Menuju konten utama
Copa del Rey 2019

Hasil Girona vs Real Madrid 1-3, Dua Gol Benzema Amankan Semifinal

Dua gol Karim Benzema dan satu dari Marcos Llorente membuat hasil Girona vs Real Madrid di leg kedua 8 besar Copa del Rey 2018/2019 ditutup dengan skor 1-3. Los Blancos lolos ke semifinal dengan agregat 3-7.

Hasil Girona vs Real Madrid 1-3, Dua Gol Benzema Amankan Semifinal
Ilustrasi. Pemain Real Madrid Karim Benzema merayakan gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Real Madrid dan Leganes di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Sabtu, 1 September 2018. Foto AP / Andrea Comas

tirto.id - Real Madrid menumbangkan tuan rumah Girona 1-3 di leg kedua perempat final Copa del Rey 2018/2019. Tampil di Estadi Montilivi pada Jumat (1/2/2019) dua gol Karim Benzema dan satu dari Marcos Llorente membuat Los Blancos mulus ke semifinal dengan agregat 3-7 dari tuan rumah.

Dalam leg pertama lalu, Real Madrid memukul Girona 4-2 di Santiago Bernabeu. Kali ini, pelatih Santiago Solari menurunkan tim dengan formasi 4-3-3 kembali. Benzema ditriokan dengan Lucas Vazquez dan Vinicius Junior.

Sementara itu, Girona tampil dengan pola 3-5-2. Cristhian Stuani diduetkan dengan Anthony Lozano. Namun, tuan rumah kehilangan momentum ketika menit keempat, tendangan bebas Alex Granell yang tampak seperti umpan silang yang melebar, mengenai tiang.

Real Madrid tidak panik setelah itu. Mereka unggul jauh dalam penguasaan bola dan beberapa kali mengancam gawang Gorka Iraizoz. Menit ke-27, gol tercipta. Bertukar umpan dengan Dani Carvajal, Benzema yang menusuk dari sayap, kemudian sukses membawa agregat semakin jauh untuk tim tamu.

Dua menit berselang, Lozano mengirim bola bagus untuk Stuani. Namun, Keylor Navas yang di laga ini tampil sebagai kiper utama, mampu menyentuh bola, dan membuat upaya Stuani percuma. Ini disusul peluang Granell pada menit ke-33 yang dihentikan Navas lagi.

Sementara pertahanan Madrid demikian kokoh, lini serang mereka tajam. Menit ke-43, Benzema mencetak gol keduanya dengan tembakan lengkung, menyudahi umpan Vinicius. Girona sudah tertinggal empat gol dalam agregat sehingga peluang ke semifinal tertutup.

Paruh kedua, tuan rumah sempat menyalakan harapan pada menit ke-71. Saat itu, Alex Pachon yang baru masuk tiga menit, memberikan umpan yang dituntaskan oleh Porro. Namun, hanya berselang lima menit, Madrid kembali melenggang berkat gol Marcos Llorente.

Girona yang menguasai 45 persen bola, sebenarnya melepaskan 13 tembakan sepanjang laga. Namun, penampilan bagus Navas membuat tuan rumah tidak bisa berbuat banyak. Real Madrid lolos ke semifinal dengan agregat telak 3-7.

GIRONA (3-5-2): Gorka Iraizoz; Jonas Ramalho, Bernardo Espinosa, Marc Muniesa (Juanpe 46); Pedro Porro, Douglas Luiz, Paik Seung-ho (Álex Pachón 68), Alex Granell, Raul Garcia; Anthony Lozano, Cristhian Stuani (Valery 59).

REAL MADRID (4-3-3): Keylor Navas; Daniel Carvajal, Sergio Ramos (Nacho 63), Raphael Varane, Marcelo; Toni Kroos, Marcos Llorente, Dani Ceballos; Lucas Vazquez, Karim Benzema (Marco Asensio 58), Vinicius Junior (Gareth Bale 67)

Pencetak Gol: Pedro Porro 71/ Karim Benzema 27' dan 43', Marcos Llorente 76

Baca juga artikel terkait COPA DEL REY atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus