Menuju konten utama

Hasil Final Yuzu Indonesia Masters 2019 Ou/Zhang Juara Ganda Putra

Ganda putra Cina, Ou Xuan Yi/Zhang Nan sukses meraih gelar juara di ajang Yuzu Indonesia Masters 2019.

Hasil Final Yuzu Indonesia Masters 2019 Ou/Zhang Juara Ganda Putra
Pebulu tangkis ganda putra Zhang Nan (kanan) dan Fu Haifeng mengembalikan kok kepada Pebulu tangkis ganda putra India Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty dalam Piala Sudirman 2017 di Carrara Sport and Leisure Centre di Gold Coast, Queensland, Australia, Jumat (26/5). ANTARA FOTO/Rosa Panggabean

tirto.id - Ganda putra Cina, Ou Xuan Yi/Zhang Nan sukses meraih gelar juara di ajang Yuzu Indonesia Masters 2019. Di laga final, pasangan unggulan ke-7 tersebut berhasil menumbangkan unggulan-3 asal Jepang, Akira Koga/Taichi Saito.

Bertarung selama 53 menit di GOR Ken Arok, Malang, Jawa Timur, pada Minggu siang (6/10/2019), duet Ou/Zhang memetik kemenangan rubber game dengan skor 11-21, 21-10, dan 22-20.

Ou/Zhang tampil buruk saat gim pertama. Mereka tertinggal 1-4 pada awal permainan. Posisi pasangan peringkat 50 dunia itu kian sulit saat ganda Jepang berhasil membukukan tujuh angka beruntun, sekaligus mengubah skor menjadi 2-11.

Situasi tak banyak berubah selepas jeda. Ou/Zhang masih tetap di bawah tekanan ganda Jepang. Gim pertama ditutup dengan skor 11-21 untuk kubu Jepang.

Tak ingin mengulangi kesalahan, Ou/Zhang mulai bangkit sejak awal gim kedua. Mereka berhasil unggul cepat 9-4, kemudian mencapai interval gim kedua dengan skor 11-5.

Kebangkitan ganda Cina kian tak terbendung pada paruh akhir gim kedua. Ou/Zhang sukses memperlebar jarak menjadi 17-8. Tak lama kemudian skor telak 21-10 menutup gim kedua untuk keunggulan kubu Cina.

Ou/Zhang hampir mengulangi kesalahan saat mereka terlambat panas pada awal gim penentuan. Mendapat tekanan gencar dari pasangan Jepang, Ou/Zhang tertinggal 3-9. Meski demikian mereka berhasil menipiskan ketertinggalan menjadi 10-11.

Paruh akhir gim penentuan menjadi titik balik kebangkitan pasangan Cina. Usai mendulang empat angka beruntun, Ou/Zhang berbalik memimpin 19-17. Kendati mereka belum mampu memaksimalkan kesempatan match point pada kedudukan 20-18, namun Ou/Zhang berhasil mengunci kemenangan lewat setting point 22-20.

Kemenangan Ou/Zhang atas Koga/Saito di final Yuzu Indonesia Masters 2019, sekaligus mengulangi kesuksesan mereka saat menundukkan pasangan Jepang di final Akita Masters 2019 pada pertengahan Agustus lalu.

Trofi Yuzu Indonesia Masters 2019 tercatat sebagai gelar ke-3 mereka sejak pertama kali dipasangkan pada bulan Juli lalu.

Berikutnya partai final akan menyajikan laga seru dari sektor tunggal putra, antara unggulan ke-5 asal Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk menghadapi wakil Cina unggulan-8, Sun Fei Xiang.

Sementara ganda campuran tuan rumah, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso baru akan melakoni laga final melawan pasangan Cina, Guo Xin Wa/Zhang Shu Xian, pada urutan laga ke-3.

Sedangkan laga all Indonesian final sektor ganda putri dijadwalkan sebagai pertarungan pamungkas, atau urutan laga ke-5.

Live streaming pertandingan final Yuzu Indonesia Masters 2019 dapat dinikmati menggunakan aplikasi TVRI Klik bagi pengguna Android dan iOS. Sedangkan live score bisa dipantau melalui BWF Tournamentsoftware, dengan mengunjungi tautan ini.

Baca juga artikel terkait YUZU INDONESIA MASTERS 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Alexander Haryanto