Menuju konten utama

Hasil Hong Kong Open 2018: Hendra/Ahsan Singkirkan Ganda Unggulan

Indonesia sementara meloloskan dua pebulu tangkis ke semifinal Hong Kong Open 2018 dari sektor ganda putra.

Hasil Hong Kong Open 2018: Hendra/Ahsan Singkirkan Ganda Unggulan
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan mengembalikan kok ke arah lawan pebulu tangkis ganda putra Korea Selatan Choi Solgyu dan Kim Dukyoung dalam pertandingan babak penyisihan grup Piala Thomas Uber 2018 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (23/5/2018). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Perjalanan Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan di Hong Kong Open 2018 berlanjut setelah menaklukkan ganda unggulan keenam wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, pada laga perempat final yang berlangsung di Kowloon, Hong Kong, Jumat (16/1/2018) malam.

Hendra/Ahsan yang tak diunggulkan, mengamankan tiket ke semifinal setelah menguras tenaga selama 33 menit dengan skor 21-19, 21-14. Di sana, mereka berpotensi berhadapan dengan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, asalkan duet Minions melewati hadangan ganda Korea Selatan, Kim Gi Jung/Lee Yong Dae.

Kemenangan atas Astrup/Rasmussen menjadi yang keempat bagi Hendra/Ahsan. Sebelumnya, kedua pasangan bertemu di panggung All England 2016, Piala Sudirman 2015, dan Indonesia Open 2014. Hendra mengungkap, kunci kemenangan mereka terjadi pada gim pertama.

"Kunci kemenangan kami ada di gim pertama. Kalau sudah bisa pegang gim pertama, jadi di gim kedua lebih yakin," ujarnya dilansir dari laman PBSI.

Hendra/Ahsan menjadi pebulu tangkis kedua Indonesia yang memastikan tiket ke empat besar. Sebelumnya, duet Fajar Alfian dan Mohammad Rian Hardianto lebih dulu lolos selepas mengalahkan ganda putra Taiwan Lee Jhe-Huei/Lee Yang, 21-17, 25-23.

Apabila Marcus/Kevin mampu melewati hadangan ganda Korea Selatan, maka Indonesia berpeluang mengamankan satu tiket final ganda putra. Adapun satu laga semifinal lainnya, mempertemukan Fajar/Rian dengan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dari Jepang.

Baca juga artikel terkait HONG KONG OPEN 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis