Menuju konten utama

Hasil Piala Uber 2018: Greysia/Apriyani Samakan Kedudukan 1-1

Hasil Uber Cup 2018 partai kedua, Greysia dan Apriyani mempersembahkan poin pertama Indonesia sekaligus menyamakan kedudukan 1-1 atas Malaysia.

Hasil Piala Uber 2018: Greysia/Apriyani Samakan Kedudukan 1-1
Ganda putri unggulan kedelapan asal Indonesia Apriani Rahayu dan Greysia Polii mengembalikan kok ke arah lawannya asal Korea Selatan Chae Yoo Jung dan Hye Rin Kim dalam babak perempat final Indonesia Masters 2018 di Istora Senayan, Jumat (26/1/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Ganda putri Greysia Polli/Apriyani Rahayu berhasil menyumbang poin pertama bagi Indonesia usai mengalahkan pebulu tangkis Malaysia, Yea Ching Goh/Lee Meng Yean melalui permainan dua set, 21-13 dan 21-14 dalam 40 menit.

Dalam laga partai kedua Grup D Piala Uber 2018 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Senin (21/5/2018), hasil ini sekaligus membuat skor sementara Indonesia vs Malaysia menjadi imbang 1-1.

Berdasarkan pantauan laman Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Greysia dan Apriyani unggul cepat 6-1 usai menambah lima poin beruntun di awal gim pertama. Mereka kembali menambah angka menjadi 11-7 sebelum interval. Torehan poin keduanya tak bisa dikejar usai menyentuh 16-12 sebelum dikunci 21-13.

Pada gim kedua, Goh/Lee sempat memberikan perlawanan dan mampu memimpin 2-3, namun lengah saat Greysia/Apriyani menambah lima poin beruntun menjadi 8-3 sebelum kembali dikejar 11-9 saat interval. Torehan poin pasangan Indonesia tak terbendung usai mengemas 18-14 sebelum dikunci 21-14.

Hasil positif yang diraih Greysia dan Apriyani adalah kemenangan perdana Indonesia pada laga Grup D, usai Fitriani tumbang di partai pertama atas Soniia Cheah lewat duel sengit tiga set, 21-10, 17-21, 14-21 dalam 59 menit.

Setelah laga Greysia/Apriyani vs Goh/Lee, Gregoria Mariska Tanjung akan turun di partai ketiga yang bakal berhadapan dengan pebulu tangkis tunggal putri Malaysia, Go Jin Wei.

Berikut jadwal tim putri Indonesia vs Malaysia di Piala Uber 2018 hari ini, Senin, 21 Mei 2018 pada laga perdana Grup D yang untuk sementara kedudukan imbang 1-1.

  • Fitriani vs Soniia Cheah 21-10, 17-21, 14-21
  • Greysia Polli/Apriyani Rahayu vs Yea Ching Goh/Lee Meng Yean 21-13, 21-14
  • Gregoria Mariska Tunjung vs Go Jin Wei
  • Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Chow Mei Kuan/Vivian Hoo
  • Ruselli Hartawan vs Selvaduray Kisona

Baca juga artikel terkait PIALA UBER 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis