Menuju konten utama

Harga Emas Hari Ini 28 Juli 2021 di Pegadaian dan Perhiasan 16-24K

Harga per gram emas batangan 24 karat di Pegadaian dan perhiasan 16 karat-18 karat di Galeri 24 Pegadaian 28 Juli 2021.

Harga Emas Hari Ini 28 Juli 2021 di Pegadaian dan Perhiasan 16-24K
Ilustrasi emas hari ini di Pegadaian. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/wsj.

tirto.id - Pegadaian mencatat penurunan harga emas sebesar Rp3.000 pagi ini, Rabu (28/7/2021). Harga jual emas Pegadaian hari ini berada di angka Rp878.000 sementara buyback Rp851.000 per gram. Ini merupakan level terendah sepanjang Juli 2021.

Sebelumnya, grafik harga emas Pegadaian sempat stagnan selama lima hari berturut-turut. Sejak Jumat (23/7/2021) harga jual dan buyback emas terus berada di level Rp881.000 dan Rp854.000 per gram hingga Selasa (27/7/2021).

Turunnya grafik harga emas hari ini sejalan dengan penurunan produk emas batangan Antam dan UBS di Pegadaian. Produk emas Antam 24 karat tercatat turun Rp2.000 di harga jual Rp973.000 per gram.

Begitu juga pada emas Antam Batik dan Antam Retro, yang kini dijual seharga Rp1.133.000 dan Rp940.000 per gram. Sementara itu, emas UBS 24 Karat hari ini tergerus Rp3.000 di harga jual menjadi Rp938.000 per gram.

Pegadaian juga menjual emas perhiasan melalui retail Galeri 24. Hari ini Galeri 24 menjual emas perhiasan dari berbagai ukuran dan kadar karat. Harga yang tersedia di Galeri 24 dapat berubah sewaktu-waktu, dalam jangka waktu harian, mingguan, hingga bulanan.

Saat ini untuk perhiasan kalung emas, Galeri 24 memiliki koleksi yang dijual mulai dari Rp1,5 juta hingga diatas Rp3 juta. Perhiasan kalung emas yang saat ini tersedia adalah kalung emas Tansey produksi UBS yang dijual seharga Rp2.394.000.

Untuk perhiasan gelang, Galeri 24 membaginya dalam dua jenis, yaitu gelang emas dan gelang liontin emas. Gelang emas seluruh permukaannya mengandung emas. Berbeda dengan gelang liontin emas yang hanya mengandung emas di bagian liontinnya saja. Karena perbedaan tersebut, harga gelang emas cenderung lebih mahal dibanding gelang liontin emas.

Perhiasan gelang liontin emas yang tersedia di Galeri 24 saat ini dibanderol mulai dari harga Rp300 ribu hingga diatas Rp1,5 juta. Misalnya, perhiasan gelang liontin emas Alphabet U produksi HWT yang dijual seharga Rp386.000.

Sementara, untuk perhiasan gelang emas Galeri 24 memiliki koleksi dari berbagai nilai karat. Saat ini nilai karat tertinggi untuk perhiasan adalah 24 karat, seperti gelang emas Palmeda produksi Indogold yang dijual seharga Rp3.296.000.

Selain kalung dan gelang Galeri 24 juga memiliki sejumlah koleksi perhiasan cincin, anting, dan liontin. Berikut daftar harga emas batangan dan perhiasan Pegadaian dan Galeri 24 per tanggal 28 Juli 2021.

Harga Emas Hari Ini di Pegadaian

Harga emas Antam di Pegadaian 0,5 gram – Rp539.000

Harga emas Antam di Pegadaian 1 gram – Rp973.000

Harga emas Antam di Pegadaian 2 gram – Rp1.882.000

Harga emas Antam di Pegadaian 3 gram – Rp2.797.000

Harga emas Antam di Pegadaian 5 gram – Rp4.627.000

Harga emas Antam di Pegadaian 10 gram - Rp9.197.000

Harga emas Antam di Pegadaian 25 gram - Rp22.861.000

Harga emas Antam di Pegadaian 50 gram – Rp45.638.000

Harga emas Antam di Pegadaian 100 gram – Rp91.196.000

Harga emas Antam di Pegadaian 250 gram - Rp227.713.000

Harga emas Antam di Pegadaian 500 gram - Rp455.209.000

Harga emas Antam di Pegadaian 1000 gram - Rp910.375.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 0,5 gram – Rp502.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 1 gram – Rp940.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 2 gram – Rp1.862.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 3 gram – Rp2.765.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 5 gram – Rp4.594.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 10 gram – Rp9.130.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 25 gram – Rp22.694.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 50 gram – Rp45.305.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 100 gram – Rp90.530.000

