tirto.id - Greysia Polii/Apriyani Rahayu melaju mulus ke babak 16 besar Malaysia Open 2019, usai menyingkirkan ganda putri Amerika Serikat, Ariel Lee/Sydney Lee, di babak pertama (32 besar). Hanya butuh waktu 21 menit saja bagi unggulan ke-4 tersebut, untuk mengakhiri perlawanan rival mereka di court-2 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, hari Rabu (3/4/2019).
Sejak awal gim pertama, laga ini sudah berjalan timpang. Greysia/Apriyani tercatat sama sekali tak pernah tertinggal poin dari sang rival. Didahului dengan torehan tujuh angka beruntun, pasangan yang pada pekan ke-14 BWF menduduki peringkat ke-5 dunia tersebut pun menutup jeda interval dengan skor 11-4.
Usai jeda kendali permainan masih mutlak berada dalam genggaman pasangan Indonesia. Dan sekali lagi dengan diawali meraup tujuh poin beruntun, gim pembuka pun menjadi milik Greysia/Apriyani lewat skor telak 21-9.
Situasi permainan pada gim kedua masih sama. Pasangan Amerika Serikat yang hanya duduk di peringkat 47 dunia tersebut belum mampu keluar dari pola permainan serta tekanan pasangan Indonesia. Sebuah intercept Greysia di depan net menutup interval dengan skor 11-5 untuk keunggulan kubu Indonesia.
Laju poin pasangan Indonesia makin tak terbendung selepas jeda. Terus tampil menekan, mereka pun menyentuh match point pada kedudukan 20-10. Akhirnya pukulan ganda Amerika Serikat yang gagal menyeberang net, menandai akhir gim kedua untuk kemenangan Greysia/Apriyani dengan skor 21-10.
Untuk babak 16 besar yang akan digelar Kamis (4/4/2019) besok, Greysia/Apriyani telah ditunggu kompatriot mereka sendiri Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta. Sedangkan Ketut/Rizki memastikan lolos ke babak selanjutnya usai menekuk rekan mereka sendiri, Yulfira Barkah/ Jauza Fadhila Sugiarto pada laga siang tadi.
Editor: Fitra Firdaus