Menuju konten utama

Daftar Pemain USA di VNL 2024 Putra, Nomor, Posisi, Tinggi

Daftar pemain voli USA di VNL 2024 Putra memuat total 30 nama. Cek nomor, posisi, dan tinggi badan masing-masing pemain.

Daftar Pemain USA di VNL 2024 Putra, Nomor, Posisi, Tinggi
Micah Christenson dari Amerika Serikat bersiap untuk melakukan servis saat pertandingan pendahuluan bola voli putra melawan Kanada di Olimpiade Musim Panas 2016 di Rio de Janeiro, Brasil, Minggu, 7 Agustus 2016. (AP Photo/Jeff Roberson)

tirto.id - Daftar pemain Amerika Serikat (USA) di Volleyball Nations League (VNL) 2024 meliputi 30 nama, termasuk mereka yang disiapkan tampil di Olimpiade Paris 2024. Adapun sebagian besar skuad terkini sudah pernah merasakan ajang Olimpiade.

USA dipastikan tidak akan menjadikan VNL 2024 sebagai ajang seleksi untuk skuad Olimpiade Paris 2024. Sebab, federasi voli Amerika Serikat (USA Volleyball) sudah merilis 14 nama pemain di Olimpiade 2024 Paris.

Meski telah lolos ke Olimpiade 2024 Paris via jalur turnamen kualifikasi, VNL 2024 tetap akan jadi ajang pemanasan bagi USA. Sebanyak 12 pemain USA untuk tim Olimpiade turut masuk dalam skuad VNL 2024 yang berjumlah 30 nama.

Terlepas dari itu, USA sedang mengharapkan prestasi di ajang VNL 2024. Dalam 5 keikutsertaannya di VNL sejak 2018, USA sudah 3 kali mencapai final. Namun, tak satupun berakhir menjadi juara, termasuk pada 2023 lalu saat mereka takluk dari Polandia di partai puncak.

USA masih akan jadi salah satu tim unggulan, lantaran mereka juga menempati ranking 2 dunia di bawah Polandia. USA akan menghadapi 3 pekan babak reguler VNL 2024, masing-masing pekan 1 Antalya, Turki (22-26 Mei), pekan 2 Ottawa, Kanada (4-8 Juni), dan pekan 3 di Manila, Filipina (19-23 Juni).

Jika mampu menduduki peringkat 7 besar, maka USA yang berstatus sebagai core team akan memainkan babak 8 besar atau final round di Lodz, Polandia. Fase tertinggi VNL itu digelar pada 27-30 Juni 2024 mendatang.

Tim Voli USA di VNL 2024 Putra

Amerika Serikat menyertakan total 12 pemain yang sudah disiapkan untuk menghadapi Olimpiade Paris 2024. Mereka terdiri dari Matt Anderson (opposite), Aaron Russell (outside-hitter), Jeff Jendryk (middle-blocker), TJ DeFalco (outside-hitter).

Kemudian, ada nama Micah Christenson (setter), Max Holt (middle-blocker), Micah Ma’a (setter), Thomas Jaesckhe (outside-hitter), dan Garret Muagututia (outside-hitter). Lantas, Taylor Averill (middle-blocker), David Smith (middle-blocker), Erik Shoji (libero), serta Kyle Ensing (opposite) sebagai alternatif.

Dari ke-12 pemain USA di Olimpiade 2024, plus 1 pemain alternatif, hanya 3 yang belum merasakan tampil di Olimpiade. Mereka adalah Taylor Averill, Jeff Jendryk, dan Micah Ma'a. Namun, ketiga pemain itu sudah pernah beraksi di ajang VNL.

Sebaliknya, debut VNL bakal dijalani Gabi Garcia, Quinn Isaacson (opposite), juga Nicholas Slight (setter). Lalu Ethan Champlin, Jordan Ewert, dan Brett Wildman (outside-hitter), serta Matthew Knigge, Michael Marshman, dan Daniel Wetters (middle-blocker).

USA masih akan dibesut John Speraw yang sudah dipercaya sejak 2013 silam. Speraw menegaskan, pemilihan roster Olimpiade jelang VNL 2024 bergulir memungkinkannya fokus pada kedua ajang tersebut.

