Menuju konten utama

Hasil Drawing Malaysia Masters 2020, Peluang di Sektor Ganda Putra

Hasil drawing Malaysia Masters 2020 membuka peluang ganda putra Merah Putih untuk mewujudkan all Indonesian final.

Hasil Drawing Malaysia Masters 2020, Peluang di Sektor Ganda Putra
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo berusaha mengembalikan kok ke arah ganda putra Jepang Takeshi Kamura dan Keigo Sonoda pada laga final Fuzhou China Open 2019 di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Minggu (10/11/2019). ANTARA FOTO/Handout/Widya Amelia/Humas PP PBSI/hma/wsj.

tirto.id - Kontingen Indonesia memiliki peluang besar dari sektor ganda putra di ajang badminton Malaysia Masters 2020. Selain memiliki 3 pasangan unggulan, hasil drawing juga memberikan kesempatan ganda putra Merah Putih untuk mewujudkan partai all Indonesian final di laga puncak.

Dari 4 ganda putra Indonesia yang terjun di kejuaraan ini, 3 di antaranya masuk di pool atas. Mereka adalah unggulan pertama Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo, unggulan ke-5 Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto, serta pasangan non-unggulan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira-Ade Yusuf Santoso. Sementara duet senior unggulan ke-2, Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan menempati pool bawah.

Di babak pertama (32 besar), Marcus-Kevin dijadwalkan melawan pasangan dari babak kualifikasi. Fajar-Rian menghadapi ganda Denmark, Mathias Boe-Mads Conrad Petersen. Kemudian Wahyu-Ade mesti bersua unggulan-4 asal Jepang, Takeshi Kamura-Keigo Sonoda.

Berdasar skenario ideal, Marcus-Kevin dan Fajar-Rian tidak akan menemui hadangan dari ganda unggulan hingga keduanya bisa berjumpa di perempat final. Sementara hasil pemenang dari pertarungan tersebut kemungkinan besar bakal memperoleh lawan di semifinal dari Kamura-Sonoda atau unggulan-8 milik Cina, Han Cheng Kai-Zhou Hao Dong.

Dari berbagai opsi tersebut Marcus-Kevin memiliki keunggulan head to head terhadap seluruh calon lawan yang bakal mereka hadapi. Ganda putra yang saat ini masih menjadi momok bagi mereka yakni duo Jepang, Hiroyuki Endo-Yuta Watanabe, kebetulan menempati pool bawah.

Jika semua skenario berjalan lancar, maka Endo-Watanabe bakal menghadapi Ahsan-Hendra di semifinal. Peluang besar tentunya berada di pihak Indonesia, pasalnya Ahsan-Hendra tercatat selalu menang dalam 5 pertemuan terakhir melawan ganda Jepang tersebut.

Malaysia Masters 2020 dijadwalkan sebagai turnamen pembuka dari rangkaian seri BWF World Tour 2020. Kejuaraan berkategori Super 500 ini akan digelar mulai besok Selasa (7/1/2020) sampai hari Minggu (12/1) di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Pada edisi tahun 2019 lalu, podium tertinggi nomor ganda putra jatuh ke tangan duet andalan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo. Di laga puncak pasangan berjuluk duo Minions tersebut sukses menumbangkan wakil tuan rumah, Ong Yew Sin-Teo Ee Yi, lewat pertarungan straight game.

Berikut hasil drawing ganda putra Indonesia di ajang Malaysia Masters 2020:

  • [Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Pasangan Kualifikasi Q2
  • [Ganda Putra] Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto vs Mathias Boe-Mads Conrad-Petersen (Denmark)
  • [Ganda Putra] Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira-Ade Yusuf Santoso vs Takeshi Kamura-Keigo Sonoda (Jepang)
  • [Ganda Putra] Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan vs Ou Xuan Yi-Zhang Nan (Cina)

Baca juga artikel terkait MALAYSIA MASTERS 2020 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Ibnu Azis