Menuju konten utama

Hasil Chinese Taipei Open 2019: Hafiz/Gloria Terhenti di Semifinal

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja mesti terhenti di semifinal turnamen bulu tangkis Chinese Taipei Open 2019

Hasil Chinese Taipei Open 2019: Hafiz/Gloria Terhenti di Semifinal
Ganda campuran Indonesia Gloria Emanuelle Widjaja (kanan) dan Hafiz Faizal berusaha mengembalikan kok ke ganda campuran China Zheng Si Wei dan Huang Ya Qiong pada babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Kamis (22/8/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak/pd.

tirto.id - Kiprah ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja mesti terhenti di semifinal turnamen bulu tangkis Chinese Taipei Open 2019. Pasangan unggulan ke-3 tersebut takluk di tangan wakil Korea Selatan yang juga berstatus unggulan ke-2, Seo Seung Jae/Chae Yujung.

Tampil selama 46 menit di court-2 Taipei Arena, Taiwan, hari Sabtu (7/9/2019), Hafiz/Gloria takluk dua set langsung dengan skor 17-21 dan 18-21.

Hafiz/Gloria sebenarnya mengawali laga dengan cukup baik. Pasangan peringkat 9 dunia itu mampu unggul 7-4 pada awal gim pertama. Akan tetapi ganda Korea Selatan berhasil bangkit dengan membalikkan kedudukan menjadi 10-11 saat interval.

Pertarungan sengit kembali berlanjut selepas rehat. Kedua pasangan silih berganti memimpin perolehan angka. Menjelang akhir set pertama Hafiz/Gloria unggul tipis 16-15. Namun beberapa kali torehan angka beruntun dari pasangan Korea Selatan sukses membalikkan kedudukan, serta menutup gim pertama dengan skor 17-21.

Nyaris sama dengan set sebelumnya, gim kedua juga berjalan ketat sejak awal permainan. Kedua pasangan secara bergantian memimpin skor. Kendati demikian menjelang jeda pasangan Korea mamou memanfaatkan momentum untuk memimpin 9-11 saat jeda.

Usai rehat Hafiz/Gloria sempat berhasil membalikkan kedudukan 13-11. Namun lagi-lagi pasangan Korea berhasil mengambil alih pimpinan dengan skor 14-16. Memasuki periode poin kritis performa pasangan Indonesia tak sanggup menandingi sang rival, hingga terpaksa menyerah 18-21.

Di samping gagal melangkah final, Hafiz/Gloria tak sanggup membalas kekalahan mereka dari Seo/Chae pada pertemuan pertama di ajang German Open 2019 bulan Maret lalu. Dengan demikian rekor head to head Hafiz/Gloria melawan Seo/Chae menjadi 0-2 untuk keunggulan pasangan Korea.

Untul laga final pada hari Minggu besok (8/9), Seo/Chae telah ditunggu pasangan unggulan ke-4 asal Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet. Dalam laga semifinal tadi, duet Tang/Tse berhasil mengandaskan unggulan pertama asal Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, lewat duel straight game 21-10 dan 21-17.

Dengan demikian sektor ganda campuran Indonesia dipastikan gagal mengulangi torehan prestasi tahun lalu, ketika duet Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami sukses merengkuh gelar juara.

Baca juga artikel terkait CHINESE TAIPEI OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Yulaika Ramadhani