tirto.id - Hasil lengkap Daihatsu Indonesia Master 2021 hari ini Jumat (19/11/2021) di Nusa Dua, Bali. Dari total 4 wakil Merah Putih yang berlaga di babak 8 besar, hanya ganda putra Kevin/Marcus yang berhasil melangkah ke semifinal turnamen berkategori BWF Super 750, dengan hadiah total 600.000 dolar AS tersebut.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo masuk dalam daftar lolos semifinal, dan dipastikan tampil dalam jadwal semifinal Indonesia Master 2021, yang akan dihelat Sabtu (20/11/2021) besok. Berdasar hasil drawing bagan semifinal, pasangan nomor 1 dunia berjuluk The Minions itu bakal mendapat tantangan dari ganda Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
Kevin/Marcus sukses mengunci tiket semifinal, usai memenangi ‘perang saudara’ melawan junior mereka sendiri, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, pada urutan laga ke-4 di court-1.
Pertarungan straight game dalam tempo 42 menit berakhir dengan skor ketat 22-20 dan 21-17. Kevin/Marcus mengaku tak mudah menundukkan junior mereka sendiri, terlebih Pramudya/Yeremia bermain sangat baik, terutama pada gim pertama.
“Mereka bermain sangat baik, kami dari awal tertekan terus. Poinnya sempat banyak tertinggal di set pertama, skor juga ketat terus. Tapi bersyukur kami masih diberi kemenangan,” jelas Masrcus Gideon seusai laga.
Di sisi lain, Ong/Teo sebagai calon lawan The Minions di semifinal, dalam laga 8 besar tadi juga berhasil menundukkan rekan mereka sendiri sesama pasangan Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, lewat duel rubber game.
Sementara itu, 2 wakil Merah Putih lainnya hari ini gagal melangkah lebih jauh. Sang juara bertahan ganda putri sekaligus unggulan 2 di turnamen ini, Greysia Polii/Apriyani Rahayu secara mengejutkan takluk rubber game di tangan pasangan non-unggulan asal Thailand, Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.
Sedangkan ganda campuran unggulan 6, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja harus menyerah di tangan unggulan 3 milik Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, lewat duel 3 set selama 68 menit.
“Pertandingan ini sangat menguras tenaga buat kami. Tapi kami sudah mengeluarkan tenaga yang paling banyak hari ini, karena mereka susah ditembus,” ujar Hafiz Faizal
“Set pertama tenaga kami masih full, konsentrasi dan fokus masih terjaga, main masih enak. Jadinya bisa menang set pertama. Setelah itu mereka main lob terus, sulit dimatikan. Sebenarnya main kuat-kuatan, dan mereka lebih tahan,” imbuhnya.
Hasil Indonesia Master 2021 Hari Ini
Berikut ini hasil lengkap babak 8 besar (perempat final) turnamen badminton Indonesia Master 2021, hari Jumat (19/11/2021)
[Tunggal Putra] Anders Antonsen (Denmark) vs Kunlavut Vitidsarn (Thialnd) / 21-11, 21-17
[Tunggal Putra] Chou Tien Chen (Taiwan) vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong) / 21-19, 12-21, 21-18
[Tunggal Putra] Kento Momota (Jepang) vs Rasmus Gemke (Denmark) / 21-15, 21-5
[Tunggal Putra] Kidambi Srikanth (India) vs Prannoy H. S. (India) / 21-7, 21-18
[Tunggal Putri] Akane Yamaguchi (Jepang) vs Pornpawee Chochuwong (Thailand) / 8-21, 21-12, 21-10
[Tunggal Putri] Pusarla V. Sindhu (India) vs Neslihan Yigit (Turki) / 21-13, 21-10
[Tunggal Putri] Sayaka Takahashi (Jepang) vs An Seyoung (Korea Selatan) / 15-21, 14-21
[Tunggal Putri] Yeo Jia Min (Singapura) vs Phittayaporn Chaiwan (Thailand) / 12-21, 13-21
[Ganda Putra] Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) / 21-13, 21-15
[Ganda Putra] Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia) vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) / 13-21, 21-18, 18-21
[Ganda Putra] Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) / 21-19, 14-21, 19-21
[Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) / 22-20, 21-17
[Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) vs Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) / 21-18, 13-21, 19-21
[Ganda Putri] Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan) / 11-21, 16-21
[Ganda Putri] Kim Soyeong/Kong Heeyong (Korea Selatan) vs Chisato Hoshi/Aoi Matsuda (Jepang) / 17-21, 21-11, 21-13
[Ganda Putri] Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) / 14-21, 15-21
[Ganda Campuran] Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Hoo Pang Ron/Cheah Yee See (Malaysia) / 21-17, 21-9
[Ganda Campuran] Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / 21-16, 17-21, 9-21
[Ganda Campuran] Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) vs Ko Sung Hyun/Eom Hye Won (Korea Selatan) / 17-21, 15-21
[Ganda Campuran] Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand) / 21-11, 21-11
Daftar Lolos & Bagan Semifinal
Berikut ini daftar lengkap para pemain lolos semifinal, lengkap dengan bagan pertandingannya.
Tunggal Putra
Kento Momota (Jepang) vs Chou Tien Chen (Taiwan)
Anders Antonsen (Denmark) vs KIDAMBI Srikanth (India)
Tunggal Putri
Akane Yamaguchi (Jepang) vs Pusarla V. Sindhu (India)
An Seyoung (Korea Selatan) vs Phittayaporn Chaiwan (Thailand)
Ganda Putra
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)
Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
Ganda Putri
Kim Soyeong/Kong Heeyong (Korea Selatan) vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan)
Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) vs Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)
Ganda Campuran
Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Ko Sung Hyun/Eom Hye Won (Korea Selatan)
Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)
Editor: Iswara N Raditya