Harga emas Antam Batik 0,5 gram – Rp613.000

Harga emas Antam Batik 1 gram – Rp1.133.000

Harga emas Antam Batik 8 gram – Rp8.561.000

Harga emas UBS di Pegadaian 0,5 gram – Rp501.000

Harga emas UBS di Pegadaian 1 gram – Rp938.000

Harga emas UBS di Pegadaian 2 gram – Rp1.862.000

Harga emas UBS di Pegadaian 5 gram – Rp4.599.000

Harga emas UBS di Pegadaian 10 gram – Rp9.148.000

Harga emas UBS di Pegadaian 25 gram – Rp22.823.000

Harga emas UBS di Pegadaian 50 gram – Rp45.551.000

Harga emas UBS di Pegadaian 100 gram – Rp91.066.000

Harga emas UBS di Pegadaian 250 gram – Rp227.597.000

Harga emas UBS di Pegadaian 500 gram – Rp454.657.000

Harga emas UBS di Pegadaian 1000 gram – Rp908.330.000

Harga Emas Perhiasan Galeri 24

Produk Kalung Emas

Kalung emas 17 Karat Keenan Kids 2,22 gram by UBS - Rp1.573.000

Kalung emas 17 Karat Tansey 3,38 gram by UBS - Rp2.394.000

Kalung emas 17 Karat Tansee Necklace 4,87 gram - Rp3.449.000

Kalung emas 18 Karat Taysha 4,35 gram by UBS- Rp3.077.000

Kalung emas 18 Karat Tasha Necklace 4,35 gram - Rp3.397.000

Produk Gelang Emas

Gelang emas 16 Karat Desria 4,43 gram by UBS - Rp3.097.000

Gelang emas 18 Karat Seema 1,75 gram by Indogold - Rp1.319.000

Gelang emas 18 Karat Disco 2,04 gram by Lotus - Rp1.547.000

Gelang emas 18 Karat Three Colour 6,48 gram by UBS - Rp5.060.000

Gelang emas 24 Karat Palmeda 3,30 gram by Indogold - Rp3.296.000

Produk Gelang Liontin Emas

Gelang liontin emas 9 Karat Alphabet U 0,92 gram by HWT - Rp386.000

Gelang liontin emas 16 Karat Alphabet K 0,99 gram by HWT - Rp712.000

Gelang liontin emas 16 Karat Alphabet G 0,99 gram by HWT - Rp712.000

Gelang liontin emas 16 Karat Alphabet M 1,43 gram by HWT - Rp1.028.000

Gelang liontin emas 17 Karat Kyrene 1,82 gram by UBS - Rp1.521.000

Produk cincin emas

Cincin emas 18 Karat Zodiac Sagitarius 0,65 gram by Galeri 24 - Rp490.000

Cincin emas 18 Karat Zodiac Libra 0,89 gram by Galeri 24 - Rp671.000

Cincin emas 18 Karat Alphabet D 1,21 gram by HWT - Rp912.000

Cincin emas 18 Karat Arrow 1,25 gram by Lotus - Rp948.000

Cincin emas 9 Karat Elizabeth Zircon 1,83 gram by UBS - Rp748.000

Produk Liontin Emas

Liontin emas 18 Karat Faranissa 1,32 gram 24 - Rp1.043.000

Liontin emas 18 Karat Pony Tail 1,83 gram - Rp1.446.000

Liontin emas 17 Karat Alphabet O 1,48 gram by UBS - Rp756.000

Liontin emas 17 Karat Alphabet Z 1,48 gram by UBS - Rp1.035.000

Liontin emas 17 Karat Krans Zirconia 1,56 gram - Rp1.077.000

Produk Anting dan Giwang Emas

Giwang emas 18 Karat Zodiac Aries 0,92 gram by Galeri 24 - Rp694.000

Giwang emas 18 Karat Zodiac Gemini 1,02 gram by Galeri 24 - Rp769.000

Giwang emas 18 Karat Zodiac Cancer 1,14 gram by Galeri 24 - Rp860.000

Anting emas 18 Karat Kalinda Zirconia 2,23 gram by Hala Gold - Rp1.762.000

Anting emas 18 Karat Trapezoidal 2,84 gram by Lotus - Rp2.153.000

Baca juga artikel terkait HARGA EMAS PEGADAIAN atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Ekonomi
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yantina Debora