Menuju konten utama
Hasil & Klasemen BWF WTF 2022

Hasil BWF World Tour Final 2022 Hari Ini 7 Des & Klasemen Grup

Hasil lengkap BWF World Tour Final 2022 hari ini, Rabu 7 Desember. Apri/Fadia dan Gregoria Mariska menang. Simak klasemen semua sektor.

Hasil BWF World Tour Final 2022 Hari Ini 7 Des & Klasemen Grup
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung mengepalkan tangannya usai mencetak angka dari lawannya pebulu tangkis Denmark Line Kjaersfeldt pada babak perempat final Denmark Open 2018 di Denmark, Jumat (19/10/2018) waktu setempat. ANTARA FOTO/HO/Humas PBSI.

tirto.id - Hasil badminton BWF World Tour Final 2022 hari ini Rabu (7/12/2022) di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand. Beberapa pertandingan sudah selesai digelar. Sejumlah wakil Indonesia sukses memetik kemenangan, di antaranya: ganda putri Apri/Fadia serta tunggal putri Gregoria Mariska.

Hasil hari pertama BWF World Tour Final 2022 turut mengantar pasangan Apri/Fadia untuk memuncaki klasemen Grup B ganda putri. Sementara Gregoria menduduki peringkat 2 klasemen Grup A tunggal putri.

Kejutan besar ditunjukkan oleh satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia di kejuaraan ini, Gregoria Mariska Tunjung. Melakoni laga perdana di Grup A, pemain debutan World Tour Final tersebut di luar dugaan sanggup menumbangkan unggulan 1 asal Cina, Chen Yu Fei.

Butuh perjuangan selama 56 menit bagi Gregoria, untuk menundukkan Chen lewat pertarungan rubber game. Performa bagus Gregoria sudah terlihat sejak gim pertama, usai menutup keunggulan dengan skor telak 21-9.

Chen Yu Fei yang merupakan peraih medali emas Olimpiade Tokyo langsung bereaksi pada set kedua. Tampil menekan, tunggal putri Cina itu unggul 14-21.

Akan tetapi penampilan pantang menyerah Gregoria kembali membuahkan hasil pada gim penentuan. Meski sempat tertinggal 5-8 pada paruh awal permainan, ia berhasil bangkit untuk mengunci kemenangan 21-16.

“Saya dapat percaya diri saat Chen Yu Fei di gim pertama (bermain) tidak sesuai dengan apa yang saya bayangkan. Persiapan saya akan bermain ketat dengan dia dari awal, tapi mungkin dia belum nyaman dengan kondisi lapangan. Itu sangat menguntungkan buat saya,” jelas Gregoria selepas laga, dikutip dari Antara.

Kemenangan ini menempatkan posisi Gregoria di peringkat 2. Pasalnya dalam waktu bersamaan, Akane Yamaguchi (Jepang) berhasil menumbangkan An Se Young (Korsel) lewat straight game.

Hasil positif juga ditunjukkan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, yang tampil di Lapangan 1 menghadapi pasangan Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan. Dalam laga siang tadi Apri/Fadia menang straight game 23-21 dan 21-19, dalam tempo 47 menit.

Hasil BWF World Tour Final 2022 Hari Ini

Berikut ini hasil BWF World Tour Final 2022 hari ini Rabu (7/12/2022), atau hari pertama babak penyisihan grup.

