Menuju konten utama
Hasil & Klasemen AFC U17 2022

Hasil Malaysia vs Guam Skor 1-1 & Klasemen AFC U17 Hari Ini

Hasil Malaysia vs Guam skor akhir 1-1. Cek klasemen Kualifikasi AFC U17 2023 usai Malaysia vs Guam, Harimau Muda geser Timnas U17 Indonesia di peringkat 2.

Hasil Malaysia vs Guam Skor 1-1 & Klasemen AFC U17 Hari Ini
Ilustrasi. Pesepak bola Malaysia U19 Muhammad Haqimi Azim Rosli (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Kamboja U19 Chhan Bun My (kanan) dalam laga penyisihan grup Piala AFF U19 di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Selasa (5/7/2022). Malaysia U19 menang dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/aww.

tirto.id - Hasil Malaysia vs Guam dalam Kualifikasi AFC U17 2023 berakhir dengan skor 1-1. Tampil di Stadion Pakansari Bogor pada Rabu (5/10/2022), Harimau Muda yang sempat unggul oleh gol Qahir Dzakirin (73'), harus puas dengan 1 angka saja setelah dibalas oleh Riku Ngeschekle Meyar (84').

Dengan hasil imbang Malaysia vs Guam ini, Harimau Muda sementara ini naik ke peringkat 2 alias runner-up Klasemen Kualifikasi AFC U17 2023. Malaysia memiliki 4 angka, atau unggul 1 poin dari Indonesia yang baru bertanding pada Rabu (5/10) malam lawan Uni Emirat Arab (UEA).

Sementara itu, bagi Guam U17, hasil imbang ini merupakan catatan luar biasa. Pasalnya, dalam 2 laga awal di Grup B, tim ini menjadi bulan-bulanan. Setelah digasak oleh UEA 9-0, Guam dihajar Indonesia 14 gol tanpa balas pada Senin (3/10).

Guam dipastikan naik peringkat ke posisi 4 klasemen Grup B setidaknya sampai Jumat (7/10). Dengan memiliki 1 poin, Guam unggul daripada Palestina yang dari 2 pertandingan awal, selalu kalah. Palestina tumbang 4 gol tanpa balas lawan Malaysia, lalu ditaklukkan 4-3 oleh UEA.

Malaysia U17 menurunkan komposisi starting XI yang segar saat jumpa Guam. Menjaga kebugaran pemain dengan jadwal ketat yang memaksa Harimau Muda bermain 2 hari sekali, pelatih Osmero Omaro hanya memakai 4 pemain yang membawa Malaysia menang 4-0 atas Palestina pada Sabtu (1/10) lalu.

Dua pemain yang turut mencetak gol ke gawang Palestina, yaitu Anjasmirza dan Arami Wafiy disimpan di bangku cadangan. Sementara itu, Guam juga mengubah komposisi pemain dibandingkan dengan skuad kala dihantam Indonesia 14-0 pada Senin (3/10). Gavin Baker dimainkan sejak awal.

Dengan racikan berbeda ini, Malaysia U17 kesulitan untuk menembus pertahanan Guam yang bermain ultradefensif. Hasilnya, hingga babak pertama usai, tidak ada satu gol pun yang bersarang ke gawang Jacob Toves. Padahal, duel melawan Guam diharapkan menjadi tempat Harimau Muda memborong gol.

Setelah skor 0-0 di babak pertama, Malaysia berusaha memaksimalkan peluang mencetak gol. Namun, mereka baru berhasil menjebol gawang Guam pada 17 menit jelang laga usai. Qahir Dzakirin yang datang dari bangku cadangan membuat Harimau Muda memimpin.

Namun, siapa sangka Guam U17 bisa membalas. Sekitar 6 menit sebelum wasit meniup peluit tanda laga berakhir, Riku Ngeschekle Meyar membuyarkan kemenangan Malaysia. Skor akhir 1-1, Malaysia membuang kesempatan untuk menang besar atas tim terlemah di Grup B.

Malaysia U17: Aliff Aiman; Faris Danish, Afiq Danish H., Dainei Mat Disa, Danish Iskandar, Adam Mikael, Mulia Hairi, Afiq Hakimi, Ammar Shauqi, Zainurhakimi Zain, Nabil Fitri

Guam U17: Jacob Toves, Nicholas Moore, R. Sablan; Erwin Manibusan, Donovan Moss, Beau Perez, Sean Halehale, Samuel Stenson, Brenden Tuey, Gavin Baker, U. Ramirez

Klasemen Kualifikasi AFC U17 2023 Terbaru

Dalam Kualifikasi Piala Asia U17 2023, 44 tim yang bersaing dibagi ke dalam 10 grup. Hanya juara grup yang otomatis lolos ke putaran final tahun depan. Sementara itu, 10 runner-up dari Grup A hingga H akan berebut untuk mendapatkan status 6 runner-up terbaik.

Mengingat ada grup yang terdiri dari 3, 4, dan 5 tim, maka perhitungan klasemen runner-up terbaik akan berbeda daripada biasanya. Untuk grup yang diisi dengan lima tim seperti Grup B yang dihuni Indonesia, maka pertandingan menghadapi tim dengan peringkat terendah tidak akan dihitung.

Berikut ini klasemen Kualifikasi AFC U17 2023 usai hasil Malaysia U17 vs Guam pada Rabu (5/10/2022).

No.TimMainMenangSGPoin
1UEA22+106
2Malaysia21+44
3Indonesia11+143
4Guam30−231
5Palestina20−50

Live Streaming Timnas Indonesia vs UEA AFC U17

Dengan hasil imbang Malaysia melawan Guam, Indonesia menemukan momentum untuk setidaknya menjauh dari salah satu pesaing merebut tiket lolos ke putaran final AFC U17 2023. Namun, yang perlu dilakukan Garuda saat ini adalah menang atas UEA, yang sementara ini jadi lawan terkuat di Grup B.

UEA memimpin klasemen Grup B setelah menang 9-0 atas Guam dan 4-3 kontra Palestina. Jika Timnas Indonesia bisa menumbangkan mereka, Garuda akan mendapatkan 6 angka, dan unggul selisih gol serta head to head dari UEA. Artinya, Indonesia yang akan merebut puncak klasemen grup hari ini.

Jika tidak ada perubahan jadwal, laga Timnas Indonesia vs UEA di kualifikasi AFC Cup U17 2023 dapat ditonton melalui siaran langsung Indosiar. Selain itu, live streaming laga ini juga bisa diakses di Vidio Rabu, 5 Oktober 2022 pukul 20.00 WIB malam ini.

Untuk menyaksikan tayangan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 di Vidio, penggemar sepak bola dapat mengaktifkan paket berlangganan. Terdapat 3 paket Vidio Premier Platinum yang bisa dipilih, seharga Rp19.000 per minggu (7 hari), Rp29.000 per bulan (30 hari), dan atau Rp199.000 per tahun.

Bagi pengguna paket Vidio Premier Diamond, laga Timnas Indonesia vs UEA di Kualifikasi AFC U17 bisa ditonton tanpa perlu berlangganan paket lagi.

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs UEA AFC U17 – Indosiar

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs UEA AFC U17 – Vidio

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya