Menuju konten utama

Hasil Proliga 2020 Hari Ini dan Jadwal Voli Putra-Putri 8 Februari

Hasil voli Proliga pada 7 Februari 2020 memberikan tambahan poin bagi Bandung BJB Tandamata dan Palembang BanK Sumsel Babel.

Hasil Proliga 2020 Hari Ini dan Jadwal Voli Putra-Putri 8 Februari
Pebola voli putra Jakarta BNI 46 Doni Haryono (kiri) melepaskan smes ke arah tim Surabaya Bhayangkara Samator, pada pertandingan seri kedua putaran pertama Bola Voli Proliga 2020 di GOR Satria Purwoketo, Banyumas, Jawa Tengah, Minggu (2/2/2020). ANTARA FOTO/Idhad Zakaria/foc.

tirto.id - Dua laga voli seri ketiga Putaran I Proliga 2020 telah selesai digelar di GOR PSCC Palembang pada Jumat, 7 Februari 2020. Hari ini, digelar masing-masing satu pertandingan voli putri dan putra.

Pada laga Jumat sore, Bandung BJB Tandamata berhasil menunjukkan kualitasnya dan menekuk Gresik Petrokimia Puslatda Koni Jatim, dengan skor telak 3-0 (25-20, 25-12, 25-16).

Hasil tersebut merupakan kemenangan kedua yang diraih Bandung BJB Tandamata dari tiga laga yang dilakoni tim ini selama ajang Proliga 2020.

Laga sempat berlangsung ketat pada set pertama. Namun, memasuki set kedua, BJB Tandamata mampu mendominasi permainan.

Tim ini bahkan berhasil unggul jauh 22-11 atas Gresik Petrokimia di tengah set kedua yang ditutup dengan 25-12. Keunggulan Bandung BJB Tandamata kembali tidak dapat diimbangi oleh lawan saat memasuki set ketiga.

Pelatih Bandung BJB Tandamata, Risco Herlambang mengatakan kemenangan timnya diperoleh karena materi pemain yang lebih baik dari lawan.

“Namun, evaluasi paling utama dari pertandingan hari ini ialah komunikasi. Set kesatu, komunikasi belum baik. Mungkin karena kami juga sedang mencoba rotasi pemain, jadi pergantian pemain ini belum lepas, masih terbebani,” kata Risco usai laga, seperti dilansir laman PBVSI.

Dia menilai laga hari ini merupakan persiapan bagi BJB Tandamata sebelum melakoni laga kedua mereka di Palembang, yakni melawan juara bertahan, Jakarta PGN Popsivo Polwan.

Pertandingan kontra Popsivo memang penting bagi BJB Tandamata. Laga itu dapat memastikan posisi kedua tim di klasemen akhir Putaran I Proliga 2020.

Saat ini, baik BJB Tandamata maupun calon lawannya mengoleksi 6 poin. Mereka tertinggal 3 poin dari juara klasemen sementara, tim putri Jakarta Pertamina Energi.

Sementara dalam laga kedua hari ini, tim voli putra Palembang Bank Sumsel Babel (PBS) sukses memenuhi target kemenangan di kandang. Melawan Lamongan Sadang MHS, PBS menang dengan skor 3-1 (26-24, 24-26, 19-25, 20-25).

Laga pada Jumat malam ini juga sempat alot di set pertama. Tuan rumah bahkan harus kehilangan set awal dengan kedudukan tipis, 26-24. PBS kemudian berhasil merebut set kedua meskipun harus bersaing ketat dalam perolehan angka dengan lawan.

PBS lebih menguasai permainan pada set ketiga sehingga mampu unggul dengan margin enam angka. Pada set keempat, PBS kembali mampu meredam permainan lawan sehingg unggul dengan kedudukan 20-15.

Kemenangan ini membuat PBS saat ini mengumpulkan tujuh poin hasil dari melakoni empat laga selama Putaran I Proliga 2020.

PBS masih berpeluang menambah poin untuk menduduki papan atas klasemen karena masih akan melakoni satu laga lagi pada seri kali ini, yakni kontra Jakarta BNI 46 pada 9 Februari mendatang.

Jadwal Proliga 2020 Seri Palembang pada 8 Februari

Jadwal Proliga 2020 seri ketiga di Palembang pada Sabtu, 8 Februari besok mengagendakan tiga laga. Ketiganya terdiri atas dua pertandingan voli putra dan satu laga tim putri.

Laga voli putra pada Jumat sore diprediksi berlangsung sengit. Sebab, juara bertahan, Surabaya Bhayangkara Samator bakal ditantang oleh tim putra Jakarta Pertamina Energi (JPE).

JPE saat ini menjadi jawara klasemen sementara dan belum pernah kalah selama Putaran I Proliga 2020. Selama Putaran I Proliga 2020, tim ini berhasil mengalahkan Jakarta BNI 46 (3-2), PBS (3-1) dan Jakarta Garuda (3-1).

Dengan 3 kemenangan itu, JPE mengoleksi 8 poin. Agar bisa memastikan posisinya sebagai juara klasemen Putaran I Proliga 2020, JPE harus menang atas Samator, atau minimal kalah tipis 2-3.

Kalaupun kalah, JPE tetap bisa menambah poin kembali untuk memimpin klasemen karena masih menyisakan satu laga seri ketiga kontra Lamongan Sadang MHS.

Sebaliknya, bagi Samator, laga ini menjadi pertaruhan terakhirnya di Putaran I Proliga 2020. Saat ini, Samator baru mengoleksi 7 poin dari empat laga.

Samator berhasil meraih kemenangan atas Jakarta Garuda (3-2), Lamongan Sadang MHS (3-1) dan PBS (3-2). Namun, mereka harus mengakui keunggulan Jakarta BNI 46 karena kalah 1-3.

Berikut ini jadwal voli Proliga 2020 seri Palembang pada Sabtu, 8 Januari:

Pukul 16.00 WIB: Jakarta Pertamina Energi vs Bhayangkara Samator (Putra)

Pukul 18.00 WIB: Jakarta BNI 46 vs Jakarta Pertamina Energi (Putri)

Pukul 20.00 WIB: Jakarta Garuda vs Jakarta BNI 46 (Putra)

Selain dapat menyaksikan secara langsung tiga pertandingan itu di GOR PSCC Palembang, para penggemar voli juga dapat menontonnya melalui siaran langsung dan live streaming iNews TV, serta tayangan live akun Youtube PBVSI.

Baca juga artikel terkait PROLIGA 2020 atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Olahraga
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Agung DH