tirto.id - Hasil pertandingan Persija vs Madura United dalam laga semifinal turnamen Piala Gubernur Jatim 2020 yang dihelat Senin (17/2/2020) di Stadion Kanjuruhan, Malang, berakhir dengan skor 2-1. Dua gol Persija Jakarta oleh Marko Simic dan Novri Setiawan hanya mampu dibalas satu Madura United gol lewat Greg Nwokolo. Tim Macan Kemayoran pun lolos ke final.
Meladeni Laskar Sape Kerrab, Persija tetap mengandalkan Marko Simic sebagai bomber utama. Striker asal Kroasia ini didukung dua pemain lokal yakni Riko Simanjuntak dan Novri Setiawan yang beroperasi dari sektor sayap.
Sedangkan Madura United memasang Alberto Goncalves alias Beto sebagai target man alias ujung tombak serangan. Striker naturalisasi Timnas Indonesia kelahiran Brasil ini mendapatkan dukungan dari lini kedua yang dihuni oleh Greg Nwokolo, Haris Tuharea, dan Oti Essigba.
Persija yang sejauh ini sudah mengoleksi 7 gol di fase grup unggul cepat saat laga baru berjalan empat menit. Berawal dari kesalahan bek lawan, bola direbut oleh Riko Simanjuntak. Eks winger Semen Padang ini menggiring bola hingga memasuki area penalti. Tembakannya sempat dimentahkan kiper M Ridho.
Akan tetapi, bola muntah disambar oleh Marko Simic dengan sekali tendangan hingga menjebol gawang Madura United. Skor berubah 1-0 untuk Persija yang bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Persija menambah keunggulan. Memanfaatkan umpan dari sisi kanan, Novri Setiawan yang sudah berada di area penalti menyambut dengan melakukan tembakan. Lesakannya pun menembus gawang lawan. Kedudukan melebar menjadi 2-0.
Menit ke-71, Madura United memperkecil keadaan. Bola tendangan bebas yang dieksekusi oleh Greg Nwokolo dari jarak jauh langsung mengarah ke gawang Shahar Ginanjar. Kiper Persija ini tidak mampu mengantisipasi datangnya bola dan gol! Skor berubah 2-1.
Hingga waktu normal 2x45 menit berakhir, tidak ada lagi gol tambahan yang tercipta. Skor 2-1 tetap bertahan untuk keunggulan Persija dan wasit pun meniup panjang peluitnya.
Dengan kemenangan ini, tim Macan Kemayoran berhak lolos ke laga final turnamen Piala Gubernur Jatim 2020 yang menurut rencana dihelat pada Kamis (20/2/2020) mendatang.
Di pertandingan puncak, lawan yang bakal dihadapi Persija adalah pemenang duel antara Persebaya vs Arema yang baru digelar Selasa (18/2) di Stadion Supriyadi, Kota Blitar.
Pencetak gol: Marko Simic 4', Novri Setiawan 57' (Persija), Greg Nwokolo 71' (Madura United)
Daftar Susunan Pemain
Persija (4-3-3): Shahar Ginanjar; Otavio Dutra, Maman Abdurrahman, Marco Motta, Alfath Faathier; Tony Sucipto, Adrianus Dwiki, Rohit Chand; Novri Setiawan, Riko Simanjuntak, Marko Simic.
Cadangan: Adixi Lenzivio, Ryuji Utomo, Evan Dimas Darmono, Ramdani Lestaluhu, Sandi Sute, Rezaldi Hehanusa, Heri Susanto
Madura United (4-2-3-1): M Ridho Djazulie; Jaimerson Xavier, Dodi Alekvan, Marckho Sandy Meraudje, Andik Rendika; Guntur Ariyadi, Syahrian Abimanyu; Haris Tuharea, Emmanuel Oti Essigba, Greg Nwokolo; Alberto Goncalves.
Cadangan: Satri Tama, Kadek Raditya, Risna, Brian Fereira, Zah Rahan Krangar, Rivaldi Bawuo, Kevy Sahertian
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya