Menuju konten utama

Gempa Banten 7,4 SR Terasa hingga Yogyakarta pada Jumat Malam

Gempa Banten yang terjadi pada Jumat (2/8/2019) pukul 19.03 WIB terasa hingga ke sejumlah kota di pulau Jawa, termasuk Yogyakarta.

Gempa Banten 7,4 SR Terasa hingga Yogyakarta pada Jumat Malam
Ilustrasi Gempa Bumi. FOTO/iStock

tirto.id - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 7,4 pada Jumat (2/8/2019) malam sekitar pukul 19.03 WIB yang berpusat di Banten, terasa hingga ke wilayah Yogyakarta.

Menurut informasi yang dirilis oleh BMKG, gempa tersebut berpusat di 147 km Barat Daya Sumur-Banten, dengan titik koordinat 7.54 LS dan 104.58 BT, pada kedalaman 10 kilo meter.

BMKG juga mengeluarkan peringatan dini potensi tsunami, sesaat setelah gempa tersebut terjadi.

Menurut Rais (33) warga Sleman, ia merasakan getaran meski tidak terlalu kencang dan berlangsung sekitar 10 detik.

"Getarannya terasa walau tidak terlalu kencang, sekitar 10 detik," katanya kepada Tirto, Jumat (2/8/2019).

Berikut, daftar wilayah yang berpotensi tsunami berdasarkan pemodelan yang dirilis BMKG:

Daerah yang berpotensi tsunami berdasarkan pemodelan:

[ Kota/ Kabupaten (Provinsi) - Status Peringatan ]

• PANDEGLANG BAGIAN SELATAN (BANTEN) - SIAGA

• PANDEGLANG PULAU PANAITAN (BANTEN) - SIAGA

• LAMPUNG-BARAT PESISIR-SELATAN (LAMPUNG) - SIAGA

• PANDEGLANG BAGIAN UTARA (BANTEN) - WASPADA

• LEBAK (BANTEN) - WASPADA

• TANGGAMUS PULAU TABUAN (LAMPUNG) - WASPADA

• SUKABUMI UJUNG-GENTENG (JABAR) - WASPADA

• TANGGAMUS BAGIAN TIMUR (LAMPUNG) - WASPADA

• LAMPUNG-SELATAN KEP. KRAKATAU (LAMPUNG) - WASPADA

• LAMPUNG-SELATAN KEP. LEGUNDI (LAMPUNG) - WASPADA

• LAMPUNG-BARAT PESISIR-TENGAH (LAMPUNG) - WASPADA

• LAMPUNG-BARAT PESISIR-UTARA (LAMPUNG) - WASPADA

• BENGKULU-UTARA PULAU ENGGANO (BENGKULU) - WASPADA

• KAUR (BENGKULU) - WASPADA

• LAMPUNG-SELATAN KEP. SEBUKU (LAMPUNG) - WASPADA

• BENGKULU-SELATAN (BENGKULU) - WASPADA

• SERANG BAGIAN BARAT (BANTEN) - WASPADA

• SELUMA (BENGKULU) - WASPADA