Menuju konten utama
Liga Europa

Data-Fakta Sevilla Juara Liga Eropa 2020 & Pemenang UEL Terbanyak

Sevilla juara Liga Eropa 2020. Mereka adalah juara UEL terbanyak dengan 6 gelar, yaitu pada 2006, 2007, 2014, 2015, 2016, dan 2020.

Data-Fakta Sevilla Juara Liga Eropa 2020 & Pemenang UEL Terbanyak
Para pemain Sevilla melakukan selebrasi usai pertandingan final Liga Europa antara Sevilla melawan Inter Milan di Stadion Rhein Energie di Cologne, Jerman, Jumat, 21 Agustus 2020. Sevilla menang 3-2. (Foto AP / Martin Meissner, Pool)

tirto.id - Sevilla resmi menjadi juara Liga Eropa 2019/2020 usai menumbangkan Internazionale dengan skor 3-2 di RheinEnergieStadion, Cologne pada Sabtu (22/8/2020). Ini adalah gelar UEL ke-6 Los Nervionenses sepanjang sejarah, sekaligus menunjukkan dominasi wakil Liga Spanyol di kompetisi tersebut.

Sevilla memperbarui rekor mereka sebagai pemilik trofi Liga Eropa terbanyak. Sebelumnya, Los Nervionenses menjadi kampiun pada 2006, 2007, 2014, 2015, dan 2016. Catatan penting bagi Sevilla adalah, mereka selalu keluar sebagai kampiun kala sudah mencapai final, alias memiliki rekor 100 persen.

Keberhasilan Sevilla ini tidak terlepas dari sosok Julen Lopetegui. Pelatih asal Spanyol itu meraih trofi senior pertamanya sepanjang karier. Sebelum ini, Lopetegui hanya pernah mencicipi gelar di level junior, kala membawa Spanyol juara Piala Eropa U19 pada 2012 dan Piala Eropa U21 pada 2013.

Bagi Lopetegui, trofi Liga Eropa 2020 adalah penebusan penting. Sang juru taktik sempat berada di level terendah pada musim panas 2 tahun lalu, kala dipecat dari posisi pelatih timnas Spanyol, disusul dengan pemecatan pula oleh Real Madrid.

Menurut Julen Lopetegui, keberhasilan timnya tidak terlepas dari kegigihan para pemain. Sepanjang 90 menit melawan Inter, Sevilla tercatat melepaskan 14 tembakan, 6 di antaranya tepat sasaran. Ini lebih banyak dari Inter yang punya 8 percobaan (4 tepat sasaran).

"Skuad ini luar biasa. Mereka yakin (mampu juara), menunjukkan itu dalam latihan dan menyalurkannya di lapangan. Meski kami tidak juara sekalipun, saya tetap mencintai anak-anak ini. Tapi kami hari ini membawa pulang hadiahnya. Tim ini tidak pernah menyerah, seperti anthem kami," papar Lopetegui dikutip UEFA.

Kemenangan Sevilla sendiri adalah kemenangan Liga Spanyol. Klub-klub LaLiga mendominasi Liga Eropa dalam 17 musim terakhir dengan total 10 gelar. 6 trofi diperoleh Los Nervionenses, sisanya berasal dari Atletico Madrid (3 trofi) dan Valencia (1 trofi).

Bahkan dalam 7 musim terakhir, Sevilla menjadi pemenang Liga Eropa 4 kali. Selain mereka, hanya ada Manchester United (2017), Atletico Madrid (2018), dan terakhir Chelsea (2019) yang bisa menguasai kompetisi tersebut.

Sebaliknya, bagi Internazionale, kekalahan di final Liga Eropa ini membuat puasa gelar mereka berlanjut. Nerazzurri terakhir kali merasakan trofi di Coppa Italia 2011. Musim ini, mereka bisa finis sebagai runner-up Serie A, kalah 1 angka dari Juventus, tetapi juga hanya jadi runner-up di kompetisi Eropa.

Jika mengacu pada sejarah, terakhir kali Internazionale jadi juara Eropa adalah di Liga Champions 2010 kala menghantam Bayern Munchen 2-0. Namun, khusus untuk Europa League yang dahulu bernama Piala UEFA, terakhir Inter memperoleh gelar ini adalah pada 1998 ketika menekuk Lazio 3-0.

Inter sebenarnya adalah wakil Liga Italia pertama yang bisa menembus final Liga Eropa sejak Parma pada 1999. Namun, Nerazzurri tak mampu menyusul Gialloblu sebagai wakil terakhir Serie A yang mengangkat trofi UEL. Pada 1999, Parma menang 3-0 dari Olympique Marseille.

Berikut ini daftar pemenang Liga Eropa sepanjang masa sejak bernama UEFA Cup.

TimJumlah GelarTahun
Sevilla62006, 2007, 2014, 2015, 2016, 2020
Liverpool31973, 1976, 2001
Juventus31977, 1990, 1993
Inter Milan31991, 1994, 1998
Atlético Madrid32010, 2012, 2018
Mönchengladbach21975, 1979
Tottenham Hotspur21972, 1984
Feyenoord21974, 2002
IFK Göteborg21982, 1987
Real Madrid21985, 1986
Parma21995, 1999
Porto22003, 2011
Chelsea22013, 2019
Anderlecht11983
Ajax11992
PSV Eindhoven11978
Eintracht Frankfurt11980
Ipswich Town11981
Bayer Leverkusen11988
Napoli11989
Bayern Munchen11996
Schalke 0411997
Galatasaray12000
Valencia12004
CSKA Moscow12005
Zenit Saint Petersburg12008
Shakhtar Donetsk12009
Manchester United12017

Baca juga artikel terkait SEVILLA JUARA LIGA EROPA 2020 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH