tirto.id - Semar Nusantara memilki dua produk emas yakni emas batangan dan perhiasan. Harga emas Semar dijual mulai dari Rp839.000 per gram, hari ini Kamis (26/11/2020).
Sementara untuk harga emas Semar Gold untuk bobot 2 gram dibanderol mulai Rp1.678.000 per gram. Untuk karha beli kembali atau buyback ditetapkan pada Rp819.000/gram. Namun harga emas ini bisa berubah sewaktu-waktu mengikuti harga emas dunia.
Sementara untuk itu, setiap emas perhiasan di Semar Nusantara ini dijual dengan harga berbeda, berdasarkan kadar emas, jenis emas dan berat perhiasan. Perhiasan emas kadar 75 persen memiliki harga lebih tinggi dibandingkan emas kadar 50 persen.
Harga emas perhiasan Semar kadar 75 persen dibanderol Rp708.000 per gram untuk emas kuning. Sementara kadar 50 persen dijual Rp435.000 per gram.
Sementara untuk perhiasan emas putih kadar 75 persen dibanderol Rp725.000 per gram. Sedangkan kadar 50 persen dibanderol Rp443.000.
Selain perhiasan, Semar Nusantara juga menghadirkan emas batangan sebagai sarana investasi. Emas batangan Semar dikenal dengan nama Semar Gold. Harga satu gram emas batangan Semar dibanderol Rp839.000 per gram.
Semar Nusantara merupakan toko perhiasan dan berlian yang telah berdiri sejak tahun 1968. Toko tersebut banyak ditemukan di wilayah Yogyakarta. Beberapa cabangnya juga berada di Klaten, Wonogiri, Pedan, Solo, hingga Semarang.
Pembelian emas perhiasan di Semar Nusantara hanya dapat dilakukan dengan langsung mendatangi butik.
Namun, Semar Nusantara juga memberikan kemudahan lain dengan membuat kartu Member Card. Dengan membuat kartu keanggotaan tersebut, Anda dapat memperoleh diskon perawatan perhiasan sebesar 10 persen untuk emas ataupun berlian. Selain itu, Anda juga dapat memperoleh diskon 20 persen untuk pemesanan.
Untuk membuat kartu member tersebut, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini mengutip Semar Nusantara:
- Datang ke butik Semar Nusantara terdekat di domisili Anda, nyatakan keinginan Anda kepada pegawai untuk membuat kartu anggota
- Anda akan mengisi formulir registrasi berupa nama, alamat, tangal lahir, dan nomor telepon yang bisa dihubungi
- Membayar biaya registrasi formulir member sebesar Rp10 ribu untuk satu kali pendaftaran
Fasilitas lain yang dapat Anda peroleh dari bertransaksi menggunakan kartu member adalah mendapatkan poin. Anda akan mendapatkan 1 poin untuk setiap transaksi pembelian per Rp350 ribu. Sementara untuk pembelian berlian, Anda akan mendapatkan 1 poin per transaksi sebesar Rp500 ribu.
Transaksi yang dapat menambah poin antara lain penjualan, tukar tambah, dan pesanan. Kartu tidak dapat digunakan untuk transaksi Logam Mulia dan Semar Gold.
Daftar Harga Emas Semar Nusantara 26 November 2020:
Harga emas perhiasan kuning 12 karat 1 gram – Rp435.000
Harga emas perhiasan kuning 12 karat 2 gram – Rp870.000
Harga emas perhiasan kuning 12 karat 3 gram – Rp1.305.000
Harga emas perhiasan kuning 18 karat 1 gram – Rp708.000
Harga emas perhiasan kuning 18 karat 2 gram – Rp1.416.000
Harga emas perhiasan kuning 12 karat 3 gram – Rp2.124.000
Harga emas perhiasan putih 12 karat 1 gram – Rp443.000
Harga emas perhiasan putih 12 karat 2 gram – Rp886.000
Harga emas perhiasan putih 12 karat 3 gram – Rp1.335.000
Harga emas perhiasan putih 18 karat 1 gram – Rp725.000
Harga emas perhiasan putih 18 karat 2 gram – Rp1.450.000
Harga emas perhiasan putih 18 karat 3 gram – Rp2.175.000
Harga emas batangan Semar 1 gram - Rp839.000
Harga emas batangan Semar 2 gram - Rp1.678.000
Harga emas batangan Semar 3 gram - Rp2.610.000
Harga emas batangan Semar 5 gram - Rp4.325.000
Harga emas batangan Semar 10 gram - Rp8.650.000
Harga emas batangan Semar 25 gram - Rp21.500.000
Editor: Agung DH