Menuju konten utama

Film Anime Suzume no Tojimari: Sinopsis dan Pengisi Suara

Sinopsis Suzume no Tojimari yang disutradarai Makoto Shinkai.

Film Anime Suzume no Tojimari: Sinopsis dan Pengisi Suara
Film Suzume. FOTO/ imdb

tirto.id - Film Suzume no Tojimari telah tayang di bioskop sejak tanggal 8 Maret 2023. Film animasi dari Jepang itu digarap oleh sutradara Makoto Shinkai.

Sutradara berusia 50 tahun itu sebelumnya sukses membesut beberapa film animasi seperti Kimino Na Wa, 5 Centimeters Per Secondz dan Kotonoha no Niwa.

Suzume no Tojimari menampilkan visual ikonik yang menawan. Hal ini merupakan ciri khas animasi karya dari Makoto Shinkai. Film animasi ini menceritakan tentang petualangan seorang gadis berusia hampir 17 tahun dalam rangka mencegah terjadinya sebuah bencana besar.

Suzume no Tojimari telah tayang di Jepang pada tahun 2022 lalu. Film dengan durasi total 122 menit ini berada di bawah naungan PH CoMix Wave.

Film animasi ini memperoleh rating 7,9/10 berdasarkan penilaian lebih dari seribu voters, dalam laman IMDb. Sedangkan dalam situs aggregator Rotten Tomatoes, mendapatkan skor sebesar 93 persen dari para kritikus.

Melansir laman Box Office Mojo, Suzume no Tojimari berhasil memperoleh pendapatan sebesar 104,9 juta dolar AS. Dengan demikian, film animasi ini menjadi film dengan pendapatan kotor paling tinggi nomor empat selama tahun 2022.

Masayoshi Tanaka bertindak sebagai penanggung jawab desain karakter. Sementara itu, Kenichi Tsuchiya dan Takumi Tanji sebagai animation director dan art director.

Sinopsis Film Suzume no Tojimari

Suatu hari, Suzume tanpa sengaja berjumpa dengan seorang lelaki misterius. Dia minta bantuan kepada Suzume untuk menutup sebuah pintu yang berada di dalam reruntuhan.

Lalu Suzume pun bersedia membantu lelaki itu. Namun, pintu tersebut malah terbuka. Hal ini menyebabkan bencana besar terjadi di Jepang dan membuat banyak pintu lain di seluruh Jepang ikut terbuka.

Suzume akhirnya berusaha untuk mencegah terjadinya bencana besar tersebut di Jepang. Cerita petualangan Suzume tersebut adalah petualangan modern yang di dalamnya terselip pesan tentang proses Suzume menjadi dewasa. Dia berjuang untuk menghentikan terjadinya bencana besar dengan menutup pintu-pintu itu.

Pengisi Suara Film Suzume no Tojimari

Sementara itu, berikut adalah daftar pengisi suara atau Seiyuu yang mengisi suara setiap karakter dalam film Suzume no Tojimari:

1. Nanoka Hara sebagai Suzume Iwato;

2. Eri Fukatsu sebagai Tamaki Iwato;

3. Hokuto Matsumara sebagai Sota Munakata;

4. Koshiro Matsumoto sebagai Hitsujiru Munakata;

5. Shota Sometani sebagai Minoru Okabe;

6. Sairi Itô sebagai Rumi Ninomiya;

7. Kotone Hanase sebagai Chika Amabe;

8. Kana Hanazawa sebagai Tsubame Iwato;

9. Ryunosuke Kamiki sebagai Tomoya Serizawa;

10. Ann Yamane sebagai Daijin (AristoCat);

11. Akari Miura sebagai Suzume Iwato (child);

12. Aimi Terakawa sebagai Miki;

13. Mezi Atwood sebagai Brianna.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Dipna Videlia Putsanra