Di sisi lain, sang pelatih juga berpeluang memainkan sejumlah pemain-pemain anyar demi menjaga kebugaran skuad Olimpiade di VNL 2024 ini. Pelatih yang mempersembahkan perunggu di Olimpiade 2016 ini berupaya membagi fokus di 2 ajang nanti.

“Memilih tim sekarang [untuk Olimpiade] memungkinkan kami untuk mengelola tim veteran dan kesibukan VNL, untuk memastikan kami memiliki keseimbangan yang baik antara pelatihan, pemulihan, dan kompetisi untuk mempersiapkan diri menghadapi Olimpiade,” kata Speraw dilansir dari laman USA Volleyball.

Daftar Pemain USA di VNL 2024 Putra, Nomor, Posisi, Tinggi

Berikut ini skuad lengkap USA di VNL 2024, beserta nomor, posisi, tinggi badan, serta klub asal:

1. Matt Anderson (Opposite) 2,04 m, Ziraat Bankkart/Turki

2. Aaron Russell (Outside-hitter) 2,05 m, Aluron CMC Warta Zawiercie/Polandia

3. Gabi Garcia Fernandez (Opposite) 2 m, AO Milon Neas Smyrnis/Yunani

4. Jeff Jendryk (Middle-blocker) 2,08 m, Gioiella Prisma Taranto/Italia

5. Kyle Ensing (Opposite) 2,01 m, Saint-Nazaire Volley-Ball Atlantique/Italia

6. Quinn Isaacson (Setter) 1,88 m, Exact Systems Hemarpol Częstochowa/Polandia

7. Jacob Pasteur (Outside-hitter) 1,93 m, Ohio State University

8. TJ DeFalco (Outside-hitter) 1,98 m, Asseco Resovia Rzeszów/Polandia

9. Jake Hanes (Opp , 2,1 m, KGHM Cuprum Lubin/Polandia

10. Kyle Dagostino (Libero) 1,75 m, Narbonne Volley/Prancis

11. Micah Christenson (Setter) 1,98 m, Zenit Kazan/Rusia

12. Max Holt (Middle-blocker) 2,08 m, Beijing BAIC Motor/China

13. Patrick Gasman (Middle-blocker) 2,08 m, Panathinaikos Athens/Yunani

14. Micah Ma'a (Setter) 1,92 m, Halkbank Ankara/Turki

15. Kyle Russell (Opposite) 2,05 m, Gioiella Prisma Taranto/Italia

16. Josh Tuaniga (Setter) 1,91 m, GKS Katowice/Polandia

17. Thomas Jaeschke (Outside-hitter) 2 m, Panasonic Panthers/Jepang

18. Garrett Muagututia (Outside-hitter) 1,96 m, Al-Ahly SC/Mesir

19. Taylor Averill (Middle-blocker) 2,01 m, Projekt Warszawa/Polandia

20. David Smith (Middle-blocker) 2,02 m, Grupa Azoty ZAKSA Kędzierzyn-Koźle/Polandia

21. Mason Briggs (Libero) 1,83 m, Long Beach State Univ

22. Erik Shoji (Libero) 1,84 m, Grupa Azoty ZAKSA Kędzierzyn-Koźle/Polandia

23. Cody Kessel (Outside-hitter) 1,97 m, VC Greenyard Maaseik/Belgia

24. Brett Wildman (Outside-hitter) 1,96 m, CSA Steaua București/Rumania

25. Ethan Champlin (Outside-hitter) 1,89 m, UCLA

26. Matthew Knigge (Middle-blocker) 2,02 m, SVG Lüneburg/Jerman

27. Michael Marshman (Middle-blocker) 2,01 m, Tours Volley-Ball/Prancis

28. Nicholas Slight (Setter) 1,91 m, Grand Canyon Univ

29. Jordan Ewert (Outside-hitter) 1,94 m, Saint-Nazaire Volley-Ball Atlantique/Italia

30. Daniel Wetter (Middle-blocker) 1,96 m, Paris Volley/Prancis

Pelatih: John Speraw

Baca juga artikel terkait VNL 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Ahmad Yasin & Oryza Aditama