tirto.id - Final Piala Presiden 2019 leg pertama mempertemukan Persebaya vs Arema FC di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa (9/4/2019). Diperkirakan bakal berlangsung ketat dengan tempo yang cepat, tim yang mampu mencetak gol terlebih dahulu diprediksi bakal memenangkan pertandingan.
Sebagai tuan rumah yang didukung oleh puluhan ribu suporter, Persebaya akan mengambil inisiatif serangan sejak menit-menit awal. Determinasi serta dominasi sejak peluit kick-off dibunyikan bakal menjadi pilihan tuan rumah. Asisten pelatih Bejo Sugiantoro memastikan bahwa skuatnya akan tampil menyerang guna mengincar gol cepat.
Kendati demikian, Bejo juga tidak memungkiri bahwa Damian Lizio dan kawan-kawan takkan gegabah dalam melakukan serangan. Pasalnya, Arema FC berpotensi untuk mengantisipasinya dan membuat kejutan dengan melakukan serangan balik.
“Kami akan bermain dengan gaya Persebaya sendiri. Tapi mungkin tim pelatih juga mengamati dan observasi gaya permainan lawan untuk antisipasi agar tidak terjadi kesalahan di pertandingan,” kata Bejo.
Di lain pihak, meski bertindak sebagai tamu, Arema FC optimistis dapat merepotkan tuan rumah. Kendati mengakui bahwa Bajul Ijo merupakan tim kuat, penggawa Singo Edan, Hanif Sjahbandi memaparkan bahwa timnya siap dan bakal mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya di laga sore nanti.
“Persebaya tim kuat dan harus diwaspadai. Saya mewakili teman-teman pemain Arema sudah sangat siap dan akan mengerahkan segala kemampuan terbaik di lapangan,” ujarnya.
Pada dua pertemuan terakhir di Liga 1 2018, kedua tim saling mengalahkan. Diperkirakan, dengan tingginya tensi pertandingan serta ketatnya pertarungan dari berbagai lini membuat siapapun tim yang mampu mencetak gol cepat akan keluar sebagai pemenang.
Dua Pertemuan Terakhir
06/10/2018: Arema FC vs Persebaya 1-0
06/05/2018: Persebaya vs Arema FC 1-0
Lima Laga Terakhir Persebaya
06/04/2019: Madura United vs Persebaya 2-3
03/04/2019: Persebaya vs Madura United 1-0
29/03/2019: Persebaya vs TIRA Persikabo 3-1
12/03/2019: TIRA Persikabo vs Persebaya 0-0
07/03/2019: Persebaya vs Persib 3-2
Lima Laga Terakhir Madura United
05/04/2019: Kalteng Putra vs Arema FC: 0-3
02/04/2019: Arema FC vs Kalteng Putra 3-0
30/03/2019: Bhayangkara FC vs Arema FC 0-4
13/03/2019: Arema FC vs Persita 6-1
09/03/2019: Persela vs Arema FC 1-0
Perkiraan Susunan Pemain
Persebaya: Miswar Saputra; M. Syaifuddin; Hansamu Yama; Otavio Dutra; Novan Setya; Misbakus Solikin; Rendi Irwan; Damian Lizio; Irfan Jaya; Manu Jalilov; Amido Balde.
Arema FC: Kartika Ajie; Alfin Tuasalamony; Hamka Hamzah; Arthur Cunha; Johan Alfarizie; Hanif Sjahbandi; Hendro Siswanto; Dendi Santoso; Makan Konate; Ricky Kayame; Dedik Setiawan.
Editor: Fitra Firdaus