Menuju konten utama

Hasil Barcelona vs Villarreal di Liga Spanyol Skor Akhir 5-1

Pertandingan Liga Spanyol antara Barcelona vs Villarreal berakhir dengan skor 5-1.

Hasil Barcelona vs Villarreal di Liga Spanyol Skor Akhir 5-1
Pemain Barcelona merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Pertandingan Barcelona vs Villarreal dalam lanjutan Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Kamis (10/5/2018) dini hari waktu Indonesia berakhir dengan skor 5-1. Lima gol Blaugrana dicetak Ousmane Dembele (dua gol), Philippe Coutinho, Paulinho, dan Lionel Messi. Adapun satu gol balasan tim tamu dicetak Nicola Sansone.

Tujuh menit laga berlangsung, Barcelona membuka tekanan lewat peluang Paulinho. Menerima umpan Messi, pemain asal Brazil itu menusuk dan melepaskan tendangan lengkung ke sudut kiri atas, namun melebar tipis dari sasaran.

Upaya Blaugrana akhirnya menemui hasil empat menit kemudian. Ousmane Dembele melepaskan tendangan keras dari lluar kotak penalti yang mengarah ke Coutinho. Tanpa kesulitan, eks punggawa Liverpool itu menceploskan bola ke gawang. Skor 1-0.

Villarreal coba merespons semenit kemudian. Fornals melepaskan tendangan dari sektor kiri kotak penalti, tetapi bola sekadar melebar dari gawang Jasper Cillessen.

Alih-alih mengejar, tim tamu justru kebobolan lagi pada menit ke-16. Kali ini Paulinho yang mencatatkan namanya di papan skor. Ia menuntaskan dengan baik umpan Lucas Digne dengan sepakan yang mengarah akurat ke gawang. Skor 2-0.

Usai gol kedua, tempo laga menurun. Peluang matang baru kembali muncul di menit ke-31. Carlos Bacca mengancam pertahanan tuan rumah dengan sebuah sepakan tanggung, namun hanya menghasilkan tendangan gawang.

Sepuluh menit kemudian giliran Castillejo dan Jaume Costa yang gagal memperkecil ketertinggalan. Sepakan keras Castillejo dapat ditahan Cillessen dan menghasilkan rebound, namun Costa pun gagal menuntaskan bola dengan baik.

Tim tamu bahkan justru kebobolan gol ketiga pada menit ke-45. Lionel Messi menuntaskan dengan baik umpan Iniesta untuk mencetak gol ke-33 di Liga Spanyol. Gol ini sekaligus menutup jalannya babak pertama. Skor sementara 3-0.

Villareal yang tertinggal jauh mencoba membalas di paruh kedua. Pada menit ke-52 Carlos Bacca mendapat peluang. Eks punggawa AC Milan itu melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti, memaksimalkan umpan Mario Gaspar. Hasilnya hanya melebar di kanan gawang.

Upaya tuan rumah akhirnya membuahkan gol pada menit ke-54. Pemain pengganti Nicola Sansone mencatatkan namanya di papan skor. Berawal dari sepakan keras Pablo Fornals, bola mengenahi Sansone dan berbelok ke arah berbeda. Cillessen yang terlanjur salah menebak arah tak mampu menghalangi bola masuk ke gawangnya. Skor 3-1.

Sansone hampir mencetak gol keduanya pada menit ke-75. Ia melepaskan sepakan keras dari depan kotak penalti. Bola gagal berujung gol karena melambung tipis di atas mistar gawang.

Alih-alih mengejar, gawang tim tamuu justru kembali kemasukan gol pada menit ke-87. Ousmane Dembele menjadi pencetak gol keempat tuan rumah. Berawal dari umpan silang menyusur tanah kiriman Ivan Rakitic, bola diterima dengan baik oleh Dembele. Pemain asal Perancis itu lantas melepaskan tendangan ke sisi kanan gawang yang tak mampu dijangkau Sergio Asenjo. Skor 4-1.

Dembele mencatatkan gol kedua sekaligus mengunci kemenangan tuan rumah pada injury time. Tendangan chip eks punggawa Dortmund itu memaksa Asenjo memungut bola untuk kali kelima dari gawangnya. Skor menjadi 5-1 dan bertahan hingga laga usai.

Susunan Pemain Barcelona vsVillarreal

Barcelona: Jasper Cillessen; Nelson Semedo, Gerard Pique, Thomas Vermaelen, Lucas Digne, Paulinho, Sergio Busquets, Andres Iniesta, Ousmane Dembele, Lionel Messi, Philippe Coutinho.

Villarreal: Sergio Asenjo; Jaume Costa, Victor Ruiz, Alvaro Gonzalez, Mario Gaspar, Manuel Trigueros, Rodrigo Hernandez, Denis Cheryshev, Pablo Fornals, Samuel Castillejo, Carlos Bacca.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan