tirto.id - Gempa hari ini mengguncang kawasan Padang (Sumbar) dan Mukomuko (Bengkulu) serta sejumlah wilayah lainnya pada Senin malam, 12 Desember 2019, sekitar pukul 21.49 WIB.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengumumkan gempa di Padang tersebut memiliki kekuatan setara Magnitudo 5,5.
Data BMKG menunjukkan pusat gempa di Padang ini berada di laut, yakni koordinat 2.97 LS dan 100.87 BT. Lokasi pusat gempa ini tepatnya berada pada jarak 51 km arah Barat Daya Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu.
Pusat gempa yang terletak di laut tersebut, sesuai data yang dirilis BMKG, berada pada kedalaman 30 kilometer.
BMKG juga menginformasikan guncangan kuat akibat gempa hari ini dirasakan masyarakat di sejumlah kawasan di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) dan Bengkulu hingga Jambi.
Berikut daftar kawasan yang merasakan guncangan gempa M5,5 pada Senin malam, berdasarkan skala MMI:
Skala III-IV MMI: Mukomuko (Bengkulu)
Skala III-IV MMI: Padang (Sumbar)
Skala III-IV MMI: Painan (Sumbar)
Skala III MMI: Kepahiang (Bengkulu)
Skala III MMI: Bengkulu
Skala III MMI: Kerinci (Jambi)
Skala III MMI: Padang Panjang (Sumbar)
Sebagai informasi, Skala III MMI menunjukkan Getaran dirasakan nyata dalam rumah, terasa seakan-akan ada truk berlalu. Sedangkan skala IV MMI berarti getaran dirasakan oleh orang banyak di dalam maupun di luar rumah, ada gerabah bisa pecah, serta jendela/pintu berderik dan dinding berbunyi.
Baik situs resmi BMKG, akun twitter BMKG maupun laman Inatews BMKG tidak menginformasikan bahwa gempa hari ini berpotensi tsunami.
#Gempa Mag:5.5, 16-Des-19 21:49:16 WIB, Lok:2.97 LS, 100.87 BT (Pusat gempa berada di laut, 51 km BaratDaya Mukomuko), Kedlmn:30 Km Dirasakan (MMI) III-IV Mukomuko, III-IV Padang, III-IV Painan, III Kepahiang, III Bengkulu, III Kerinci, III Padang Panjang #BMKGpic.twitter.com/9y8AVCAPs0
— BMKG (@infoBMKG) December 16, 2019