tirto.id - Ajang penghargaan Golden Disc Awards (GDA) ke-33 tahun 2019 hari pertama baru saja selesai digelar. Acara yang dihelat di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan ini dibawakan oleh Lee Seung Gi dan aktris Park Min Young.
GDA 2019 hari pertama dimulai pukul 17.00 KST atau 15.00 WIB dan disiarkan di beberapa channel TV kabel Korea Selatan seperti JTBC, dan juga di seluruh dunia melalui channel V Live Golden Disc Awards melalui streaming.
Acara ini digelar untuk mengapresiasi musisi di industri musik Korea Selatan yang telah merilis album atau pun lagu dari 1 Desember 2017 sampai dengan 30 November 2018.
Beberapa kategori nominasi Golden Disc Awards 2019 yang diumumkan pada hari ini adalah, Best Song Digital (Bonsang), Rookie Artist of the Year, Special Awards, Best Hip-hop Awards, Best Ballad Awards, Best Male Group, Best Female Group, Best Cosmopolitan Awards, hingga penghargaan utama yaitu Digital Daesang.
Berikut ini daftar pemenang Golden Disc Awards (GDA) ke-33 tahun 2019.
BEST DIGITAL SONG (BONSANG): Roy Kim, Cungha, Bolbbalgan4, BLACKPINK, IKON, TWICE, MOMOLAND, MAMAMOO, BIGBANG, BTS
ROOKIE OF THE YEAR: (G)I-DLE
BEST HIP HOP AWARDS: Song Mino (WINNER)
BALLAD OF THE YEAR: Im Chang Jung
GLOBAL V LIVE BEST ARTIST: BTS
BEST FEMALE GROUP: GFRIEND
BEST MALE GROUP: WANNA ONE
BEST COSMOPOLITAN AWARDS: BLACKPINK, WANNA ONE
JUDGE’S APECIAL AWARDS: SSAW
DIGITAL DAESANG: IKON
Daftar idol grup dan penyanyi yang hadir pada GDA ke 33 pada hari pertama antara lain BTS, Wanna One, TWICE, iKON, BLACKPINK, MAMAMOO, ChungHa, Roy Kim, MOMOLAND, Gfriend, (G)I-DLE, MINO, dan Bolbbalgan4.
Adapun Golden Disc Awards ke-33 sendiri digelar selama dua hari, yakni hari ini dan besok, Minggu, 6 Januari 2019. Untuk hari kedua, acara ini akan dibawakan oleh Sung Si Kyung dan aktris Kang Sora.
Sementara idol grup yang akan hadir pada Golden Disc Awards 2019 hari kedua adalah BTS, Wanna One, TWICE, GOT7, SEVENTEEN, Nu’est W, MONSTA X , IZ*ONE, dan Stray Kids.