Menuju konten utama
Liga Inggris

Glen Johnson Resmi Pensiun Sebagai Pemain Sepakbola Profesional

Glen Johnson resmi mengundurkan diri sebagai pemain sepakbola profesional pada Senin (21/1/2019).

Glen Johnson Resmi Pensiun Sebagai Pemain Sepakbola Profesional
Logo Liga Inggris. FOTO/Liga Inggris

tirto.id - Glen Johnson resmi pensiun sebagai pemain sepakbola profesional pada Senin (21/1/2019). Johnson banyak menghabiskan kariernya bersama klub asal Merseyside, Liverpool.

"Hari ini adalah secara resmi saya mengatakan sudah pensiun. Saya tahu setengah musim lalu saya akan menyebutnya suatu hari. Saya selalu ingin pensiun pada usia di mana tubuh saya masih merasa baik," ungkap Johnson dikutip Squawka Senin (21/1).

Selama menjalani karier sebagai pemain dalam 16 musim Johnson tercatat membela enam klub berbeda. Total ia tampil dalam 459 pertandingan di level klub. Bersama tim nasional Inggris, dia juga mempunyai caps sejumlah 54 kali.

Pemain yang kini berusia 34 tahun itu mendapatkan satu kali gelar Liga Inggris, dua kali Piala Liga, dan Piala FA.

Johnson memulai karier profesionalnya sebagai pemain sepakbola dengan memperkuat West Ham United pada kompetisi Liga Inggris musim 2002/2003. Musim itu ia 15 kali turun di Liga Inggris dan satu kali di Piala FA.

Sempat bermain untuk Millwall dalam masa pinjaman, dia terjun dalam delapan pertandingan di First Division atau dua level dibawah Premier League.

Setelah itu, pemain bernama lengkap Glen McLeod Cooper Johnson membela Chelsea selama empat musim. Pada musim perdananya bersama The Blues, dia tampil dalam 19 pertandingan di Liga Inggris dengan mencetak tiga gol. Total, dia telah bermain sebanyak 71 kali untuk Chelsea di semua ajang kompetisi dengan mencetak empat gol.

Bersama Chelsea, dia merebut gelar Liga Inggris musim 2004/2005, Piala Liga 2004/2005, dan runner up Community Shield 2007.

Berikutnya, kariernya berlanjut ke Porstmouth. Tiga musim dijalani Johnson bersama klub ini. Total, 100 laga dicatatkannya dengan melesakkan empat gol untuk Porstmouth. Trofi Piala FA musim 2007/2008 berhasil diraihnya bersama The Blue Army.

Musim 2009/2010 menjadi awal kariernya bersama Liverpool. Selama enam musim berseragam The Reds, catatan penampilannya pun mencapai 200 laga di semua ajang kompetisi dengan menghasilkan sembilan gol. Dari semua jumlah laga itu, 160 di antaranya terjadi di Liga Inggris.

Saat memperkuat Liverpool, dia turut membantu klubnya tersebut merebut gelar Piala Liga musim 2011/2012 dan runner up Piala FA 2011/2012.

Klub terakhir yang diperkuatnya yaitu Stoke City. Dia membela Stoke selama tiga musim dari musim 2015/2016 hingga 2017/2018. Pada periode itu, dia turun dalam 64 laga pada semua ajang kompetisi tanpa mencetak gol.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Beni Jo