Lapangan 1 (Court 1)

[WD-Grup B] Zhang Shu Xian/Zheng Yu (Cina) vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) / 18-21, 21-17, 14-21

[WD-Grup B] Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) / 23-21, 21-19

[XD-Grup B] Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina) vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) / 21-23, 21-14, 16-21

[MS-Grup B] Jonatan Christie (Indonesia) vs Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) / 21-6, 10-21, 9-21

[WS-Grup B] Ratchanok Intanon (Thailand) vs Busanan Ongbamrungphan (Thailand) / 21-15, 21-13

[WS-Grup A] An Se Young (Korsel) vs Akane Yamaguchi (Jepang) / 18-21, 16-21

[MS-Grup A] Prannoy H. S (India) vs Kodai Naraoka (Jepang) / 12-21, 21-9, 17-21

[MS-Grup A] Viktor Axelsen (Denmark) vs Lu Guang Zu (Cina) / laga-8

[MD-Grup B] Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (Cina) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) / laga-9

[XD-Grup A] Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina) vs Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis) / laga-10

Lapangan 2 (Court 2)

[XD-Grup B] Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand) / 21-6, 25-23

[WS-Grup B] Tai Tzu Ying (Taiwan) vs He Bing Jiao (Cina) / 19-21, 19-21

[WD-Grup A] Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korsel) vs Vivian Hoo/Lim Chiew Sien (Malaysia) /21-18, 21-13

[WS-Grup A] Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Chen Yu Fei (Cina) / 21-9, 14-21, 21-16

[MD-Grup A] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Choi Sol Gyu/Kim Won Ho (Korsel) / 23-21, 21-17

[WD-Grup A] Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand) vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) / 19-21, 21-10, 12-21

[MS-Grup B] Chou Tien Chen (Taiwan) vs Loh Kean Yew (Singapura) / 15-21, 17-21

[MD-Grup A] Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) / laga-8

[XD-Grup A] Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) / laga-9

[MD-Grup B] Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) / laga-10

Klasemen BWF World Tour Final 2022

Berikut daftar sementara klasemen BWF World Tour Final 2022

Tunggal Putra

GRUP A

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Viktor Axelsen (DEN)112-042-24
2Kodai Naraoka (JPN)112-151-50
3Prannoy (IND)101-250-51
4Lu Guang Zu (CHN)100-224-42

GRUP B

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Loh Kean Yew (SGP)112-042-32
2Anthony Ginting (INA)112-148-40
3Jonatan Christie (INA)101-240-48
4Chou Tien Chen (TPE)100-232-42

Tunggal Putri

GRUP A

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Akane Yamaguchi (JPN)112-042-34
2Gregoria Mariska (INA)112-156-46
3Chen Yu Fei (CHN)101-246-56
4An Se Young (KOR)100-234-42

GRUP B

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Ratchanok Intanon (THA)112-042-28
2He Bing Jiao (CHN)112-042-38
3Tai Tzu Ying (TPE)100-238-42
4Busanan (THA)100-228-42

Ganda Putra

GRUP A

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Hoki/Kobayashi (JPN)112-042-35
2Fajar/Rian (INA)112-044-38
3Choi/Kim (KOR)100-238-44
4Ong/Teo (MAS)100-235-42

GRUP B

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Ahsan/Hendra (INA)112-042-27
2Liu/Ou (CHN)112-042-30
3Astrup/Rasmussen (DEN)100-230-42
4Chia/Soh (MAS)100-227-42

Ganda Putri

GRUP A

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Jeong/Kim (KOR)112-042-31
2Jongkolphan/Rawinda (THA)112-152-52
3Benyapa/Nuntakarn (THA)101-252-52
4Vivian/Chiew (MAS)100-231-42

GRUP B

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Apriyani/Fadia (INA)112-044-40
2Chen Chen/Jia (CHN)112-159-53
3Zhang/Zheng (CHN)101-253-59
4Tan/Thinaah (MAS)100-240-44

Ganda Campuran

GRUP A

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Zheng/Huang (CHN)112-042-17
2Rinov/Pitha (INA)112-042-27
3Goh/Lai (MAS)100-227-42
4Thom/Delphine (FRA)100-217-42

GRUP B

NoPemainPlayWinSet/GimPoin
1Dechapol/Sapsiree (THA)112-046-29
2Tan/Lai (MAS)112-158-58
3Wang/Huang (CHN)101-258-58
4Supak/Supissara (THA)100-229-46

Baca juga artikel terkait BWF WORLD TOUR FINAL 2022 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya