Menuju konten utama
Liga 1 2019

Hasil PSS Sleman vs Arema FC: Skor 3-1, Super Elja Raih Tiga Poin

Skor 3-1 menjadi hasil akhir PSS Sleman vs Arema FC di laga pembuka Shopee Liga 1 2019 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Rabu (15/5/2019). 

Hasil PSS Sleman vs Arema FC: Skor 3-1, Super Elja Raih Tiga Poin
Pesepak bola PSS Sleman merayakan gol. FOTO/pss-sleman.co.id

tirto.id - Laga pembuka Shopee Liga 1 2019 antara PSS Sleman vs Arema FC yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Rabu (15/5/2019) berakhir dengan skor 3-1. Tiga gol tuan rumah yang dilesakkan oleh Brian Ferreira, Yevhen Bokhashvili dan Rangga Muslim hanya mampu dibalas sebiji gol tim tamu lewat sundulan Sylvano Comvalius.

Bermain di hadapan para pendukungnya, PSS Sleman langsung menggebrak di awal babak pertama. Hasilnya, baru dua menit laga berlangsung, Brian Ferreira yang melakoni debut bersama Sper Elang Jawa di Liga 1 sukses mencetak gol usai memanfaatkan sepak pojok. Skor 1-0.

Tim tamu Arema FC baru dapat merespons gol dari tuan rumah pada menit 29 lewat tandukkan Sylvano Comvalius. Diawali dari pergerakan Dendi Santoso di sisi kanan, bola dilepaskan ke dalam kotak penalti dan langsung disambar Comvalius. Skor berubah 1-1.

Sempat terhenti cukup lama karena adanya kericuhan, laga kemudian dilanjutkan. Namun, skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Seolah tak ingin mengecewakan suporter yang telah datang langsung ke stadion, PSS Sleman berhasil menggandakan gol pada menit 57. Kali ini, penyerang anyar asal Ukraina, Yevhen Bokhashvili melakukan tendangan placing terarah ke pojok kanan gawang tanpa bisa dihalau Kartika Ajie. Skor 2-1.

Pelatih PSS, Seto Nurdiantoro terlihat belum puas dengan keunggulan satu angka. Ia pun memasukkan penyerang Kushedya Hari Yudo untuk menggantikan Arsyad Yusgiantoro.

Pergantian tersebut cukup memberikan perubahan dalam permainan. Pada menit 70, Hari Yudo yang baru masuk memperoleh peluang terbuka. Namun, meski tinggal berhadapan dengan kiper Kartika Ajie, mantan penyerang Persegres Gresik itu gagal menceploskan bola.

Di sisi lain, Milomir Seslija pun melakukan hal serupa. Ricky Kayame yang kurang berkembang di lini depan digantikan oleh penyerang lainnya, Dedik Setiawan.

Pada menit 82, PSS menjauh dari kejaran Arema FC. Pasalnya, Rangga Muslim yang baru masuk di pertengahan babak kedua berhasil menorehkan gol ketiga bagi Super Elang Jawa. Usai menerima sodoran Brian Ferreira, penyelesaian akhir sempurna Rangga membuat skor berubah 3-1.

Di sisa waktu, Singo Edan terus berusaha untuk memperkecil ketertinggalan. Sementara di sisi lain, tuan rumah lebih bermain aman dan kerap memainkan tempo. Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya laga, skor tetap 3-1 bagi kemenangan PSS.

Susunan Pemain

PSS Sleman: Ega Rizky; Bagus Nirwanto; Alfonso De La Cruz; Purwaka Yudi; Jajang Sukmara; Nerius Alom; Brian Ferreira; Dave Mustaine; Arsyad Yusgiantoro; Haris Tuharea; Yevhen Bokhashvili. Pelatih: Seto Nurdiantoro.

Arema FC: Kartika Ajie; Alfin Tuasalamony; Hamka Hamzah; Arthur Cunha; Johan Alfarizie; Jayus Hariono; Hendro Siswanto; Makan Konate; Ricky Kayame; Dendi Santoso; Sylvano Comvalius. Pelatih: Milomir Seslija.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus