tirto.id - Liverpool mendapatkan hasil ronde ketiga Piala FA 2019/2020 yang berbeda dengan Tottenham. Jika The Reds sukses memenangi Derbi Merseyside lawan Everton pada Minggu (5/1/2020), Spurs justru hanya bisa seri kontra Middlesbrough sehingga perlu laga replay.
Dalam laga melawan Everton di Anfield, pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menurunkan 9 pemain berbeda dibandingkan saat timnya mengalahkan Sheffield United di Liga Inggris pada Jumat (3/1). Ini termasuk tiga debutan: Takumi Minamino, Nathaniel Phillips, hingga pengganti Yasser Larouci.
Sebaliknya, Carlo Ancelotti, pelatih Everton menurunkan tim terbaiknya sejak awal. Hal ini tidak membantu tim tamu meraih kemenangan pertama mereka di Anfield sejak 1999.
Secara keseluruhan, Liverpool bisa lebih banyak menguasai bola sebanyak 57,3 persen. The Reds juga lebih banyak mengirim tembakan tepat sasaran, 5 berbanding 3 milik The Toffees.
Gol semata wayang Liverpool lahir pada menit ke-71. Curtis Jones yang berusia 18 tahun, melepaskan drive dari jarak 25 yard yang menembus gawang Jordan Pickford. The Reds sukses mengamankan tiket ke ronde keempat, menyusul tim-tim elite lain.
"Jika Anda ingin menjadi pemain Liverpool, Anda harus menghormati prinsip klub ini. Kami tidak bisa selalu memainkan sepak bola terbaik di dunia, tapi kami bisa bertempur lebih dari siapa pun. Selama kami memakai prinsip itu, kami akan menjadi tim yang sulit dilawan siapa pun," kata Klopp usai pertandingan dikutip BBC.
Manchester City pada Sabtu (4/1) sukses menumbangkan Port Vale 4-1. Leicester City yang musim ini sukses bersaing di papan atas klasemen Premier League, mengandaskan Wigan dua gol tanpa balas.
Chelsea yang tampil di depan publik sendiri Stamford Bridge, pada Minggu (5/1) memukul tim Divisi Championship, Nottingham Forest 2-0 melalui gol Callum Hudson-Odoi dan Ross Barkley.
Namun, tidak semua tim elite langsung lolos. Manchester United yang dijamu Wolverhampton di Molineux pada Sabtu (4/1) hanya bisa bermain imbang tanpa gol. Artinya, pasukan Ole Gunnar Solksjaer mesti menjalani laga replay di Old Trafford untuk menentukan pemenang.
Demikian pula Tottenham yang ditangani mantan pelatih United, Jose Mourinho. Berlaga di Stadion Riverside pada Minggu (5/1), Spurs sempat tertinggal dari tuan rumah yang tim penghuni Divisi Championship. Gol Lucas Moura (61') membuat Tottenham bisa memaksakan laga replay di kandang sendiri.
"Laga (ronde ketiga Piala FA) Ini adalah jenis laga yang sebagai tim Premier League, Anda bisa kalah jika tidak menghadapi laga secara serius. Jika Anda tidak bereaksi setelah tertinggal 1-0, tidak menunjukkan kebanggaan dan komitmen, ini jenis laga yang akan membuat Anda kalah dan selesai (tersingkir)," kata Mourinho usai laga.
Hasil lengkap ronde ketiga Piala FA 2019/2020 pada Minggu (5/1) adalah sebagai berikut.
QPR vs Swansea City 5-1
Chelsea vs Nottingham Forest 2-0
Charlton Athletic vs West Brom 0-1
Bristol Rovers vs Coventry City 2-2
Crewe Alexandra vs Barnsley 1-3
Middlesbrough vs Tottenham 1-1
Crystal Palace vs Derby County 0-1
Burton Albion vs Northampton Town 2-4
Sheffield United vs Fylde 2-1
Liverpool vs Everton 1-0
Gillingham vs West Ham 0-2
Editor: Agung DH