Menuju konten utama

Harga Pertamax Turun pada Januari 2019

Pemerintah akan menurunkan harga Pertamax paling lambat Januari 2019

Harga Pertamax Turun pada Januari 2019
Petugas mengisi BBM jenis Pertamax ke kendaraan konsumen di SPBU Abdul Muis, Jakarta. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

tirto.id - Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas) Djoko Siswanto mengatakan harga Pertamax akan turun pada awal tahun depan karena adanya penurunan harga minyak mentah dunia.

"Ada yang minggu depan, paling telat bulan Januari 2019," ujarnya di Hotel Raffles, Jakarta Selatan, Rabu (28/11/2018).

Djoko mengatakan pihaknya telah memanggil sejumlah badan usaha untuk membahas harga minyak mentah dunia yang sedang mengalami penurunan.

Beberapa Badan usaha tersebut, kata dia, sepakat dan berkomitmen untuk menurunkan harga jual bahan bakar minyak (BBM) non subsidi, salah satunya harga Pertamax.

"Harga minyak dunia turun, saya sudah panggil Pertamina, AKR, Shell, Total, Vivo, Garuda Mas, mereka semua commit untuk menurunkan harga," ungkapnya.

Kendati demikian ia juga enggan berkomentar terkait besaran harga BBM yang diturunkan. "Tanya mereka saja, tapi saya tinggal menunggu surat mereka," pungkasnya.

Harga minyak Jenis west Texas Intermediate (WTI) yang menjadi acuan di Amerika Serikat (AS) telah melemah sejak awal November 2018. Tren tersebut merupakan reli pelemahan harian terpanjang dalam sejarah yang meninggalkan level psikologis USD60 per barel.

Minyak mentah jenis WTI terkoreksi sebesar 27,12 persen dari level tertinggi yang pernah ditoreh dalam 4 tahun terakhir yaitu 74,41 dolar AS per barel pada 3 Oktober 2018. Hal ini merupakan yang terendah sejak November 2017. Sedangkan minyak jenis Brent yang merupakan acuan di Eropa juga nyaris menyentuh titik psikologis 65 dolar AS per barel.

Baca juga artikel terkait HARGA BBM atau tulisan lainnya dari Hendra Friana

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Hendra Friana
Penulis: Hendra Friana
Editor: Yantina Debora