Menuju konten utama
VNL 2024

Daftar Pemain Jepang di VNL Putri 2024: Nomor, Posisi, Tinggi

Daftar pemain voli putri Jepang di VNL 2024 masih diisi nama berpengalaman, termasuk Sarina Koga. Cek daftar lengkap, posisi, tinggi badan, dan nomor.

Daftar Pemain Jepang di VNL Putri 2024: Nomor, Posisi, Tinggi
Para pemain voli putri Jepang di Piala Konfederasi Bola Voli Asia Putri, di PhilSports Arena, Pasig, Filipina, Senin, 29 Agustus 2022. (AP Photo/Aaron Favila)

tirto.id - Daftar pemain voli putri Jepang di VNL 2024 berisi 30 nama, yang didominasi para pemain veteran seperti Sarina Koga, Arisa Inoue (outside hitter), hingga Aya Watanabe (middle blocker). Namun demikian nantinya hanya ada 16 pemain yang bisa dibawa oleh pelatih Masayoshi Manabe, dalam setiap seri Volleyball Nations League.

Saat ini tim voli putri Jepang belum menyegel tiket ke Olimpiade 2024, karenanya ajang VNL 2024 dapat menjadi cara lolos ke Paris. Pasalnya kejuaraan ini juga menyediakan 5 tiket menuju Olimpiade. Terkait hal itu, pelatih Masayoshi Manabe sudah mendaftarkan 30 pemain untuk skuadnya.

Di ajang VNL 2023 lalu voli putri Jepang terhenti di babak perempat final di tangan Amerika Serikat. Adapun pencapaian terbaik Sarina Koga dan kawan-kawan di ajang ini adalah menembus semifinal VNL 2021.

Tim Voli Putri Jepang di VNL 2024

Tim Putri Jepang masih mengandalkan para pemain berpengalaman di VNL 2024. Namun demikian sejumlah pemain muda tetap masuk dalam 30 nama yang didaftarkan.

Dari 30 nama yang masuk skuad Jepang di VNL 2024 Putri, sejumlah pemain berpengalaman seperti Sarina Koga (28 tahun), Mika Shibata (30 tahun), dan Moriya Yamagishi (34 tahun), masih masuk dalam daftar. Mereka diperkirakan tetap menjadi andalan di tim ini.

Bagi Jepang, babak penyisihan VNL 2024 Putri sangat penting. Tidak hanya untuk meraih poin agar finis di 8 besar klasemen teratas, tapi juga mendongkrak poin FIVB. Pasalnya, poin FIVB bulan Juni 2024 bakal jadi patokan untuk menggenapi 12 tim yang tampil di Olimpiade Paris 2024.

Saat ini ada 7 tim voli putri yang sudah dipastikan lolos ke Olimpiade Paris 2024. Dengan demikian masih ada 5 tempat tersisa yang bisa diperebutkan, dengan syarat 5 tim peringkat teratas belum lolos ke Olimpiade 2024 yang akan mengisi jatah tersebut.

Tidak hanya itu, karena tiap konfederasi punya kuota 1 tim dan Asia belum memiliki wakil. Oleh karenanya akan ada 1 tim Asia yang lolos, meski mereka tidak masuk 5 peringkat teratas. Selain itu ada pula 1 jatah untuk tim Afrika, oleh karenanya di VNL 2024 hanya ada 4 tim yang memungkinkan mendapat kuota tersebut.

Tim Putri Jepang membawa skuad terbaik, dengan 16 pemain didaftarkan pada seri 1 di Antalya, Turki. Untuk laga pembuka, Sarina Koga dan kawan-kawan akan menghadapi tuan rumah Tuki. Kemudian melawan Bulgaria, Jerman, dan Polandia, pada pekan 1.

Daftar Lengkap Pemain Voli Putri Jepang di VNL 2024

Berikut para pemain voli putri Jepang besutan pelatih Masayoshi Manabe, yang didaftarkan ke VNL 2024 Putri, lengkap dengan posisi, tinggi badan, dan nomor:

  1. Koyomi Iwasaki (setter/175) | 1
  2. Kotona Hayashi (outside hitter/173 cm) | 2
  3. Sarina Koga (outside hitter/180 cm) | 3
  4. Mayu Ishikawa (outside hitter/174) | 4
  5. Akane Yamagishi (libero/165) | 5
  6. Nanami Seki (setter/171 cm) | 6
  7. Aya Watanabe (middle bloker/176) | 7
  8. Manami Kojima (libero/158) | 8
  9. Mizuki Tanaka (outside hitter/170) | 9
  10. Arisa Inoue (outside hitter/178 cm) | 10
  11. Nichika Yamada (middle blocker/184 cm) | 11
  12. Satomi Fukudome (libero/162 cm) | 12
  13. Tamaki Matsui (setter/170 cm) | 13
  14. Fuyumi Hawi (outside hitter/177 cm) | 14
  15. Airi Miyabe (middle blocker/182 cm) | 15
  16. Ai Kurogo (outside hitter/180 cm) | 16
  17. Nishimura Minami (libero/168 cm) | 17
  18. Tsukasa Nakagawa (setter/159 cm) | 18
  19. Hirayama Shion (middle blocker/180 cm) | 19
  20. Ayaka Araki (middle blocker/184) | 20
  21. Yukiko Wada (outside hitter/174 cm) | 21
  22. Miwako Osanai (outside hitter/175 cm) | 24
  23. Hiroyo Yamanaka (middle blocker/181 cm) | 25
  24. Sato Yoshino (outside hitter/177 cm) | 26
  25. Erika Sakae (setter/168 cm) | 27
  26. Hayashi Aoyagi (middle blocker/182 cm) | 28
  27. Shibata Mika (setter/171 cm) | 29
  28. Tsukada Shiori (setter/175 cm) | 30
  29. Moeka Kinoe (middle blocker/181 cm) | 31
  30. Miyabe Ameze (outside hitter/173 cm) | 23
Pelatih: Masayoshi Manabe.

Baca juga artikel terkait VNL 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama