Menuju konten utama

Debut di Liga 1, Kalteng Putra Bakal Diperkuat Mantan Pemain Timnas

Selain Yohanes Pahabol, sejumlah mantan pemain Timnas Indonesia dikabarkan bakal memperkuat Kalteng Putra.

Debut di Liga 1, Kalteng Putra Bakal Diperkuat Mantan Pemain Timnas
Kalteng Putra VS Mitra Kutai FC. FOTO/ www.liga-indonesia.id

tirto.id - Sejumlah mantan pemain Timnas Indonesia dikabarkan bakal bergabung bersama debutan Liga 1 musim depan, Kalteng Putra. Hal tersebut diutarakan langsung pemilik klub, Agustiar Sabran, Selasa (8/1/2019).

“Saya belum bisa memberikan bocoran siapa saja mantan pemain timnas yang tahun ini akan membela Kalteng Putra. Yang jelas satu nama sudah kami rilis yaitu Yohanes Pahabol yang musim lalu membela Persebaya,” ungkapnya sebagaimana diwartakan Antara.

Sejauh ini tim berjuluk Laskar Isen Mulang tersebut memiliki sekitar 17 pemain. Tak menutup kemungkinan pemain-pemain lain yang dirasa dibutuhkan bakal berdatangan. Dari keseluruhan pemain yang ada, delapan di antaranya merupakan penggawa musim lalu.

“Dari 17 pemain yang sudah dipastikan bergabung tersebut, kurang lebih ada delapan pemain lama yang kita pertahankan, sisanya pemain rekrutan baru seperti mantan pemain PSM, Wasyiat Hasbullah dan beberapa pemain lainnya,” tambahnya.

Di sisi lain, Kalteng Putra pun berani jor-joran terhadap pemain asing incarannya. Tak tanggung-tanggung, mantan pemain Timnas Uruguay yang sempat bermain bersama tim-tim Eropa, Diego Forlan masuk dalam radar pemain rekrutan. Menurut Agustiar, pihaknya masih dalam tahap komunikasi dan sesegera mungkin bakal mengumumkan kepada publik.

“Kalau jodoh tidak bakal ke mana Diego Forlannya. Namun, yang jelas klub ini tidak akan menjadi klub penghibur di Liga 1. Kami ingin menorehkan prestasi terbaik di kompetisi musim ini dan ini bertujuan untuk mengangkat harkat serta martabat masyarakat Kalteng di kancah sepak bola Indonesia,” bebernya.

Dalam waktu dekat, Kalteng Putra akan mengarungi babak 32 besar Piala Indonesia. Jelang persiapan tersebut, Dendi Agustian dan kawan-kawan bakal menjalani latihan perdana pada pertengahan Januari.

“Dari 17 pemain itu sudah cukup untuk mengikuti pertandingan Piala Indonesia. Mengenai pelatih, kami bakal komunikasikan, apakah menggunakan jasa pelatih lokal atau bagaimana karena hal ini saya akan meminta masukan kepada beberapa pihak yang tahu seluk beluk tentang kepelatihan," pungkasnya.

Berdasarkan drawing babak 32 besar Piala Indonesia 2018/2019 yang dihelat Selasa (8/1/2019) siang tadi, lawan yang akan dihadapi Kalteng Putra yakni runner-up Liga 1 2018, PSM Makassar.

Baca juga artikel terkait BURSA TRANSFER LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman