Menuju konten utama

Hasil 8 Besar Piala Uber 2018: Indonesia vs Thailand Berbalik 2-1

Indonesia berbalik memimpin 2-1 atas Thailand di 8 besar Piala Uber 2018.

Hasil 8 Besar Piala Uber 2018: Indonesia vs Thailand Berbalik 2-1
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putri Cina Gao Fangjie pada babak penyisihan grup Piala Uber 2018 di Impact Arena, Bangkok, Rabu (23/5/2018). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Laga perempat-final Piala Uber 2018 antara Indonesia vs Thailand sementara ini menjadi milik tim Merah-Putih dengan skor 2-1. Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Nitchaon Jindapol dalam dua gim langsung 21-10 dan 22-20.

Menghadapi Thailand di babak 8 besar Piala Uber pada Kamis, 24 Mei 2018 di Lapangan 1 Impact Arena Bangkok, Indonesia sempat tertinggal ketika tunggal pertama Fitriani tumbang. Tim Merah-Putih kemudian bangkit melalui Greysia/Apriyani. Ditambah dengan kemenangan Gregoria, kini Indonesia yang memegang kendali sementara.

Komposisi pemain tim Uber Indonesia sendiri memang sudah diatur untuk mengatasi Thailand. Manajer tim Susy Susanti melihat potensi paling berbahaya Thailand hanya ada di sosok Ratchanok Intanon. Selebihnya, Indonesia bisa bertarung sejajar dengan tuan rumah.

“Kami menurunkan kekuatan terbaik. Semua dalam kondisi siap dan harus berusaha semaksimal mungkin. Peluang tetap ada," dikutip laman resmi PBSI, badmintonindonesia.org.

Terkait laga ketiga yang dijalani Gregoria Mariska Tunjung, berdasarkan pantauan di laman Federasi Badminton Dunia (BWF), Gregoria Mariska sempat bermain ketat dengan Nitchaon Jindapol di awal gim pertama. Skor bahkan sempat 0-2, kemudian berubah imbang jadi 3-3- hingga 5-5.

Momentum ada di tangan Gregoria ketika ia merebut tiga angka beruntun untuk skor 8-5. Sempat tersendat, Gregoria menambah enam angka tanpa henti lagi untuk kedudukan 14-6. Kemenangan di gim pertama tidak terelakkan lagi.

Dalam kedudukan 20-8, Gregoria sempat kecurian dua angka. Tetapi, atlet peringkat 35 dunia tersebut menyelesaikan gim pertama dengan skor telak 21-10.

Pada gim kedua, lagi-lagi Jindapol memberikan perlawanan sengit di awal-awal permainan hingga kedudukan imbang 3-3. Namun, Gregoria lepas dari tekanan atlet ranking 11 dunia itu dengan empat angka langsunhg untuk skor 7-3.

Jarak sempat cukup jauh untuk Gregoria. Dia memimpin 10-6. Hanya saja, Jindapol bangkit dengan mendapatkan lima angka beruntun dan membalikkan kedudukan jadi 10-11. Dalam keadaan seperti itu, pertarungan semakin rumit.

Kondisi Gregoria semakin kritis ketika ia tertinggal 15-17. Namun, ia berhasil membalikkan kedudukan untuk unggul 18-17. Meskipun kemudian Jindapol meraih angka lagi, hingga terjadi deuce, Gregoria Mariska memenangi gim kedua dan memastikan Indonesia unggul 2-1 berkat skor akhir 22-20.

Laga keempat Indonesia vs Thailand akan terjadi antara Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.

Baca juga artikel terkait PIALA UBER 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus