tirto.id - Bertarung di court-1 K.D.Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, Selasa malam (26/3/2019), ganda putri Della Destiara Haris/Tania Oktaviani Kusumah sukses melibas rekan mereka sendiri Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta, demi merebut satu tiket ke babak 16 besar India Open 2019.
Butuh waktu 36 menit bagi Della/Tania untuk menyudahi perlawanan kompatriot mereka sendiri, lewat laga dua set langsung dengan skor 21-16, 21-18, di babak 32 besar.
Ketut/Rizki mengawali laga dengan cukup baik. Mereka unggul cepat 3-8 pada paruh awal gim pertama. Namun jelang interval Della/Tania sanggup menipiskan ketertinggalan mereka. Skor 9-11 menandai jeda interval untuk keunggulan Ketut/Rizki.
Selepas jeda situasi permainan mulai berbalik. Peningkatan performa yang ditunjukkan Della/Tania membawanya mampu membalikkan kedudukan. Usai beberapa kali mendulang poin beruntun, pasangan non-unggulan itu pun sukses menutup gim pertama dengan skor 21-16
Set kedua berjalan ketat. Kedua pasangan menerapkan permainan cepat dan saling menekan. Sempat diwarnai beberapa kali susul menyusul angka, Ketut/Rizki pun memimpin 10-11 saat jeda usai sebuah pukulan servis yang gagal dari pasangan Della/Tania.
Setelah interval laga tetap berjalan seru. Memasuki poin kritis beberapa kali unforce error dari Ketut/Rizki, membuat Della/Tania menyentuh match point pada kedudukan 20-17. Beberapa saat kemudian, sebuah pukulan Ketut/Rizki yang menyangkut di net pun terpaksa mengakhiri kiprah unggulan ke-7 tersebut di turnamen Super 500 ini lewat skor akhir 21-18.
Di babak 16 besar, Della/Tania telah ditunggu ganda putri Cina, Liu Xuanxuan/Xia Yuting. Sebelumnya di court-3, Liu/Xia sukses mengandaskan wakil Indonesia lainnya, yakni pasangan Anggia Shitta Awanda/Pia Zebadiah Bernadet. Hanya sempat memberikan perlawanan selama 32 menit, Anggia/Pia pun menyerah straight game dengan skor 10-21, 19-21.
Dengan demikian dua wakil ganda putri Indonesia telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar. Selain Della/Tania, pada petang tadi pasangan Greysia/Apriyani juga sukses menyegel satu tiket ke babak selanjutnya, usai menundukkan wakil Taiwan lewat laga straight game.
Editor: Fitra Firdaus