tirto.id - Drama kecelakaan 'maut' Andrea Dovizioso-Dani Pedrosa-Jorge Lorenzo terjadi di Grand Prix Jerez pada Minggu, 6 Mei 2018. Ketika itu, ketiga pebalap yang sedang berebut untuk tempat kedua, harus bertabrakan untuk mengakhiri mimpi mereka.
Insiden yang dialami oleh Dovizioso, Pedrosa, dan Lorenzo itu terjadi di tikungan keenam ketika balapan masih tersisa delapan lap lagi. Ketika itu, ketiga pebalap sudah menyerah untuk memburu Marc Marquez, sang pemimpin lomba yang akhirnya menjadi juara GP Jerez.
Namun, nafsu Andrea Dovizioso tampak sangat tinggi. Jika sampai Marquez menang, sementara ia hanya duduk di peringkat kedua, maka posisi di klasemen sementara akan tertukar. Oleh karenanya, Dovi melakukan manuver radikal menyalip Lorenzo di tikungan enam.
Taktik menyalip ala Dovizioso itu sangat berbahaya karena bisa menyebabkan benturan. Tidak ingin menderita, Jorge Lorenzo yang disalip lantas membanting setir ke arah lain.
Sialnya, di sana ada Dani Pedrosa yang tampaknya memanfaatkan aksi salip-menyalip duo Ducati. Lorenzo tidak bisa menghindari Pedrosa. Keduanya berbenturan sehingga Pedrosa keluar lintasan.
Sebaliknya, drama belum usai. Lorenzo dan motor Desmosedici GP18 miliknya terpental mundur. Ini membuat Andrea Dovizioso tidak bisa mengelak. Duo Ducati itu berbenturan, dan akhirnya keluar lintasan pula.
Bagi Dovizioso, agresivitasnya itu berpengaruh sangat besar. Alih-alih mendapatkan tempat kedua, dia bahkan tak meraih satu poin saja di Grand Prix Jerez. Dovi hanya berhak ada di urutan kelima klasemen, berjarak 24 poin dari Marc Marquez.
Sementara itu, Dani Pedrosa tidak kalah nahas. Dia sebenarnya tampil baik sepanjang akhir pekan. Bahkan, sang pebalap Spanyol sempat mencatatkan posisi start kedua di belakang Cal Crutchlow (LCR Honda).
Padahal, Pedrosa sedang butuh kemenangan untuk membuktikan kualitasnya. Pebalap dengan nomor 26 itu pernah menang dua kali di Jerez. Dan andai menang lagi, dia akan membut Honda yakin mengamankan jasanya untuk MotoGP 2019 dan seterusnya.
Namun kini, Pedrosa masih ada di urutan kesebelas klasemen. Bukan catatan apik untuk pebalap veteran yang kontraknya habis setelah MotoGP 2018 berakhir.
Nasib tak kalah buruk juga dihadapi oleh Jorge Lorenzo. Dia sempat memimpin balapan di GP Jerez. Bahkan andai meraih podium saja, JL99 akan mencatatkan podium pertama sepanjang musim ini.
Tetapi, Jorge Lorenzo masih harus menunda kemenangan pertamanya untuk Ducati, bahkan entah hingga kapan. Lorenzo juga sudah mengalami kecelakaan dua kali musim ini, plus baru memiliki enam poin.
Video kecelakaan beruntun Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo, dan Dani Pedrosa dapat dilihat melalui tautan berikut ini ke laman resmi MotoGP. Video ini dapat ditonton secara gratis, dengan syarat Anda melakukan registrasi ke laman resmi MotoGP, dengan cuma-cuma pula.
Editor: Fitra Firdaus