Menuju konten utama
Liga Eropa 2020-21

Hasil Europa League Tadi Malam 19 Feb: Napoli Kalah, Arsenal Imbang

Hasil Europa League tadi malam Jumat, 19 Februari 2021 lengkap: Man United, Ajax, & Tottenham menang, Napoli kalah, AC Milan & Arsenal seri.

Hasil Europa League Tadi Malam 19 Feb: Napoli Kalah, Arsenal Imbang
Pemain sepak bola Arsenal Granit Xhaka melakukan selebrasi dengan rekan satu tim setelah mencetak gol kedua saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier di Emirates Stadium, London, Britain, Sabtu (26/12/2020). ANTARA FOTO/Pool via REUTERS/Andrew Boyers/rwa/cfo

tirto.id - Hasil leg pertama 32 besar Europa League 2020/2021 antara Benfica vs Arsenal berakhir imbang 1-1 pada Jumat (19/2/2021). Sementara itu, duel Granada vs Napoli ditutup dengan skor 0-2, dan partai Lille vs Ajax dimenangi tim tamu dengan angka 1-2.

Duel Benfica kontra Arsenal tidak digelar di Portugal karena regulasi COVID-19. Sebagai ganti, partai tersebut dimainkan di Stadion Olimpico Roma. The Gunners yang berstatus tim tamu unggul penguasaan bola dan jumlah tembakan, tetapi tidak cukup tajam hingga turun minum.

Benfica yang justru unggul lebih dahulu. Menit 54, Emile Smith Rowe didakwa menyentuh bola dengan tangan ketika menghadang umpan silang Diogo Goncalves. Tendangan penalti untuk tuan rumah dituntaskan Pizzi, sehingga ia total mengemas 7 gol di Liga Eropa.

Namun, Arsenal langsung membalas 2 menit berselang. Umpan silang datar Cedric Soares diselesaikan oleh Bukayo Saka jadi gol (57'). Hingga laga usai tidak ada gol tambahan tercipta bagi The Gunners. Skor 1-1 ini menjadi modal penting sebelum leg kedua yang berlangsung di Athena pekan depan.

Selain Arsenal, tim Inggris lain yang gagal meraih kemenangan di leg pertama 32 besar Liga Eropa adalah Leicester City. Pasukan Brendan Rodgers hanya imbang tanpa gol melawan tuan rumah Slavia Praha.

Sementara itu, 2 tim EPL lainnya cukup perkasa mengantongi kemenangan meski bermain tandang di leg pertama ini. Manchester United yang 'bertandang' ke Stadion Allianz, Turin menghadapi tuan rumah Real Sociedad menang besar 0-4.

Dalam partai itu, kapten Bruno Fernandes mencetak 2 gol. Angka impresif United ditambah dengan aksi Marcus Rashford dan Daniel James. Ini keuntungan besar karena Iblis Merah hanya akan gagal lolos ke 16 besar jika Sociedad menang 0-5 di leg kedua.

Wakil EPL berikutnya, Tottenham menggasak tuan ruah Wolfsberger dengan skor telak 1-4. Karena aturan terkait COVID-19, laga tidak dimainkan di Austria, tetapi di Budapest, Hungaria.

Gareth Bale menjadi bintang kemenangan Tottenham dengan mencetak 1 gol dan 1 assist. Umpan silangnya kepada Son Heung-Min (13') membuka pesta Spurs. Bale lalu mencetak gol kedua timnya. Ini pertama kali sang winger mencetak gol dan memberi assist dalam satu laga Tottenham sejak April 2013.

Tim elite lain, AC Milan hanya bermain imbang 2-2 dengan wakil Serbia, Red Star dalam partai away. Sudah unggul 1-2 hingga jelang usai, ditambah tuan rumah bermain 10 orang menyusul kartu merah Milan Rodic (77'), Rossoneri melepaskan kesempatan. Ada gol Milan Pavkov pada menit 90.

Napoli yang menghadapi Granada di Estadio Nuevo Los Carmenes harus kalah 2-0. Pasukan Gennaro Gattuso tidak dapat menahan 2 gol tuan rumah yang berjarak begitu dekat. Setelah Yangel Herrera menjebol gawang Alex Meret (19'), giliran Kennedy (21') yang membuat jarak masif untuk Partenepoi jelang leg kedua.

Hasil Europa League Tadi Malam

Berikut ini hasil lengkap pertandingan leg pertama Liga Eropa pada Jumat (19/2/2021).

Dynamo Kyiv vs Club Brugge 1-1

Pencetak Gol: Vitaly Buyalskyi 62'/ Brandon Mechele 67'

Wolfsberger AC vs Tottenham Hotspur 1-4

Pencetak Gol: Michael Liendl 55' penalti/ Son Heung-Min 13', Gareth Bale 28', Lucas Moura 34', Carlos Vinicius 88'

Real Sociedad vs Manchester United 0-4

Pencetak Gol: Bruno Fernandes 27' dan 57', Marcus Rashford 64', Daniel James 90'

Red Star vs AC Milan 2-2

Pencetak Gol: Guelor Kanga 52' penalti, Milan Pavkov 90'/ Radovan Pankov 42' b.d., Theo Hernandez 61' penalti

Slavia Praha vs Leicester City 0-0

Pencetak Gol: -

Sporting Braga vs Roma 0-2

Pencetak Gol: Edin Dzeko 5', Borja Mayoral 86'

Krasnodar vs Dinamo Zagreb 2-3

Pencetak Gol: Marcus Berg 28', Viktor Claesson 69'/ Bruno Petkovic 15' dan 54', Iyayi Atiemwen 75'

BSC Young Boys vs Bayer Leverkusen 4-3

Pencetak Gol: Christian Fassnacht 3', Theoson Siebatcheu 19' dan 89, Elia Meschack 44'/ Patrik Schick 49' dan 52', Moussa Diaby 68'

Olympiakos Piraeus vs PSV 4-2

Pencetak Gol: Andreas Bouchalakis 9', Yann M'Vila 37', Youssef El Arabi 45', Giorgos Masouras 83'/ Eran Zahavi 14' dan 39'

Antwerp vs Rangers 3-4

Pencetak Gol: Felipe Avenatti 45, Lior Refaelov 45' penalti, Martin Hongla Yma 66'/ Joe Aribo 38', Borna Barisic 59' dan 90', Ryan Kent 83'

Salzburg vs Villarreal 0-2

Pencetak Gol: Paco Alcacer 41', Fer Nino 71'

Molde vs Hoffenheim 3-3

Pencetak Gol: Martin Ellingsen 41', Eirik Andersen 70', David Fofana 74'/ Munas Dabour 8' dan 28', Christoph Baumgartner 45'

Granada vs Napoli 2-0

Pencetak Gol: Yangel Herrera 19', Kennedy 21'

Maccabi Tel Aviv vs Shakhtar Donetsk 0-2

Pencetak Gol: Alan Patrick 31', Tete 90'

Lille vs Ajax 1-2

Pencetak Gol: Timothy Weah 72'/ Dusan Tadic 87' penalti, Brian Brobbey 89'

Baca juga artikel terkait LIGA EROPA 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya