tirto.id - Skor akhir Persija vs Bhayangkara FC dalam hasil Gojek Liga 1 pekan ke-18 berkesudahan 1-0. Bertanding di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Jumat (27/7/2018) malam, tim tuan rumah unggul di babak pertama berkat gol tunggal Ismed Sofyan.
Gol tersebut tercipta setelah sepanjang 33 menit laga berjalan imbang. Berawal dari situasi bola mati, Kapten Persija Ismed Sofyan mengirim umpan ke kotak penalti. Alih-alih disambut Jaime lewat sundulan, bola justru meluncur mulus menyentuh jaring. Skor 1-0 bertahan hingga paruh waktu.
🎥 GOL! @Persija_Jkt.
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) July 27, 2018
Tendangan bebas Ismed Sofyan salah diantisipasi oleh Wahyu Tri Nugroho.#PSJAvBHAYpic.twitter.com/BEPbLukfrr
Di menit awal babak kedua, Bhayangkara FC sudah menebar ancaman. Bermula dari sepakan bebas Paulo Sergio, bola disambut sempurna Elio Martins dengan sundulan. Beruntung laju si kulit bundar masih melebar tipis dari gawang Shahar Ginanjar.
Kans pertama Persija di babak kedua tercipta pada menit ke-51. Osas Ikpefua melepaskan tandukan meneruskan umpan Rohit Chand. Kendati mengarah ke gawang, namun bola tepat mendarat di pelukan Wahtu Tri.
Bhayangkara FC melakukan pergantian pertama pada menit ke-60. Vendry Mofu masuk menggantikan Marinus Wamenar. Sementara Persija hingga menit ke-70 masih belum melakukan penyegaran, kendati terlihat sejumlah pemain Macan Kemayoran melakukan pemanasan di pinggir lapangan.
Bhayangkara FC hingga menit ke-75 tercatat menambah dua tembakan. Beruntung malam ini Shahar Ginanjar tampil apik dan mampu mematahkan sepakan Lee Yu Jun dan Elio Martins. Dua menit kemudian, Nugroho Fatchur masuk menggantikan Ramdani Lestaluhu yang tak bisa melanjutkan pertandingan karena cedera.
Elio Martins mencoba menyamakan kedudukan melalui sepakan bebas jauh dari kotak penalti. Terjadi di menit ke-78, tendangan pemain asal Portugal itu sayangnya masih melambung di atas mistar dan mendarat di tribun penonton.
Shahar Ginanjar benar-benar membuktikan kualitasnya malam ini. Eks kiper PSM ini mematahkan sepakan jarak dekat Vebdry Mofu. Bola liar kemudian dibuang Nugroho Fatchur sebelum terjadi kemelut di depan gawang.
Hingga empat menit waktu tambahan yang diberikan oleh wasit Iwan Sukoco rampung, kedudukan tidak berubah. Hasil Persija vs Bhayangkara FC berkesudahan 1-0 setelah peluit panjang berbunyi tanda berakhirnya babak kedua.
Berikut susunan pemain kedua kesebelasan di laga tersebut.
Persija (4-3-3)
Shahar Ginanjar [GK]; Ismed Sofyan [C], Gunawan Dwi Cahyo, Jaime, Yan Nasadit; Ramdani Lestaluhu (Nugroho Fatchur 77'), Rohit Chand, Sandi Sute; Riko Simanjuntak (Novri Setiawan 81'), Marko Simic, Osas Ikpefua (Asri Akbar 86').
Bhayangkara FC (4-4-2)
Wahyu Tri Nugroho [GK]; Dany Saputra, Vladimir Vujovic, Jajang Mulyana [C], Subo Seto; Yu Jun, Adam Alis, Paulo Sergio, Subo Seto (Herman Dzumafo Epandi 82'); Elio Martins, Marinus Wamenar (Vendry Mofu 60').
Editor: Ibnu Azis