Menuju konten utama

Harga Emas Antam Logam Mulia Turun Tipis Jelang Imlek 2022

Harga emas di butik Logam Mulia kembali turun menjadi Rp927.000 per gram pada Senin (31/1/2022)

Harga Emas Antam Logam Mulia Turun Tipis Jelang Imlek 2022
Karyawan menunjukan emas batangan di Butik Emas Antam, Kebon Sirih, Jakarta, Senin (18/1/2021). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/rwa.

tirto.id - Harga emas Logam Mulia kembali mengalami penurunan tipis jelang Tahun Baru Imlek, Senin (31/1/2022).

Penurunan sebesar Rp1.000 menyebabkan harga emas Antam dijual menjadi Rp927.000 per gram di Butik Emas Logam Mulia Pulo Gadung Jakarta. Harga tersebut belum termasuk pajak yang dikenakan.

Grafik emas Logam Mulia terus bergerak turun sejak Kamis (27/1/2022), yaitu jatuh Rp12.000 menjadi Rp938.000 per gram. Kemudian, Jumat (28/1/2022) turun Rp8.000 menjadi Rp930.000 per gram.

Setelahnya, grafik emas mulai turun tipis yaitu Rp2.000 menjadi Rp928.000 per gram Sabtu (29/1/2022). Harga tersebut bertahan hingga Minggu (30/1/2022) atau mengalami stagnan.

Harga jual kembali atau buyback juga turun tipis Rp1.000 menjadi Rp829.000 per gram yang berlaku untuk semua pecahan dan tahun produksi. Harga buyback emas diakui secara global karena mengikuti pergerakan grafik emas dunia.

Pada pembaharuan terakhir, emas memperpanjang penurunannya setelah Federal Reserve minggu lalu mengindikasikan bahwa mungkin akan menaikkan suku bunga segera pada Maret mendorong dolar ke level tertinggi multi-bulan, sehingga membuat emas kurang menarik bagi pernegang mata uang lainnya.

Emas jatuh 8,4 dolar AS atau 0,47 persen menjadi ditutup pada 1.786,60 dolar AS per ounce. Emas turun 2,5 persen untuk minggu lalu berdasarkan kontrak paling aktif, persentase penurunan mingguan terburuk sejak pekan yang berakhir 26 November.

Sehari sebelumnya, Kamis (27/1/2022), emas berjangka terjungkal 36,6 dolar AS atau 2,0 persen menjadi 1.793,10 dolar AS, setelah anjlok 22,8 dolar AS atau 1,23 persen menjadi 1.829,70 dolar AS pada Rabu (26/1/2022), dan menguat 10,8 dolar AS atau 0,59 persen menjadi 1.852,50 dolar AS pada Selasa (25/1/2022).

Berikut harga emas Antam Logam Mulia Pulo Gadung, Jakarta

Harga emas Antam 0,5 gram – Rp513.500

Harga emas Antam 1 gram – Rp927.000

Harga emas Antam 2 gram – Rp1.794.000

Harga emas Antam 3 gram – Rp2.666.000

Harga emas Antam 5 gram – Rp4.410.000

Harga emas Antam 10 gram – Rp8.765.000

Berikut harga emas Antam Logam Mulia Bandung

Harga emas Antam 0,5 gram – Rp513.500

Harga emas Antam 1 gram – Rp927.000

Harga emas Antam 2 gram – Rp1.794.000

Harga emas Antam 3 gram – Rp2.666.000

Harga emas Antam 5 gram – Rp4.410.000

Harga emas Antam 10 gram – Rp8.765.000

Berikut harga emas Antam Logam Mulia Yogyakarta

Harga emas Antam 0,5 gram – Rp513.500

Harga emas Antam 1 gram – Rp927.000

Harga emas Antam 2 gram – Rp1.794.000

Harga emas Antam 3 gram – Rp2.666.000

Harga emas Antam 5 gram – Rp4.410.000

Harga emas Antam 10 gram – Rp8.765.000

Berikut harga emas Antam Logam Mulia Surabaya CITO, Surabaya

Harga emas Antam 0,5 gram – Rp513.500

Harga emas Antam 1 gram – Rp927.000

Harga emas Antam 2 gram – Rp1.794.000

Harga emas Antam 3 gram – Rp2.666.000

Harga emas Antam 5 gram – Rp4.410.000

Harga emas Antam 10 gram – Rp8.765.000

Baca juga artikel terkait HARGA EMAS HARI INI atau tulisan lainnya dari Versatile Holiday Lado

tirto.id - Ekonomi
Kontributor: Versatile Holiday Lado
Penulis: Versatile Holiday Lado
Editor: Yonada Nancy