tirto.id - Format Livoli Divisi 1 2023 Putra dan Putri sama-sama dimulai dari fase penyisihan grup dan berlanjut ke fase gugur (babak knock-out). Bedanya, Livoli Divisi 1 2023 Putra akan memulai fase gugur sejak babak 12 besar, sedangkan Livoli Divisi 1 2023 Putri akan menjalankan babak knock-out sejak babak 8 besar. Partai final Livoli Divisi 1 2023 akan berlangsung pada Minggu, 15 Oktober 2023.
Livoli Divisi 1 2023 diikuti oleh total 38 tim peserta. Sebanyak 22 tim bersaing di sektor putra, sedangkan 16 tim berlaga di sektor putri.
Semua tim di Livoli Divisi 1 2023 berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Klub yang berprestasi di level lokal berhak mengikuti kompetisi tersebut. Namun, ada pula tim yang ditunjuk secara langsung untuk mewakili suatu provinsi.
Tak seperti Proliga dan Livoli Divisi Utama, Livoli Divisi 1 2023 berlangsung terpusat di satu wilayah, yaitu GOR Politeknik Pariwisata Lombok, Lombok Tengah, NTB. Kejuaraan ini bergulir pada 8-15 Oktober 2023.
Format Livoli Divisi 1 2023 Putra hingga Final
Tim peserta Livoli Divisi 1 2023 di sektor putra dan putri sama-sama memulai kompetisi dari fase penyisihan grup. Namun, karena perbedaan jumlah peserta, komposisi penyisihan grup pun berbeda.
Di Livoli Divisi 1 2023 Putra, total 22 peserta dibagi ke dalam 6 pool, yang terdiri dari Pool A, B, C, D, E, dan F. Setiap pool diisi oleh 3 atau 4 tim. Pool A dan B hanya punya 3 tim. Sementara itu, Pool C hingga F memiliki 4 peserta.
Karena jumlah peserta yang berbeda, jadwal pertandingan pun tidak sama. Pool A dan B hanya diisi oleh 3 pertandingan saja, sedangkan Pool, C, D, E, dan F mesti memainkan total 6 laga. Babak penyisihan ini berlangsung pada 8 hingga 11 Oktober 2023.
Dengan adanya 6 pool, otomatis ada 12 tim yang berhak lolos ke fase gugur. Mereka adalah tim yang jadi juara dan runner-up Pool A, B, C, D, E, dan F. Artinya, di Pool A dan B, tim peringkat 3 otomatis gugur. Sementara itu, di Pool C, D, E, dan F, yang tereliminasi adalah posisi 3 dan 4.
Berikutnya, di fase gugur yang dimulai dari babak 12 besar, tim akan melaju sesuai dengan undian dalam bagan Livoli Divisi 1 2023 Putra. Ada laga yang membuat pemenangnya langsung melaju ke semifinal, dan ada pula laga yang membuat pemenangnya tetap harus melalui 8 besar terlebih dahulu.
Tim yang akan otomatis lolos ke semifinal adalah pemenang laga juara Pool D lawan tim peringkat kedua Pool E. Berikutnya, pemenang laga juara Pool C jumpa tim peringkat kedua Pool F.
Babak 12 besar akan bergulir pada Kamis, 12 Oktober 2023. Ini diikuti dengan laga perempat final pada Jumat (13/10), lalu semifinal pada Sabtu (14/10), dan puncaknya final pada Minggu (15/10) pukul 18.00 WIB.
Berikut ini pembagian grup Livoli Divisi 1 2023 Putra dan daftar tim peserta.
Pool A
Sari Daging Chicken Denpasar
Ngawi VC Beran Motor
Bank NTB Syariah
Pool B
HTJ Lamongan Megilan Presisi
Singapore VC Lhokseumawe
GTS Pujut
Pool C
Eka Mandiri Jaya Salatiga
Yuso Sleman Putra
PUPR Lombok Tengah
Pagaruyung VC
Pool D
Bandung Tectona Putra
Kudus Sukun Badak
Jakarta TNI AL Putra
Vini Vidi Vici Kaltim Putra
Pool E
Yuso Yogyakarta Putra
Singo Yudha Kutai Barat
Jaya VC Jakarta Bank DKI
Bumen Jaya
Pool F
Ganevo Yogyakarta Putra
SBV Manik Tabanan
Sumut Star VC
Mahaputra Ende
Format Livoli Divisi 1 2023 Putri hingga Final
Sementara itu, Livoli Divisi 1 2023 Putri diisi oleh 16 tim yang dibagi ke dalam 4 pool, yaitu Pool AA, AB, AC, dan Pool AD. Dengan komposisi tim yang ideal untuk kompetisi, setiap pool terdiri dari 4 tim. Ini artinya, setiap tim akan bertanding 3 kali untuk menentukan siapa yang keluar sebagai juara dan runner-up grup.
Babak gugur Livoli Divisi 1 2023 Putri dimulai dari fase perempat final yang berlangsung pada Jumat, 13 Oktober. Di babak ini, para juara dan runner-up grup akan saling berhadapan untuk memperebutkan tiket semifinal.
Setelah babak 8 besar, Livoli Divisi 1 2023 Putri berlanjut dengan babak semifinal pada Sabtu (14/10), lalu final pada Minggu (15/10) pukul 16.00 WIB.
Ada perubahan regulasi pada kompetisi tahun ini. Jika pada edisi 2022 hanya finalis Livoli Divisi 1 yang berhak promosi ke Livoli Divisi Utama, kini kuota diperlonggar pada tim yang melaju ke semifinal. Dengan demikian, total ada 4 tim yang berhak promosi ke Livoli Divisi Utama 2024.
Berikut ini pembagian grup Livoli Divisi 1 2023 Putri dan daftar tim peserta.
Pool AA
Bandung Tectona Putri
Lombok Elektrik PLN
Vini Vidi Vici Kaltim Putri
Porsedang Putri
Pool AB
Yuso Yogyakarta Putri
Jakarta Mabes TNI Putri
Bhayangkara PU Pati
Inges Lombok Tengah
Pool AC
Ganevo Yogyakarta Putri
Vita Solo
Merpati Jaya Blitar
Triple S Ciamis
Pool AD
Yasera Singa Praja Kutai Barat
Jenggolo Sport Sidoarjo
Fajar Merah Gunungkidul
UNP–PGRI
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus