tirto.id - Hasil drawing turnamen bulu tangkis China Open 2019, menempatkan ganda putra andalan Merah Putih, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menghadapi pasangan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Laga babak pertama (32 besar) di turnamen yang akan berlangsung mulai 17-22 September 2019 di Changzhou, Cina tersebut berpotensi menyuguhkan petarungan seru. Pasalnya Marcus/Kevin yang berstatus unggulan pertama mendapat tantangan dari pasangan yang dua pekan lalu menduduki posisi runner-up Kejuaraan Dunia 2019.
Ditinjau dari sisi rekor head to head, Marcus/Kevin atau yang kerap disebut duo Minions memang belum pernah menderita kekalahan dari Hoki/Kobayashi. Tercatat dari 9 kali pertemuan, pasangan Indonesia peringkat 1 dunia tersebut selalu sukses membukukan kemenangan.
Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi di babak 16 besar Japan Open 2019 pada Juli lalu. Ketika itu Minions menang straight game 21-8 dan 21-19 dalam tempo 27 menit saja.
Kendati memiliki rekor pertemuan yang bagus, Marcus/Kevin tetap wajib memasang kewaspadaan tinggi. Pasalnya Hoki/Kobayashi tengah mengalami tren permainan yang meningkat, hal itu terlihat jelas saat Kejuaraan Dunia lalu.
Kala itu Hoki/Kobayashi berhasil mengandaskan Han Chengkai/Zhou Haodong di 16 besar. Melibas pasangan peringkat 4 dunia, Takeshi Kamura Keigo/Sonoda di perempat final. Lalu menjungkalkan Juara Dunia 2018, Li Jun Hui/Liu Yu Chen di semifinal. Sebelum terhenti oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di final.
Sementara dalam ajang China Open edisi tahun 2018 lalu, Marcus/Kevin hanya sanggup menembus semifinal. Ketika itu mereka kandas di tangan pasangan Cina, Han Chengkai/Zhou Haodong lewat pertarungan rubber game.
Selain duo Minions, skuad ganda putra Indonesia masih memiliki tiga wakil lain di kejuaraan berkategori Super 1000 ini. Mereka adalah: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, serta Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.
Berikut hasil drawing ganda putra Indonesia di babak 32 besar China Open 2019:
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Bodin Isara/Maneepong Jongjit (Thailand)
- Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso vs Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Attri Manu/Reddy B. Sumeeth (India)
Kontingen Indonesia mendominasi daftar unggulan sektor ganda putra dengan tiga pasang wakil. Bahkan dua unggulan teratas sukses dikuasai oleh ganda Merah Putih, yakni Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra. Sedangkan Jepang dan tuan rumah Cina menyusul kemudian dengan masing-masing dua ganda putra unggulan.
Berikut daftar unggulan sektor ganda putra di China Open 2019:
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)
- Li Jun Hui/Liu Yu Chen (Cina)
- Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang)
- Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang)
- Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong (Cina)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)
- Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Ibnu Azis