Menuju konten utama

Hasil Piala Asia 2024 Tadi Malam, Klasemen 14 Januari, Top Skor

Hasil Piala Asia 2024 tadi malam Australia vs India 2-0. Cek update klasemen AFC Asian Cup 2023 terbaru, daftar top skor, jadwal hari ini Minggu 14 Januari.

Hasil Piala Asia 2024 Tadi Malam, Klasemen 14 Januari, Top Skor
Hasil Piala Asia 2024 tadi malam Australia vs India 2-0. Cek update klasemen AFC Asian Cup 2023 terbaru, daftar top skor, jadwal hari ini Minggu 14 Januari. (AP Photo/Thanassis Stavrakis)

tirto.id - Hasil Piala Asia 2024 tadi malam antara Australia vs India berakhir dengan skor 2-0 sedangkan partai Uzbekistan vs Suriah ditutup dengan skor kacamata tanpa gol 0-0. Hal ini membuat The Socceroos memimpin klasemen AFC Asian Cup 2023 Grup B dengan torehan 3 angka.

Dari 3 pertandingan Piala Asia 2023 yang digelar pada Sabtu (13/1) malam hingga Minggu (14/1) dini hari, hanya 2 gol yang tercipta. Ini membuat rata-rata gol AFC Asian Cup 2024 menurun drastis. Total 4 laga berlalu, produktivitas 8 tim yang berlaga, jika digabungkan, cuma 1,25 gol.

Ini tidak terlepas dari hasil China vs Tajikistan yang juga berakhir tanpa gol 0-0 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha. Dengan demikian, hingga hari kedua Piala Asia 2023, Akram Afif (Qatar) belum terusik di puncak daftar top skor AFC Asian Cup tahun ini dengan 2 gol ke gawang Lebanon pada Sabtu (13/1) dini hari.

Satu-satunya pertandingan yang menghasilkan gol di Piala Asia 2023 tadi malam adalah Australia vs India yang digelar di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan. The Socceroos memulai kampanye mereka dengan apik, meski sempat ditahan imbang tanpa gol oleh India pada babak pertama laga yang dipimpin oleh wasit Yoshimi Yamashita asal Jepang.

India sebenarnya punya momentum pada menit 16. Berlawanan dengan arus permainan yang didominasi Australia, bola silang Nikhil Poojary dari sisi kanan disambut dengan tandukan oleh penyerang veteran berusia 39 tahun, Sunil Chhetri yang tanpa kawalan di kotak terlarang. Namun, sundulannya menyelam miliknya melebar.

Dibuat frustasi selama 45 menit oleh pertahanan rapat India yang bermain solid, tidak membuat Australia hilang fokus. The Socceroos bahkan hanya butuh 5 menit awal paruh kedua untuk menyarangkan gol.

Bermula dari umpan silang Martin Boyle ke mulut gawang, kiper India Gurpreet Singh menghalaunya. Namun, halauan sang penjaga gawang tidak sempurna. Malah, mendarat ke kaki Jackson Irvine yang dengan mudah membobol gawang India (50').

Australia semakin bersemangat dengan gol pembuka tadi. Berselang 23 menit, kombinasi pemain pengganti The Socceroos berujung dengan gol kedua. Ryan McGree melewati Subhashish Bose lantas menyodorkan bola untuk diselesaikan Jordan Bos (73'). Skor akhir 2-0 untuk Australia.

Australia layak memenangi pertandingan ini jika melihat statistik AFC. Sepanjang 90 menit, The Socceroos menguasai bola hingga 70,9 persen berbanding 29,1 persen milik India. Demikian pula soal tembakan. Dengan total 28 tembakan (6 tepat sasaran), Australia jauh meninggalkan India yang cuma bisa mengirim 4 percobaan dan cuma 1 shot on target.

Kemenangan atas India membuat Australia ada di puncak klasemen Grup B. Pasalnya, dalam laga lain, Uzbekistan dan Suriah hanya bisa berbagi poin dalam skor 0-0.

Hasil imbang ini sebenarnya tidak mencerminkan jalannya laga yang didominasi Uzbekistan dengan penguasaan bola hingga 65,5 persen. Wakil Asia Tengah juga melepaskan 14 tembakan, atau 2 kali lipat milik Suriah. Namun, hanya 2 upaya yang benar-benar mengarah ke gawang yang dikawal Ahmad Madanieh.

Dengan kondisi Australia yang di atas angin, The Socceroos tinggal membutuhkan 1 kemenangan lagi untuk mengamankan tiket 16 besar. Hal ini bisa didapatkan di laga kedua, saat mereka menghadapi Suriah pada Kamis (18/1). Sementara itu, India akan bertarung dengan Uzbekistan pada Jumat (19/1) dini hari.

Hasil Piala Asia 2024 Tadi Malam

Berikut ini hasil pertandingan Piala Asia 2024 tadi malam hingga Minggu (14/1/2024).

Sabtu, 13 Januari 2024

Australia vs India Skor 2-0 (Grup B)

Pencetak Gol: Jackson Irvine 50', Jordan Bos 73'

Minggu, 14 Januari 2024

China vs Tajikistan Skor 0-0 (Grup A)

Pencetak Gol: -

Uzbekistan vs Suriah Skor 0-0 (Grup B)

Pencetak Gol: -

Klasemen Piala Asia 2024 Terbaru Hari Ini

Berikut klasemen Piala Asia 2024 terbaru hingga hari ini Minggu (14/1/2024) dini hari.

Grup A

No.TimMMSKSGPoin
1Qatar1100+33
2China101001
3Tajikistan101001
4Lebanon1001−30

Grup B

No.TimMMSKSGPoin
1Australia1100+23
2Uzbekistan101001
3Suriah101001
4India1001−20

Top Skor Piala Asia 2024 Terbaru Hari Ini

Berikut ini daftar pencetak gol Piala Asia 2024 terbaru hingga Minggu (14/1/2024).

2 Gol

Akram Afif (Qatar)

1 Gol

Almoez Ali (Qatar)

Jackson Irvine (Australia)

Jordan Bos (Australia)

Jadwal Piala Asia 2024 Terbaru Hari Ini

Berikut jadwal Piala Asia 2024 hari ini Minggu (14/1/2024) dan stasiun televisi yang menayangkan.

Minggu, 14 Januari 2024

GRUP D

Pukul 18.30 WIB: Jepang vs Vietnam, live iNews TV dan Soccer Channel

GRUP C

Pukul 21.30 WIB: UEA vs Hong Kong, live iNews TV dan Soccer Channel

Senin, 15 Januari 2024

GRUP C

Pukul 00.30 WIB: Iran vs Palestina, live iNews TV dan Soccer Channel

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA 2024 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya