tirto.id - Rodrigo Duterte diambil sumpahnya sebagai presiden ke-16 Filipina Kamis ini di ibu kota Manila setelah beberapa waktu dinyatakan sebagai pemenang Pemilu Presiden di negeri itu.
Beberapa menit setelah disumpah, dia berkata kepada bangsanya bahwa dia akan melancarkan perang yang tak mengenal belas kasih dan terus menerus melawan kejahatan.
Dia juga memperingkatkan para pejabat negeri itu bahwa tidak akan menoleransi korupsi.
Pada pidato pelantikannya di istana kepresidenan, Duterte menyatakan ada pengikisan kepercayaan kepada para pemimpin Filipina, sedangkan rakyat yang lapar tak ada perubahan. Demikian informasi yang didapat dari Reuters.
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari