tirto.id - Pasangan Fajar Alfian/Mohammad Rian Ardianto gagal meciptakan all Indonesian final di ajang All England 2019, selepas takluk dari ganda Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Bertarung ketat selama 59 menit di Brimingham Arena, Sabtu malam (9/3/2019) atau Minggu pagi (10/3/2019) waktu Indonesia, unggulan ke-8 tersebut menyerah rubber game dengan skor 21-12, 20-22, 19-21.
Fajar/Rian langsung tampil menekan sejak dimulainya gim pertama. Pasangan unggulan ke-8 tersebut tercatat selalu memimpin perolehan angka. Skor 11-9 menandai interval set pertama untuk keunggulan pasangan andalan Indonesia.
Usai jeda kendali permaian sepenuhnya berada di tangan pasangan Fajar/Rian. Beberapa kali sambaran Fajar di depan net, serta smes keras Rian dari baseline sukses mendulang poin bagi pasangan Indonesia. Gim pertama jagoan Merah Putih unggul 21-12.
Set kedua berjalan alot. Pasangan Malaysia mulai bangkit dan secara perlahan mengambil alih kendali permainan. Masuk jeda interval Aaron Chia/Soh Wooi Yik memimpin 9-11.
Laju angka pasangan Malaysia terus berlanjut, hingga menyentuh game point dalam kedudukan 17-20. Pasangan Indonesia yang tak mau kalah sempat berhasil memaksakan terjadinya setting point. Namun sayangnya tenaga Fajar/Rian yang sudah terkuras pada masa poin kritis, mampu dimanfaatkan ganda Malaysia untuk menyudahi gim kedua lewat skor 20-22.
Awal gim penentuan, Fajar/Rian belum bisa keluar dari tekanan lawan. Mereka lebih sering tertinggal dalam perolehan poin. Jeda interval pasangan Malaysia unggul tipis 10-11. Setelah sempat diwarnai saling kejar angka yang sangat menegangkan pada poin-poin kritis, pasangan Indonesia akhirnya harus mengakui keunggulan lawannya dengan skor akhir 19-21.
Dengan hasil ini maka pada pertandingan final, Minggu (10/3/2019), pasangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik akan berjumpa dengan ganda putra Indonesia lainnya, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus