tirto.id - Babak pertama Belgia vs Inggris dalam perebutan posisi ketiga Piala Dunia 2018 di Saint Petersburg Stadium, Minggu (14/7/2018) malam waktu Indonesia berkesudahan dengan skor sementara 1-0. Satu gol Belgia pada paruh waktu dicetak Thomas Meunier.
Baru lima menit laga berlangsung, Belgia langsung memimpin. Umpan silang kiriman Nacer Chadli dari sayap kiri dituntaskan dengan baik oleh Thomas Meunier yang berdiri di kotak penalti. Pemain Paris Saint-Germain itu mendorong bola dengan kakinya. Si kulit bundar berbelok, mengarah ke tiang jauh dan tak kuasa dibendung Jordan Pickford. Skor 1-0.
Enam menit berselang lagi-lagi Belgia mendulang peluang. Kesalahan bek Inggris dalam menyapu umpan menyusur tanah Romelu Lukaku membuat bola justru jatuh ke kaki Kevin De Bruyne yang lepas dari perangkap offside di sektor kanan kotak penalti. De Bruyne lantas melepaskan tendangan ke sisi dekat, namun bola sempat membentur kaki pemain lawan dan sehingga mudah diantisipasi Pickford.
Inggris baru dapat merespons pada menit ke-14. Ruben Loftus-Cheek menuntaskan sebuah umpan silang dari sayap kanan dengan sundulan ke tiang jauh. Sayangnya, sundulan Cheek terlalu lemah. Bola dapat ditangkap dengan mudah oleh Thibaut Courtois.
Lima menit kemudian giliran skema set-piece yang hampir membawa Inggris menyamakan skor. Umpan sepak pojok Kieran Trippier dituntaskan Harry Maguire dengan sebuah sundulan. Bola mengarah akurat ke gawang, namun dapat ditangkap Courtois dengan mudah.
The Three Lions kembali membuang momentum emas pada ment ke-23. Memaksimalkan ruang tembak yang ada, Harry Kane menyambar umpan pendek kiriman Sterling dengan tendangan keras. Gol urung tercipta karena bola hasil tendangan Kane melebar di kiri gawang.
Usai peluang tersebut, kedua tim lebih banyak mengalirkan bola di lini tengah. Berulang kali, baik Inggris maupun Belgia masuk ke kotak penalti lawan, namun penyelesaian akhir tak optimal membuat tak ada lagi gol tercipta di babak pertama. Skor 1-0 pun bertahan hingga peluit tanda turun minum.
Susunan Pemain
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan