Menuju konten utama

Drakor & Film yang Pernah Dimainkan Ki Woo Bin, Bintang The Heirs

Drama yang pernah dibintangi Kim Woo Bin di antaranya Uncontrollably Fond, School 2013 dan Gentleman’s Dignity.

Drakor & Film yang Pernah Dimainkan Ki Woo Bin, Bintang The Heirs
Kim Woo Bin. FOTO/soompi.com

tirto.id - Drama Korea (drakor) The Heirs saat ini sedang ditayangkan di Indonesia melalui saluran TV RCTI. Drakor romantis ini dimainkan oleh aktor Kim Woo Bin, bersama dengan Lee Min Ho dan aktris Park Shin Hye.

Drama The Heirs sendiri akan tayang di RCTI setiap Senin sampai Jumat pukul 16.00 WIB. Drama ini akan tayang sebanyak 20 episode dengan sulih suara bahasa Indonesia.

Sementara itu, berikut ini adalah sejumlah drama dan film yang pernah dibintangi oleh Kim Woo Bin yang berhasil membuat namanya semakin melejit.

Drama yang Dibintangi Kim Woo Bin

Uncontrollably Fond (2016)

Drama romantis ini menceritakan tentang Shin Joo Young (Kim Woo Bin), aktor dan penyanyi papan atas yang tidak bisa melupakan kekasih masa lalunya, No Eul (Bae Suzy).

Pertama kali mereka bertemu adalah saat mereka masih berada di bangku SMA. Mereka berpisah karena sebuah insiden di masa lalu yang menewaskan ayah No Eul.

Saat itu No Eul berjuang demi mencari kebenaran tentang kematian ayahnya. Shin Joo Young kemudian menjadi aktor dan penyanyi sukses, sementara No Eul bekerja sebagai producing drector (PD) acara dokumenter di sebuah stasiun televisi.

No Eul bekerja keras dengan cara apa pun demi mendapatkan uang untuk membiayai hidupnya dan adik laki-lakinya, No Jik (Lee Seo Won).

Shin Joo Young dan No Eul akhirnya dipertemukan kembali sebagai aktor dan PD acara dokumenter. No Eul mendapat tawaran untuk bekerja sebagai PD dalam proyek dokumenter Shin Joo Young.

School 2013 (2012)

Drama ini menceritakan tentang sebuah sekolah, yakni SMA Seungri yang menempati peringkat sebagai salah satu sekolah terburuk dari 178 SMA di Seoul berdasarkan nilai akademik.

Saat ini, SMA Seungri sedang mempersiapkan presentasi untuk menggaet siswa baru. Adapun, anak-anak kelas XI di kelas nomor 2 adalah anak-anak dengan nilai terburuk dibandingkan rekan-rekan lainnya.

Sementara, Nam Soon (Lee Jong Suk) terpilih sebagai presiden untuk anak-anak kelas 2 atas dukungan Jung Ho (Kwak Jung Wook), siswa paling bandel di sekolah.

Di sisi lain, Se Chan (Daniel Choi) adalah guru bahasa Korea yang bekerja di sebuah lembaga terkenal di Gangnam. Demi membantu meningkatkan nilai para siswa SMA Seungri, sekolah akhirnya mempekerjakan Se Chan.

Dalam drama ini, Kim Woo Bin berperan sebagai Park Seung Ho, teman Nam Soon. Namun, terjadi sebuah insiden yang membuat keduanya saling bermusuhan.

Gentleman’s Dignity (2012)

Drama romantis ini menceritakan kisah cinta antara Kim Do Jin (Jang Dong Gun) dan Seo Yi Seo (Kim Ha Neul). Kim Do Jin adalah seorang arsitek, dan ia memiliki 3 sahabat, Im Tae San (Kim Su Ro), Choi Yoon (Kim Min Jong) dan Lee Jung Rok (Lee Jong Hyuk).

Mereka adalah pria berusia 40-an tahun yang sudah bersahabat sejak remaja. Kim Do Jin dan Im Tae San sendiri bekerja di perusahaan arsitektur yang mereka bangun bersama.

Sementara, Choi Min adalah seorang pengacara, dan Lee Jung Rok adalah pemilik sebuah bar mewah dan ia telah menikah dengan Park Min Sook (Kim Jung Nan).

Suatu hari, Kim Do Jin bertemu dengan Seo Yi Soo dan Do Jin jatuh cinta kepadanya pada pandangan pertama. Yi Soo adalah seroang guru SMA, dan secara kebetulan keduanya pun kembali dipertemukan.

Dalam drama ini, Kim Woo Bin berperan sebagai Kim Dong Hyup, siswa SMA di sekolah tempat Yi Soo mengajar. Usut punya usut, ternyata Dong Hyup menyukai Yi Soo.

Film yang Dibintangi Kim Woo Bin

Master (2016)

Film ini menceritakan tentang sebuah tim investigasi kejahatan intelektual yang saat ini sedang melakukan penyelidikan terhadap perusahaan Won Network. Perusahaan tersebut diduga terlibat dalam kasus penipuan besar-besaran.

Kim Jae Myung (Kang Dong Won) adalah pemimpin tim investigasi kejahatan intelektual. Jae Myung adalah sosok yang cerdas, karismatik, agresif dan berani.

Sementara, CEO Jin (Lee Byung Hun) adalah pimpinan Won Network. CEO Jin memiliki anak buah, Park Jang Goon (Kim Woo Bin), kepala seksi Won Network, dan ia adalah otak di balik perusahaan tersebut.

Twenty (2015)

Film komedi ini menceritakan tentang persahabatan dari 3 orang pemuda, yakni Chi Ho (Kim Woo Bin), Dong Woo (Lee Joon Ho) dan Gyung Jae (Kang Ha Neul). Mereka sudah berteman sejak SMA, dan kini mereka berusia 20 tahun.

Chi Ho memiliki seorang kekasih, So Min (Jung So Min), tapi ia masih sering menggoda wanita lain yang ia anggap cantik. Hingga suatu hari, Chi Ho memutuskan untuk berkencan dengan aktris pendatang baru, Eun Hye (Jung Joo Yeon).

Di sisi lain, Dong Woo ingin bekerja sebagai penulis Webtoon, tapi kondisi keuangan keluarganya sangat buruk dan Dong Woo tidak bisa kuliah. Dong Woo lebih sering melakukan pekerjaan paruh waktu di beberapa tempat untuk memenuhi kebutuhannya sehari-hari.

Sementara, Gyung Jae adalah seorang mahasiswa baru, dan ia berharap dapat bekerja di sebuah perusahaan besar. Gyung Jae bertemu seorang senior, Jin Joo (Min Hyo Rin) dan Gyung Jae jatuh cinta kepadanya.

The Con Artist/The Technicians (2014)

Film aksi kriminal ini menceritakan tentang Ji Hyeok (Kim Woo Bin) pembobol brangkas dan ahli pemalsu dokumen. Dia bekerja dengan sesama penipu, Koo In (Go Chang Seok) dan seorang peretas, Jong Baek (Lee Hyun Woo).

Suatu hari, ketiganya memutuskan bekerja sama untuk mencuri berlian berharga yang disimpan dalam lemari besi rahasia di sebuah toko perhiasan kelas atas. Toko itu dimiliki oleh Tuan Jo (Kim Young Chul).

Di sisi lain, Tuan Jo ternyata sedang mencari grup penipu yang bisa membantunya mencuri uang jutaan dolar yang disimpan di dalam area bea cukai Korea.

Baca juga artikel terkait THE HEIRS atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Film
Kontributor: Maria Ulfa
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Nur Hidayah Perwitasari