan 28 antara Real Madrid vs Eibar di Stadion Alfredo Di Stefano pada 15 Juni 2020 dini hari WIB berakhir dengan skor 3-1. Namun, Eden Hazard tidak dapat main penuh. Apakah Hazard cedera lagi?

Laga pertama Real Madrid usai kompetisi La Liga 2019/2020 dilanjutkan kembali setelah sempat disetop sementara akibat pandemi Corona COVID-19 ini sekaligus menjadi pertandingan perdana pula bagi Eden Hazard yang baru saja pulih dari cedera.

Real Madrid mengawali pertandingan kontra Eibar dengan mulus. Gol cepat pun terjadi pada menit 4 berkat aksi Toni Kroos. Eden Hazard menyumbangkan assist di menit 30 yang memberikan keleluasaan bagi sang kapten Sergio Ramos untuk mencetak gol kedua tuan rumah.

Gol Marcelo tujuh menit berselang semakin memantapkan keunggulan El Real sebelum Eibar memperkecil skor menjadi 1-3 lewat gol Pedro Bigas yang membobol gawang Thibaut Courtois pada menit 60 babak kedua.

Setelah gol tim tamu itulah Hazard ditarik ke luar lapangan untuk mendapatkan kompres di kaki kanannya. Menit 61, pelatih Zinedine Zidane menggantikan pemain tim nasional Belgia itu dengan Vinicius Junior.

Skor 3-1 untuk Real Madrid tidak berubah hingga akhir laga. Kemenangan ini tidak mengubah posisi Los Blancos di urutan kedua klasemen sementara La Liga 2019/2020, menguntit Barcelona di puncak dengan selisih dua poin saja.

Eden Hazard Cedera Lagi?

Tidak bermain penuh, Eden Hazard sebenarnya tampil cukup bagus di pertandingan kali ini setelah sekian lama absen. Penyerang berusia 29 tahun itu terlibat dalam proses ketiga gol kemenangan Real Madrid atas Eibar, termasuk memberikan assist untuk gol kedua.

Sayangnya, sang pemain rupanya rentan langsung akrab dengan cedera. Diboyong dari Chelsea pada awal tahun 2019 silam dengan mahar 100 juta euro, Eden Hazard langsung menepi sebelum melakoni debutnya di Real Madrid lantaran cedera paha.

Eden Hazard mengalami masalah lagi pada November 2019 karena tulang kaki kanannya mengalami retak. Februari 2020, pesepakbola kelahiran 7 Januari 1991 ini mulai kembali ke lapangan, namun hanya mampu menjalani dua pertandingan lantaran cederanya kambuh lagi.

Dan kini, usai kompetisi vakum selama tiga bulan lantaran pandemi, lagi-lagi Eden Hazard tidak sanggup menuntaskan permainan karena cedera yang sepertinya sama, yakni di kaki kanannya.

Sejak bergabung dengan Real Madrid, Eden Hazard baru tampil sebanyak 16 kali dan membukukan 1 gol, lantaran persoalan cedera yang kerap menderanya itu.

Padahal, pemain yang juga pernah memperkuat klub Ligue 1 Perancis, Lille, ini semula digadang-gadang bisa menjadi penerus Cristiano Ronaldo yang hengkang ke Juventus.

Mengenai kondisi Eden Hazard di laga kontra Eibar, Zinedine Zidane tidak menyebut secara rinci apakah sang pemain mengalami cedera serius atau tidak. Namun, pelatih asal Perancis ini memuji ketangguhan Eden Hazard di pertandingan itu.

“Kami paham ia [Eden Hazard] masih membutuhkan ritme yang pas jika harus bermain penuh. Namun, ia tampil sangat baik selama satu jam [sebelum diganti pada menit 61,” ujar Zinedine Zidane dikutip dari Marca.

“Ia memang diterjang lawan dan barangkali cukup membuat khawatir. Namun ini sepak bola. Ia menyatakan baik-baik saja di babak pertama dan ia tidak takut kendati mendapatkan benturan yang cukup keras,” imbuh eks gelandang Juventus dan Real Madrid ini.

Baca juga artikel terkait LA LIGA 2019-2020 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH