Menuju konten utama
Liga Italia

Hasil Parma vs Inter Milan, Selamat Berkat Gol Lautaro Martinez

Skor akhir 0-1 menjadi hasil Parma vs Inter Milan dalam lanjutan pekan ke-23 Liga Italia 2018/2019 pada Minggu (10/2/2019).

Hasil Parma vs Inter Milan, Selamat Berkat Gol Lautaro Martinez
Pemain Inter Milan merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Hasil pertandingan Parma vs Inter Milan dalam laga lanjutan Liga Italia Serie A 2018/2019 berkesudahan dengan skor akhir 0-1. Bertanding di Stadion Ennio Tardini pada Minggu (10/2/2019), gol tunggal kemenangan Nerazzurri dicetak oleh Lautaro Martinez pada menit 79.

Hasil ini sendiri membuat Inter Milan kembali menjauh dari kejaran AS Roma menjadi 5 poin. Dengan 43 poin, Nerazzurri masih kokoh di peringkat 3 klasemen. Sementara Parma masih berada di posisi 12 dengan 29 poin.

Pertandingan berakhir imbang tanpa gol pada babak pertama. Sejumlah peluang memang tercipta dari kedua belah pihak, namun penyelesaian akhir yang buruk membuat kedua tim harus puas menutup babak pertama tanpa gol.

Parma belum satu pun mencetak peluang yang mengarah ke gawang dari 3 percobaan yang mereka lakukan di 45 menit awal. Sementara Inter Milan juga masih kesulitan menembus pertahanan tuan rumah dan lebih sering melepaskan sepakan spekulasi, kendati mendominasi laga dengan 62% penguasaan bola.

Peluang terbaik babak pertama datang dari Gervinho pada menit 21. Tusukannya di sisi kanan pertahanan Inter Milan diakhiri dengan sepakan langsung ke arah gawang. Namun bola keras hasil tendangan kaki kanannya masih membentur mistar gawang.

Memasuki babak kedua, tim tamu mencoba langsung menggebrak di menit-menit awal. Pada menit 47, Radja Nainggolan berhasil lolos dan berhadapan langsung dengan Luigi Sepe usai menerima umpan Antonio Candreva. Namun usahanya masih digagalkan Sepe dengan baik.

Usaha anak asuh Luciano Spalletti akhirnnya berbuah gol pada menit ke-53. Berawal dari sepak pojok Marcelo Brozovic ke tengah kotak penalti, disambar oleh Danilo D'Ambrosio. Namun wasit menganulir gol tersebut usai meninjau ulang melalui VAR dan menganggap D'Ambrosio melakukan handsball.

Pada menit 61, Mauro Icardi melewatkan peluang emas. Bermula dari tendangan bebas Marcelo Brozovic di sisi kanan depan kotak penalti, Danilo D'Ambrosio kembali sukses menyambutnya dan diteruskan menjadi umpan ke tiang jauh. Namun bola yang melaju di muka gawang gagal diraih Mauro Icardi sehingga bola hanya berlalu.

Pada menit 78, Jonathan Biabiany berhasil meraih bola muntahan tendangan bebas Juraj Kucka. Mantan pemain Inter Milan itu berhasil mengirim umpan ke kotak penalti dan disambut Roberto Inglese. Namun tandukannya masih melambung tinggi.

Inter Milan akhirnya memecah kebuntuan pada menit 79 melalui pemain pengganti, Lautarao Martinez. Menerima umpan terobosan dari Radja Nainggolan, pemain bernomor punggung 10 itu melepaskan sepakan keras ke pojok atas gawang kendati mendapat pengawalan dari Bruno Alves. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan tim tamu.

Kendati terus mencoba melakukan usaha untuk mencetak gol penyeimbang, Parma tetap gagal melakukannya hingga akhir laga. Skor 1-0 untuk keunggulan Inter Milan bertahan.

Susunan Pemain

PARMA (4-3-3): Luigi Sepe; Simone Iacoponi, Bruno Alves (c), Alessandro Bastoni, Riccardo Gagliolo; Juraj Kucka (Mattia Sprocati 84'), Matteo Scozzarella (Leo Stulac 77'), Antonino Barilla; Luca Siligardi (Jonathan Biabiany 58'), Roberto Inglese, Gervinho.

INTER MILAN (4-3-1-2): Samir Handanovic; Danilo D'Ambrosio, Stefan de Vrij, Milan Skriniar, Kwadwo Asamoah; Matias Vecino, Marcelo Brozovic, Radja Nainggolan (roberto Gagliardini 88'); Joao Mario (Lautaro Martinez 77'); Mauro Icardi (c) (Cedric Soares 90+3), Ivan Perisic.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan